backup og meta

Tumor Wilms, Masalah Kesehatan yang Menyerang Ginjal Anak

Tumor Wilms, Masalah Kesehatan yang Menyerang Ginjal Anak

Ada banyak masalah kesehatan yang bisa terjadi pada anak-anak, salah satunya adalah tumor Wilms atau nefroblastoma. Meski termasuk penyakit langka, nefroblastoma tetap bisa menyerang anak dengan berbagai kemungkinannya. Berikut ulasan lengkap seputar tumor yang menyerang fungsi ginjal ini.

Apa itu tumor Wilms?

Tumor Wilms atau nefroblastoma adalah jenis penyakit ginjal yang sering menyerang anak usia 3—4 tahun. Tumor ini termasuk ke dalam salah satu jenis kanker ginjal.

Nefroblastoma termasuk penyakit langka yang bisa anak alami sebelum menginjak usia 5 tahun. Meski begitu, tumor Wilms termasuk jenis kanker ginjal yang paling sering anak-anak alami.

Mengutip dari American Cancer Society, 9 dari 10 kasus kanker ginjal pada anak adalah tumor Wilms.

Biasanya, sel tumor akan tumbuh pada salah satu ginjal saja, tetapi tidak menutup kemungkinan tumbuh di keduanya.

Tumor ini terbagi menjadi dua kelompok berdasarkan tampilannya dari bawah mikroskop atau histologi, mengutip dari American Cancer Society.

1. Histologi anaplastik

Pada tampilan ini, wujud sel kanker sangat bervariasi dan inti sel yang mengandung DNA cenderung sangat besar atau anaplasia.

Secara umum, tumor tempat anaplasia menyebar ke seluruh bagian tumor (anaplasia difus) lebih sulit untuk dokter obati.

2. Histologi aktif

Kelompok tumor Wilms yang satu ini memiliki nama lain histologi yang ‘menguntungkan’. Alasannya, sel kanker ini memang tidak terlihat normal, tetapi tidak ada anaplasia pada tumor.

Sekitar 9 dari 10 kasus tumor Wilms pada anak adalah histologi aktif dan pengobatannya lebih mudah. 

Apa tanda dan gejala tumor Wilms?

gagal ginjal akut pada anak

Tanda dan gejala nefroblastoma tidak terlalu spesifik, bahkan terkadang anak-anak tidak merasakan ciri yang berarti.

Namun, kebanyakan anak dengan tumor Wilms akan mengalami gejala seperti berikut.

Nefroblastoma memiliki ukuran yang cukup besar, tetapi biasanya tidak akan menyebar ke bagian tubuh lain.

Penting untuk diketahui!

Dokter akan lebih mudah menangani penyakit ini bila sel kanker belum menyebar ke bagian tubuh lain. Jadi, segera periksakan ke dokter jika anak memiliki ciri-ciri atau gejala di atas yang mengkhawatirkan.

Apa penyebab tumor Wilms?

Belum begitu jelas penyebab tumor Wilms, tetapi ada faktor DNA berperan dalam kondisi ini.

Pertumbuhan DNA yang tidak sempurna adalah salah satu penyebab nefroblastoma yang paling utama. 

Mengutip dari Mayo Clinic, saat ada kesalahan dalam pertumbuhan DNA, itu adalah saatnya sel kanker memulai penyakit ini. 

Kesalahan dalam pertumbuhan DNA memungkinkan sel untuk tumbuh dan membelah secara tidak terkendali. Sel tersebut akan terus hidup ketika sel lain mati.

Sel-sel yang hidup dan mati ini akan terkumpul dan membentuk tumor. Pada kasus tumor Wilms, proses ini terjadi pada sel ginjal. 

Mengutip dari Medlineplus, tumor yang muncul dari jaringan ginjal yang belum matang tidak akan berkembang dengan baik.

Jaringan ini bernama nephrogenic rest yang berkembang menjadi tumor.

Dalam kasus yang sangat jarang terjadi, kesalahan pada DNA ini bisa membuat orangtua menurunkan nefroblastoma ke anak.

Namun, kebanyakan kasus tidak menemukan hubungan antara orangtua dan anak terkait penyebab kanker ini.

Apa yang meningkatkan risiko terjadinya tumor Wilms?

penyebab batu ginjal pada anak

Selain faktor genetik, ada beberapa kondisi kelainan bawaan yang bisa meningkatkan risiko nefroblastoma atau tumor Wilms pada anak. Berikut beberapa kondisinya.

  • Aniridia, iris atau bagian bawah mata hilang sebagian bahkan bisa seluruhnya.
  • Hemihipertrofia, salah satu sisi tubuh lebih besar dari lainnya.
  • Sindrom WAGR, gabungan aniridia, kelainan pada sistem kemih dan kelamin, dan gangguan mental.
  • Sindrom Denys-Drash, gabungan penyakit ginjal dan kelainan pada testis laki-laki yang menyerupai vagina perempuan.
  • Beckwith-Wiedemann syndrome, tubuh anak lebih besar dari lainnya (makrosomia) dengan perut yang menonjol, lidah besar, dan kelainan telinga. 
  • Hepatoblastoma, jenis kanker hati.

Segera konsultasikan ke dokter bila anak memiliki salah satu atau beberapa faktor risiko di atas.

Bagaimana dokter mendiagnosis tumor Wilms?

Mengutip dari Kids Health, dokter akan menggunakan beberapa cara untuk mendiagnosis nefroblastoma pada anak., seperti berikut.

  • USG perut, biasanya ini adalah tes pertama untuk melihat kondisi ginjal.
  • Sinar-X, mencari area sel kanker yang sudah menyebar, terutama paru-paru.
  • CT scan, untuk menemukan tumor dan melihat sel kanker sudah menyebar atau belum.
  • Tes darah dan urine, untuk memeriksa sel darah merah dan putih anak yang rendah.
  • MRI, melihat apakah kanker ada di pembuluh darah utama dekat ginjal.

Pemeriksaan ini akan mulai dokter lakukan saat ibu sudah melakukan konsultasi dan anak memiliki berbagai gejala serta faktor risiko nefroblastoma.

Apa pengobatan untuk tumor Wilms?

pengaturan makan untuk penyakit gagal ginjal pada anak

Perawatan dan pengobatan kanker anak ini tergantung pada berbagai hal, tetapi yang paling penting adalah mendeteksi stadium kanker.

Dokter akan memantau luasnya tumor Wilms pada ginjal anak. Tumor yang sangat agresif akan mendapatkan pengobatan intensif.

Berikut beberapa tahapan yang paling umum dalam nefroblastoma.

  • Stadium I: dokter menemukan kanker pada satu ginjal dan bisa diangkat dengan operasi. 
  • Stadium II: kanker menyebar ke luar ginjal, seperti lemak atau pembuluh darah. Namun, masih dapat diambil lewat prosedur pembedahan.
  • Stadium III: kanker telah menyebar ke luar ginjal, yaitu kelenjar getah bening, tapi belum ke luar perut.
  • Stadium IV: kanker telah menyebar ke luar perut. Misalnya paru-paru, hati, tulang, atau otak.
  • Stadium V: kanker ditemukan di kedua ginjal.

Dalam proses operasi, dokter akan mengangkat beberapa bagian, seperti:

  • tumor,
  • ginjal yang terinfeksi,
  • ureter (tabung yang membawa kencing dari ginjal ke kandung kemih),
  • kelenjar adrenal yang berada di atas ginjal, serta
  • jaringan lemak.

Kalau tumor tumbuh pada kedua ginjal, dokter bedah akan mengambil sel kanker sebanyak mungkin yang menempel.

Kemudian memelihara jaringan ginjal yang sehat untuk menghindari transplantasi ginjal. Biasanya, prosedur operasi pengangkatan tumor akan lanjut dengan kemoterapi.

Orangtua mungkin merasa khawatir saat anak selesai melakukan perawatan di rumah sakit. Namun, perawatan pada anak dengan kondisi tumor ini tidak perlu nutrisi khusus.

Saat terapi selesai, petugas medis akan menjadwalkan tes lanjutan, seperti:

  • CT scan pada dada,
  • tes darah, dan
  • pemeriksaan fisik.

Kalau kanker muncul kembali, pengobatan akan mengacu pada perawatan sebelumnya.

Meski begitu, tumor Wilms biasanya tidak akan muncul kembali. Setidaknya, anak akan bebas dari kanker setelah 2 tahun pengobatan.

Konsultasikan kepada dokter untuk mengetahui pengobatan yang sesuai dengan kondisi si Kecil.

[embed-health-tool-vaccination-tool]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Wilms tumor – Symptoms and causes. (2023). Retrieved 31 July 2023, from https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/wilms-tumor/symptoms-causes/syc-20352655

Leslie, S., Sajjad, H., & Murphy, P. (2023). Wilms Tumor. Statpearls Publishing. Retrieved from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK442004/

What Are Wilms Tumors?. (2023). Retrieved 31 July 2023, from https://www.cancer.org/cancer/types/wilms-tumor/about/what-is-wilms-tumor.html

Conditions, G. (2023). Wilms tumor: MedlinePlus Genetics. Retrieved 31 July 2023, from https://medlineplus.gov/genetics/condition/wilms-tumor/

Wilms Tumor and Other Childhood Kidney Tumors Treatment (PDQ®). (2023). Retrieved 31 July 2023, from https://www.cancer.gov/types/kidney/hp/wilms-treatment-pdq

Wilms Tumor and Other Childhood Kidney Tumors Treatment. (2023). Retrieved 31 July 2023, from https://www.cancer.gov/types/kidney/patient/wilms-treatment-pdq

Wilms Tumor (for Parents) – Nemours KidsHealth. (2023). Retrieved 31 July 2023, from https://kidshealth.org/en/parents/wilms.html

Versi Terbaru

09/08/2023

Ditulis oleh Riska Herliafifah

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita

Diperbarui oleh: Ihda Fadila


Artikel Terkait

7 Pilihan Obat Sembelit Anak yang Ampuh dan Aman

Tips Jitu Mengembalikan Nafsu Makan Anak Setelah Sakit


Ditinjau secara medis oleh

dr. Damar Upahita

General Practitioner · None


Ditulis oleh Riska Herliafifah · Tanggal diperbarui 09/08/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan