🔥 Diskusi Menarik

dokter obat apakah yg bisa sy konsumsi untuk mengontrol diabetes saya?

saya 23 tahun awal saya tau saya memiliki gula darah tinggi awal cek 338 setahun yang lalu

kakak saya memberikan saya obat Glibenclamide

obat ini hanya saya minum ketika saya merasa selalu buang air kecil dan haus terus menerus yang merupakan gejala diabetes pada umumnya.

apakah ada saran obat lain yang lebih aman dan kapan saya harus mengkonsumsi obat tsb?

0
42k
2 komen

2 komentar

Halo sobat sehat,


Gula darah sewaktu yang diukur lebih dari 200mg/dl disertai gejala seperti banyak kencing, banyak minum, banyak makan, kemungkinan menunjukkan gejala diabetes melitus.


Kadar gula darah bisa berubah ubah. Obat yang dikonsumsi tidak bisa sembarangan pilih dan ada dosisnya serta tidak seenaknya berhenti minum. Ada dosis dan cara minumnya. serta perlunya kontrol rutin.


penggunaan obat pada pasien diabetes harus konsultasi dulu dengan dokter.

konsulkan dulu dengan dokter di fasilitas kesehatan terdekat.


penjelasan tentang diabetes:


Penderita Diabetes Melitus memiliki gangguan pada proses metabolisme gula darah karena kekurangan hormon insulin atau sel tubuh tidak berespon baik pada insulin.


beberapa anjuran:

- makan sedikit tapi sering

- batasi asupan gula dan karbohidrat dan imbangi dengan asupam protein, lemak baik, buah dan sayuran

- olahraga rutin minimal 2-3x tiap minggunya

- konsumsi obat yang telah diresepkan dokter yang merawat.


Secara umum kadar gula darah pada setiap orang dapat mengalami kenaikan atau penurunan secara rutin tergantung dari asupan makanan yang masuk dan kondisi kesehatan tubuh.


Pada orang dengan diabetes melitus atau gangguan pada hormon pengatur gula darah yaitu insulin, asupan makanan sangat mempengaruhi kadar gula darah, terlalu banyak makan makanan dengan kandungan gula atau karbohidrat akan menaikan gula darah lebih tinggi dari orang normal tanpa riwayat diabetes.


Pemilihan makanan yang baik akan membantu mempertahankan kadar gula agar tetap normal. Beberapa contoh makanan untuk menjaga gula darah stabil yaitu:

-jagung

-ubi jalar

-gandum utuh

-beras merah

-sayuran hijau (bayam, brokoli, sawi)

-biji chia

-kacang-kacangan

-hindari penggunaan gula berlebihan


sebaiknya hindari jajanan diluar apalagi dengan riwayat tinggi trigliserida.


Selain diet, lakukan juga olahraga atau aktivitas fisik lainnya secara rutin, 15-30 menit 2-3x per minggu.


Konsumsi obat penurun gula darah yang diresepkan dokter dan rutin kontrol ke dokter.


segera periksakan diri anda ke dokter spesialis penyakit dalam di RS terdekat.



Semoga membantu, terima kasih

8 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Saya bukan dokter, tetapi saya dapat memberikan informasi umum mengenai pengobatan diabetes. Namun, penting untuk berkonsultasi dengan dokter Anda untuk mendapatkan saran yang tepat sesuai dengan kondisi Anda. Glibenclamide adalah obat yang termasuk dalam golongan sulfonilurea, yang digunakan untuk mengontrol kadar gula darah pada penderita diabetes tipe 2. Obat ini bekerja dengan merangsang pankreas untuk menghasilkan lebih banyak insulin dan membantu tubuh menggunakan insulin dengan lebih efektif. Namun, setiap orang memiliki respons yang berbeda terhadap obat-obatan, dan ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih obat diabetes yang tepat, seperti riwayat medis, kondisi kesehatan lainnya, dan faktor gaya hidup. Oleh karena itu, sangat penting untuk berkonsultasi dengan dokter Anda untuk mengevaluasi pengobatan yang paling sesuai untuk Anda. Dokter Anda akan melakukan pemeriksaan dan menganalisis hasil tes gula darah Anda untuk menentukan apakah obat yang Anda konsumsi sudah cukup efektif atau perlu diganti dengan obat lain. Mereka juga akan memberikan saran mengenai dosis dan jadwal penggunaan obat yang tepat. Selain obat, penting juga untuk mengadopsi gaya hidup sehat, seperti menjaga pola makan yang seimbang, berolahraga secara teratur, dan mengelola stres. Ini dapat membantu mengontrol kadar gula darah Anda secara lebih efektif. Jadi, saya sarankan Anda untuk segera berkonsultasi dengan dokter Anda untuk mendapatkan penilaian yang tepat mengenai pengobatan diabetes Anda. Mereka akan memberikan saran yang paling sesuai dengan kondisi Anda.
8 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Iklan
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan