2. Hamil
Rambut halus yang tumbuh di sekitar puting susu bisa jadi merupakan efek samping dari kehamilan Anda. Saat hamil, hormon pada tubuh Anda meningkat yang menyebabkan rambut tumbuh lebih cepat dan tidak mudah rontok. Setelah kehamilan, hormon Anda akan kembali normal dan rambut tambahan ini akan rontok. Jadi ingatlah rambut di sekitar puting susu ini hanya bersifat sementara.
3. Obat-obatan
Mengonsumsi obat-obatan tertentu juga dapat menyebabkan pertumbuhan rambut yang berlebihan, seperti testosteron, danazol, steroid anabolik, glukokortikoid, siklosporin, minoksidil, dan fenitoin.
4. Hirsutisme
Hirsutisme disebabkan oleh peningkatan kadar hormon pria yang juga dapat menyebabkan fitur pria lainnya seperti suara lebih dalam, bahu berotot pertumbuhan rambut berlebihan pada payudara, bibir atas, dagu dan punggung. Jerawat, periode menstruasi yang tak teratur dan hilangnya kesan feminin juga merupakan efek dari hirsutisme.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar