Namun, terdapat efek lain dari tinta tato yang bisa terjadi seketika seperti alergi pada kulit, infeksi, keloid, dan masalah kulit lainnya.
2. Tinta tato glow in the dark mengandung fosfor yang bersifat racun
Lebih lanjut, tinta yang digunakan untuk membuat glow in the dark tattoo mengandung komponen tambahan seperti fosfor yang bertujuan untuk memberikan efek bercahaya.
Melansir New Jersey Department of Health and Senior Service, fosfor merupakan bahan kimia yang dapat bersifat racun bagi tubuh manusia.
Bila kulit terkena zat ini dapat menyebabkan iritasi dan sensasi terbakar di kulit. Bila terkena di area sekitar mata dapat menyebabkan kerusakan pada mata.
Meskipun penyedia jasa tato menyebutkan bahwa tato yang digunakannya aman, Anda tetap harus waspada.
Pasalnya, ditemukan berbagai merek tato yang mencantumkan keterangan yang tidak sesuai dengan isi kandungan yang sebenarnya.
3. Proses pembuatan tato glow in the dark bisa menimbulkan penyakit
Selain mewaspadai kandungan bahan kimia yang berbahaya dari tinta tato, Anda juga perlu mewaspadai proses pembuatan tato tersebut.
Melansir, U.S Food and Drugs Administration (FDA), praktik pembuatan tato berpotensi menyebabkan penyakit karena prosesnya tidak sesuai dengan standar kesehatan.
Ada sejumlah potensi bahaya yang bisa terjadi pada proses pembuatan tato, antara lain.
- Alat dan tinta yang digunakan terkontaminasi bakteri sehingga dapat berbahaya bagi kesehatan.
- Alat yang digunakan bisa jadi adalah bekas pakai di orang lain sehingga Anda berpotensi tertular penyakit.
- Cairan yang digunakan untuk melarutkan tinta berisiko tidak steril.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar