🔥 Diskusi Menarik

Mau nanya dok

Dokter kenapa sejak saya mengalami sakit yang lama saya sekarang jadi penakut gitu dok takut di sertai rasa marah namun susah di luapkan dok..gejala apa ini dok

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
1
2

2 komentar

Halo, terima kasih atas pertanyaan anda


Kondisi fisik dan psikologis saling terikat dan mempengaruhi, sehingga anda perlu mengenali sumber ketakutan yang dirasakan.


Dengan mengenali situasi/ kondisi pemicunya, maka anda menjadi lebih mudah untuk mengantisipasi kondisi tersebut, misalnya melakukan relaksasi pernapasan (fokus pada napas masuk dan napas keluar) saat anda merasakan hal tersebut sampai anda merasa tenang dan rileks kembali, serta membantu anda untuk kembali ke kondisi “here and now”. Tanyakan pula pada diri anda, apakah kecemasan tersebut benar nyata sesuai fakta yang terjadi atau hanya subjektifnya anda saja. Dengan demikian anda dapat menemukan alternatif pikiran baru yang lebih rasional dan adaptif, sehingga dapat mengurangi intensitas cemas yang berlebihan. Segera memeriksakan diri secara langsung ke psikolog/ psikiater jika keluhan berlanjut atau bertambah parah, agar mendapatkan gambaran komprehensif mengenai kondisi anda dan langkah selanjutnya yang dapat dilakukan.

Semoga membantu ya

5 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Gejala yang Anda alami, yaitu menjadi penakut dan sulit mengungkapkan rasa marah, bisa merupakan tanda dari gangguan kecemasan atau depresi. Kondisi ini bisa dipengaruhi oleh pengalaman sakit yang lama yang Anda alami sebelumnya. Saya sarankan Anda untuk berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater untuk evaluasi lebih lanjut dan mendapatkan bantuan yang tepat. Terapi kognitif perilaku atau terapi bicara mungkin dapat membantu Anda mengatasi rasa takut dan kesulitan dalam mengungkapkan emosi. Jangan ragu untuk mencari bantuan profesional untuk mendapatkan dukungan yang Anda butuhkan. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
5 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan