backup og meta

Cara Memijat Sendiri agar Cepat Haid, Benarkah Efektif?

Cara Memijat Sendiri agar Cepat Haid, Benarkah Efektif?

Ada satu metode yang cukup populer di kalangan wanita untuk membantu memperlancar haid, yaitu pijat. Akhirnya banyak wanita, mungkin termasuk Anda, yang mencari tahu bagaimana cara memijat agar cepat haid sendiri di rumah. 

Namun, benarkah cara memijat ini efektif untuk memperlancar siklus menstruasi? Ketahui jawabannya melalui ulasan berikut ini. 

Benarkah memijat dapat mempercepat haid?

Memijat area perut merupakan cara tradisional yang dipercaya dapat memperlancar haid agar lebih cepat datang. 

Teknik pijatan yang dilakukan biasanya melibatkan pijatan lembut di sekitar area perut bagian bawah dengan gerakan melingkar. 

Namun, benarkah pijatan di area perut bisa membuat haid cepat datang?

Faktanya meski praktik tradisional ini sudah digunakan sejak dahulu kala, melakukan cara memijat agar cepat haid sendiri di rumah belum terbukti secara medis. 

Sejauh ini, belum ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa memijat dapat secara langsung memengaruhi keseimbangan hormon yang mengatur siklus menstruasi, yaitu hormon estrogen dan progesteron

Namun, bila telat haid atau tidak lancarnya menstruasi disebabkan oleh stres, teknik pijatan agar cepat haid ini mungkin bisa membantu.

Pasalnya, pijatan di area sekitar perut dapat membantu merelaksasi otot-otot dan meningkatkan aliran darah di area panggul. 

Meningkatnya sirkulasi darah ke bagian tubuh tersebut, termasuk rahim dan ovarium di dalamnya, dipercaya dapat membantu menstimulasi siklus menstruasi. 

Apalagi, stres merupakan salah satu penyebab telat haid yang paling sering dialami wanita.

Saat sedang stres, tubuh akan memproduksi hormon kortisol secara berlebihan, sehingga dapat mengganggu keseimbangan hormon reproduksi, seperti estrogen dan progesteron. 

Nah, relaksasi melalui pijat mungkin dapat membantu mengurangi stres yang secara tidak langsung bisa membuat siklus menstruasi jadi lebih teratur. 

Jadi, dapat disimpulkan bahwa cara memijat perut agar cepat haid tidak secara langsung memperlancar siklus menstruasi, tetapi bisa mengurangi faktor risiko yang menyebabkan haid tidak teratur, seperti stres. 

Di sisi lain, Cleveland Clinic menyebut memijat area perut justru bukan menjadi cara agar cepat haid, tetapi guna mengatasi nyeri haid yang kerap terjadi pada wanita.

Bagaimana cara memijat perut agar cepat haid sendiri?

membedakan darah haid dan darah kista

Meski pijat di titik tertentu belum terbukti dapat melancarkan haid, memijat area perut diketahui dapat mengurangi risiko telat haid. 

Berkat manfaat tersebut, tidak ada salahnya bagi Anda jika ingin mencoba teknik pijatan refleksi yang satu ini.

Berikut ini adalah cara yang dapat dicoba untuk memijat perut secara aman. 

1. Pilih tempat nyaman 

Sebelum memulai memijat, pastikan Anda berada di tempat yang nyaman dan tenang. Berbaringlah di permukaan yang rata dan nyaman agar pijatan lebih terasa manfaatnya.

2. Gunakan minyak pijat

Gunakan minyak pijat atau losion agar tangan Anda dapat bergerak dengan lancar di atas kulit. Minyak esensial seperti lavender atau rosemary juga bisa digunakan karena memiliki efek menenangkan.

3. Pemanasan tangan

Coba gosokkan kedua tangan Anda bersama-sama sebelum memulai pijatan. Hal ini dilakukan untuk memanaskan tangan agar pijatan membuat Anda lebih rileks.

4. Teknik pijat

Berikut ini adalah beberapa teknik pijat yang dapat Anda lakukan sendiri sebagai cara memijat perut agar cepat haid. 

  • Gerakan melingkar. Letakkan tangan di perut bawah, lalu pijat dengan gerakan melingkar searah jarum jam. Mulailah dengan tekanan ringan dan tingkatkan secara perlahan sesuai kenyamanan Anda.
  • Tekanan lembut. Berikan tekanan lembut dengan jari-jari Anda di sekitar area rahim dan tuba falopi. Hindari menekan terlalu keras.
  • Gerakan dari atas ke bawah. Lakukan gerakan dari atas ke bawah pada perut bawah dengan kedua tangan. Gerakan ini bisa membantu meredakan ketegangan otot.

5. Durasi pijat

Untuk mendapatkan efek kenyamanan, lakukan pijatan ini selama 10—15 menit setiap hari atau sesuai kebutuhan Anda.

6. Konsultasi kepada dokter

Jika Anda memiliki kondisi medis tertentu atau merasa tidak nyaman saat melakukan pijatan, sebaiknya konsultasikan kepada profesional kesehatan terlebih dahulu.

Ingat, pijatan ini mungkin membantu memberikan rasa nyaman dan mengurangi ketegangan, tetapi tidak menjamin dapat mempercepat datangnya menstruasi.

Lalu, apa cara efektif untuk mempercepat haid?

cara menghitung siklus haid

Alih-alih melakukan pijatan, berikut adalah beberapa metode yang mungkin bisa membantu agar haid cepat datang.

  • Mengonsumsi makanan bergizi. 
  • Mengelola stres dengan baik. 
  • Melakukan olahraga secara teratur. 
  • Mengonsumsi minuman herbal.
  • Mengatur pola tidur guna membantu menjaga keseimbangan hormon. 
  • Mandi atau kompres perut dengan air hangat. 
  • Mengonsumsi suplemen, seperti vitamin E atau vitamin B6. 
  • Menjaga berat badan tetap ideal

Jika menstruasi Anda terlambat lebih dari beberapa minggu, sering tidak teratur, atau jika Anda mengalami gejala lain yang mengkhawatirkan, penting untuk berbicara kepada dokter.

Dokter dapat membantu mengevaluasi penyebab yang mendasarinya dan mendapatkan perawatan yang tepat.

Kesimpulan

Memijat perut sendiri tidak secara langsung memperlancar siklus menstruasi. Namun, pijatan di area perut diketahui membuat Anda lebih rileks, sehingga bisa terhindar dari stres yang merupakan salah satu penyebab dari telat haid. Agar haid cepat datang, Anda bisa melakukan cara lainnya yang terbukti lebih efektif, seperti mengonsumsi makanan bergizi, berolahraga secara teratur, mengatur pola tidur, menjaga berat badan, hingga mengonsumsi suplemen.

[embed-health-tool-ovulation]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Menstrual pain. (n.d.). Retrieved 18 June 2024, from https://www.mountsinai.org/health-library/condition/menstrual-pain 

Marzouk, T. M., El-Nemer, A. M., & Baraka, H. N. (2013). Evidence-Based Complementary and Alternative Medicine, 2013, 1–6. doi:10.1155/2013/742421. Retrieved 18 June 2024, from https://doi.org/10.1155/2013/742421 

professional, C. C. medical. (n.d.). Dysmenorrhea: Painful Periods, Causes & Treatments. Retrieved 18 June 2024, from https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/4148-dysmenorrhea 

(N.d.). Retrieved 18 June 2024, from https://www.med.umich.edu/1libr/MBCP/AbdominalSelfmassage.pdf 

(N.d.). Retrieved 18 June 2024, from https://www.bidmc.org/-/media/files/beth-israel-org/centers-and-departments/rehabilitation-services/otpt-pelvic-floor-abdominal-massage.pdf 

Versi Terbaru

25/06/2024

Ditulis oleh Putri Ica Widia Sari

Ditinjau secara medis oleh dr. Carla Pramudita Susanto

Diperbarui oleh: Ihda Fadila


Artikel Terkait

Cara Menghitung Siklus Haid Setiap Bulannya

Gejala Telat Haid dan Tanda Hamil Mirip, Ini Perbedaannya


Ditinjau secara medis oleh

dr. Carla Pramudita Susanto

General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita


Ditulis oleh Putri Ica Widia Sari · Tanggal diperbarui 25/06/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan