Sebelum memberikan obat medis, ada beberapa pilihan obat alami radang tenggorokan yang dapat Anda berikan untuk anak. Apa saja obat alami tersebut? Simak ulasan ini untuk mengetahui jawabannya.
Beberapa obat alami radang tenggorokan anak
Radang tenggorokan adalah salah satu masalah kesehatan yang sering dialami oleh anak-anak. Gejalanya bisa meliputi sakit tenggorokan, kesulitan menelan, dan demam pada anak.
Kondisi ini bisa membuat anak tidak nyaman. Nah, untuk membantu meredakan gejala yang dialami si Kecil, orangtua dapat menggunakan beberapa bahan alami yang mudah ditemukan di rumah.
Berikut adalah beberapa pilihan obat alami atau tradisional radang tenggorokan yang bisa diberikan untuk anak.
1. Madu
Madu telah lama dikenal sebagai obat alami untuk berbagai penyakit, termasuk radang tenggorokan.
Melansir Cleveland Clinic, madu memiliki sifat antibakteri dan anti-inflamasi yang dapat membantu meredakan sakit tenggorokan.
Anda cukup campurkan satu sendok teh madu dengan air hangat, lalu berikan pada si Kecil. Namun, sebelum memberikan madu untuk anak sebagai obat radang alami, pastikan si Kecil berusia di atas 1 tahun, karena madu tidak aman untuk bayi.
2. Lemon
Minum air lemon juga dapat menjadi pilihan obat alami radang tenggorokan anak karena air lemon dapat membantu mengencerkan lendir dan meredakan nyeri.
Tidak hanya itu, lemon kaya akan vitamin C yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan infeksi.
Untuk mendapatkan manfaat ini, campurkan air perasan lemon dengan madu dan air hangat, lalu berikan pada anak Anda.
3. Jahe
Jahe juga dapat menjadi pilihan obat alami lain yang sangat efektif untuk meredakan radang tenggorokan.
Hal ini karena jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Untuk memberikannya kepada si Kecil, Anda bisa membuat teh jahe dengan cara merebus beberapa potong jahe dalam air selama 10—15 menit, kemudian tambahkan madu untuk menambah rasa.
4. Air garam
Merangkum American Academy of Otolaryngology-Head and Neck Surgery, berkumur dengan air garam adalah metode sederhana tetapi efektif untuk meredakan radang tenggorokan.
Garam dapat membantu mengurangi pembengkakan dan membersihkan lendir yang mungkin menyebabkan iritasi pada tenggorokan anak.
Anda hanya perlu mencampurkan setengah sendok teh garam dengan satu gelas air hangat. Minta anak untuk berkumur air garam selama beberapa detik sebelum meludahkannya.
5. Teh chamomile
Teh chamomile juga bisa menjadi obat herbal radang tenggorokan untuk anak. Obat herbal yang memiliki nama latin Matricaria chamomilla ini telah digunakan sejak ribuan tahun lalu di Yunani dan Mesir Kuno.
Studi pada jurnal Molecules menyatakan bahwa chamomile dipercaya dapat mengatasi berbagai penyakit, termasuk penyakit infeksi ringan seperti radang tenggorokan.
Teh ini memiliki sifat anti-inflamasi dan antiseptik yang dipercaya dapat membantu mengurangi gejala radang tenggorokan pada si Kecil.
6. Peppermint
Selain chamomile, teh dengan kandungan peppermint juga dapat digunakan sebagai obat tradisional radang tenggorokan pada anak.
Ini karena peppermint mengandung mentol yang dapat membantu meredakan sakit tenggorokan dengan memberikan efek dingin dan menenangkan.
Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda dapat menyeduh teh peppermint dan tambahkan sedikit madu untuk menambah rasa manis.