Seperti yang Anda ketahui, paparan sinar UV berlebih memberikan dampak negatif pada kesehatan kulit. Kondisi tersebut tidak hanya berlaku bagi orang dewasa, tetapi anak remaja. Maka dari itu, penting bagi anak menggunakan sunscreen untuk remaja. Yuk, cari tahu rekomendasi sunscreen yang bagus dan terbaik untuk remaja dalam ulasan berikut ini!
Cara kami memilih sunscreen yang bagus dan terbaik untuk remaja
Kandungan vitamin D yang terdapat pada sinar matahari memang bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Namun di sisi lain, paparan sinar matahari terus menerus berisiko menimbulkan masalah pada kulit, terutama bagi anak remaja yang kulitnya rentan iritasi.
Mengutip Harvard Health Publishing, sebuah studi di Skandinavia tentang risiko melanoma (2003) menemukan bahwa masa remaja adalah waktu paling berbahaya untuk terkena paparan sinar matahari.
Sejumlah kondisi yang mungkin terjadi akibat paparan sinar matahari yang berlebih adalah kulit terbakar (sunburn), muncul tanda-tanda penuaan dan flek hitam, hingga meningkatkan risiko kanker kulit.
Untuk mencegah hal tersebut, Anda bisa menggunakan sunscreen untuk remaja. Anda wajib menggunakan tabir surya atau sunscreen terutama saat beraktivitas di luar rumah.
Sebelum memberikan rekomendasi sunscreen yang bagus untuk remaja, kami telah melakukan riset dengan memerhatikan kandungan serta review dari pembeli, baik di forum diskusi maupun e-commerce.
Kami memastikan bila produk sunscreen untuk remaja yang direkomendasikan telah mendapat izin edar dari BPOM, sehingga aman Anda gunakan.
Rekomendasi sunscreen yang bagus untuk remaja
Supaya Anda tidak bingung memilih produk sunscreen terbaik untuk anak remaja, berikut ini kami akan berikan rekomendasinya. Simak baik-baik, ya!
1. Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel
Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel memiliki tekstur yang ringan karena berbahan dasar gel.
Tak heran, jika produk ini masuk dalam daftar sunscreen yang bagus dan cocok untuk semua jenis kulit anak remaja.
Dilengkapi dengan SPF 30 PA +++, sunscreen ini mampu membantu mengurangi kulit kusam dari paparan blue light, mencegah penuaan dini, menghindari munculnya bintik hitam di wajah, dan melindungi resiko kanker kulit.
Anda bisa merasa aman dan nyaman beraktivitas di luar ruangan tanpa khawatir terpapar sinar matahari. Sunscreen dari Wardah ini dibanderol dengan harga yang terjangkau mulai dari Rp37.500-an.
Nomor registrasi BPOM: NA18141700523
2. Pigeon Teens Everyday Sunscreen
Ketika membahas sunscreen terbaik untuk remaja, Pigeon Teens Everyday Sunscreen tidak boleh ketinggalan.
Sunscreen Pigeon ini bebas alkohol dan teruji secara klinis cocok untuk kulit remaja maupun kulit sensitif. Selain itu, formulanya ringan, tidak lengket, dan cepat meresap.
Dengan harga mulai Rp45.000, Anda sudah bisa mendapatkan produk sunscreen ini, lho!
Nomor registrasi BPOM: NA18221701799
3. Emina Sun Battle
Produk sunscreen dari Emina Sun Battle ini termasuk kami rekomendasikan untuk kulit remaja karena memiliki tekstur yang ringan.
Diperkaya dengan ekstrak aloe vera, sunscreen Emina akan bikin kulit remaja menjadi lebih segar, sehingga nyaman dipakai sehari-hari.
Anda tidak perlu berpikir dua kali untuk membeli sunscreen ini, karena harganya cukup murah mulai dari Rp18.500-an.
Nomor registrasi BPOM: NA18201700393
4. Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel
Rekomendasi selanjutnya, sunscreen untuk kulit remaja yang berminyak dan acne prone skin.
Sunscreen dari Azarine ini aman untuk remaja karena mengandung bahan-bahan alami, seperti royal jelly, aloe vera, green tea serta bahan alami lainnya.
Kandungan tersebut dapat melindungi kulit dari efek negatif sinar UV A & UV B dan sekaligus menutrisi kulit.
Harga Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel masih masuk di kantong para anak remaja mulai dari Rp59.000.
Nomor registrasi BPOM: NA18221701516
5. Skin Aqua UV Moisture Milk
Skin Aqua UV Moisture Milk memiliki water based formula yang tidak lengket, cepat meresap, dan terasa ringan di kulit, sehingga cocok untuk remaja.
Produk ini dilengkapi SPF 50 untuk perlindungan 30x lebih lama terhadap sinar UV-B.
Mengutip American Cancer Society, sinar UV-B dapat merusak DNA dalam sel kulit secara langsung dan merupakan sinar utama yang menyebabkan kulit terbakar.
Bahkan, paparan sinar UV-B juga diduga dapat menyebabkan sebagian besar kanker kulit.
Untuk melindungi kulit agar selalu aman, Anda dapat membeli sunscreen terbaik ini dengan harga mulai dari Rp62.000,00.
Nomor registrasi BPOM: NA18130103390
6. SOMETHINC Holyshield! UV Watery Sunscreen Gel
Segala produk dari SOMETHINC memang tengah hype karena kualitasnya yang baik, tak terkecuali sunscreen.
Sunscreen ini berbentuk gel dengan SPF 50+ PA++++ dan teknologi Encapsulated UV Filter yang memberikan proteksi lebih maksimal dari sinar UVA & UVB.
Selain itu, adanya Snowflake Molecules mampu memberikan sensasi dingin dan menyerap langsung seperti air.
Sunscreen SOMETHINC ini cocok dan nyama untuk anak remaja karena bebas alkohol, tidak lengket, serta no white-cast!
Terlebih lagi, harganya yang terjangkau mulai dari Rp23.000-Rp125.000. Jadi, tidak ada alasan lagi buat melewatkan pemakaian sunscreen!
Nomor registrasi BPOM: NA18221700136
7. NIVEA Sun Face Protection Serum
NIVEA Sun Face Protection Serum juga bisa jadi pilihan sunscreen yang tepat untuk remaja.
Bagaimana tidak, produk ini teksturnya ringan dan mudah menyerap, sehingga nyaman Anda pakai sehari-hari, terutama bagi remaja yang memiliki banyak aktivitas di luar rumah.
Dengan formula khusus, Aura Booster membantu wajah tampak cerah serta Vitamin E yang mampu menjaga kelembapan kulit.
Anda bisa mendapatkan NIVEA sunscreen yang bagus untuk remaja dengan harga mulai dari Rp53.900,00 an.
Nomor registrasi BPOM: NA49181700960
8. Biore UV Aqua Rich Watery Essence Sunscreen
Biore UV Aqua Rich Watery Essence Sunscreen merupakan salah satu produk perawatan kulit remaja dengan Formula Micro Defense untuk memberikan perlindungan UVA dan UVB secara maksimal.
Teksturnya ringan dan dapat Anda pakai untuk makeup base, karena mampu membaur dengan baik tanpa meninggalkan whitecast.
Sementara itu, kandungan hyaluronic acid dan royal jelly extract dalam produk ini diklaim dapat menutrisi serta memberikan kelembapan pada kulit.
Anda bisa mendapatkan sunscreen ini sekarang juga dengan harga murah mulai dari Rp40.000.
Nomor registrasi BPOM : NA22211700003
9. L’Oreal Paris UV Defender Serum Protector Sunscreen
Cari tabir surya khusus untuk kulit remaja yang berminyak? Mungkin produk L’Oreal Paris UV Defender Serum Protector Sunscreen bisa jadi solusinya.
Sunscreen ini mengandung airlicium yang dapat menahan minyak berlebih dan mengecilkan pori-pori. Ini membuat wajah tampak bersih tanpa minyak berlebih saat beraktivitas seharian.
Selain itu, sunscreen yang bagus untuk remaja ini juga sangat cocok untuk cuaca ekstrem karena telah teruji pada suhu 45 derajat celcius dan kelembapan 80%.
Dengan formula yang lengkap, Anda bisa membeli L’Oreal Paris UV Defender Serum Protector Sunscreen mulai dari Rp42.800.
Nomor registrasi BPOM: NA18201701058
10. Carasun Solar Smart UV Protector
Terakhir, sunscreen terbaik untuk remaja adalah Carasun Solar Smart UV Protector.
Produk ini mengklaim mampu melindungi optimal dengan SPF 45 yang menangkal 97.8% UVB, dan PA++++ perlindungan tertinggi terhadap UVA.
Sesuai dengan rutinitas anak remaja yang banyak menghabiskan waktu di luar rumah, sunscreen Carasun memiliki tekstur seringan awan yang non-comedogenic, sehingga kulit terasa nyaman dan tetap fresh hingga 8 jam.
Sementara itu, kandungan ekstrak beras dan CityStem, dapat menutrisi kulit serta melindunginya dari radikal bebas.
Yuk, dapatkan Carasun Solar Smart UV Protector dengan harga mulai dari Rp18.500 untuk kemasan 8ml dan Rp69.000.
Nomor registrasi BPOM: NA18201701400
Demikian ulasan tentang 10 rekomendasi sunscreen yang bagus untuk remaja. Pastikan untuk memilih produk sunscreen yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Semoga apa yang kami rekomendasikan ada yang cocok, ya!