backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

Intip 7 Rekomendasi Kursi Makan Bayi Berkualitas di Bawah Harga 1 Juta

Ditinjau secara medis oleh dr. Fenti Erlianti · General Practitioner · None


Ditulis oleh Diva Mosaik Lintang · Tanggal diperbarui 19/04/2022

Berikut adalah daftar produk yang bisa bermanfaat untuk Anda. Perlu diketahui, kami bisa saja mendapatkan sedikit komisi setiap kali Anda membeli produk via link ini. Tenang, tidak ada penambahan biaya. Pelajari lebih lanjut soal konten produk marketing kami di sini.

    Intip 7 Rekomendasi Kursi Makan Bayi Berkualitas di Bawah Harga 1 Juta

    Apakah Anda sedang mencari rekomendasi kursi makan bayi yang berkualitas baik dan bisa tahan lama? Jika iya, Anda perlu mempertimbangkan fitur-fitur penting pada kursi bayi yang aman bagi buah hati. Kursi makan bayi yang dilengkapi fitur berkualitas akan dapat meningkatkan kenyamanan dan keamanan buah hati saat belajar makan.

    Cara kami memilih rekomendasi kursi makan bayi

    Makan di tempat makan menjadi salah satu aturan makan si kecil (feeding rule), makan sambil berjalan-jalan atau bermain di tempat permainan tidak dianjurkan.

    Maka dari itu, pemakaian kursi makan pada bayi sangat penting untuk mendukung proses pemberian nutrisi bayi.

    Menurut Child Accident Prevention Foundation of Australia, terdapat beberapa fitur keamanan yang harus ada pada kursi makan bayi, berikut penjelasannya.

    • Tali pengikat yang aman, mudah dioperasikan dan lentur saat tertekuk.
    • Kaki kursi yang kuat dan kokoh sehingga tidak mudah terjatuh saat bayi bergerak.
    • Meja yang dapat dilepas dan pasang.
    • Terdapat bar pada bagian kursi yang mencegah anak agar tidak terjatuh jika meja dilepas.
    • Bahan bebas dari kandungan bisphenol A (BPA).
    • Terdapat kunci yang aman dan mudah dioperasikan pada kursi makan bayi yang dapat dilipat.
    • Pastikan tidak ada tepian meja atau bagian lain pada kursi makan yang tajam atau celah yang dapat membuat kaki bayi terjepit.

    Pastikan terdapat fitur-fitur ini pada kursi makan bayi sebelum Anda membelinya.

    Sebab, fitur-fitur tersebut dianggap paling penting dan harus ada pada kursi makan bayi untuk mencegah anak jatuh atau terluka saat menggunakannya.

    7 rekomendasi kursi makan bayi di bawah harga 1 juta yang bagus dan awet

    Berikut ini telah kami rangkum 7 rekomendasi kursi makan bayi berkualitas dengan harga di bawah 1 juta yang bisa jadi pilihan untuk buah hati Anda.

    1. Sugarbaby My Chair (Baby Booster & High Chair) : 6 Growing Stages

    Jika Anda membutuhkan kursi makan bayi yang multifungsi sehingga bisa juga dijadikan kursi main yang nyaman, produk satu ini bisa jadi solusinya.

    Kursi ini memiliki sejumlah fungsi yang dapat diubah-ubah sesuai kebutuhan dan perkembangan anak, yaitu: 

    • posisi kursi tinggi (88cm),
    • posisi kursi balita (60cm),
    • kursi main di lantai tanpa meja (45cm),
    • di lantai pakai meja (45cm),
    • disimpan dan diikat di kursi makan keluarga, sehingga sejajar dengan kursi makan keluarga, dan
    • kursi roda untuk bermain (50cm).

    Lewat berbagai macam fungsi yang variatif dan tentunya bebas BPA, kursi ini bisa merangkum kebutuhan buah hati Anda dengan aman.

    2. X&W Baby Chair Seat Scooter

    X&W Baby Chair Seat Scooter dilengkapi sandaran kursi yang dapat disesuaikan dengan posisi duduk buah hati Anda.

    Kursi ini juga multifungsi karena seluruh kakinya dapat dipendekkan, sehingga bisa dijadikan sebagai skuter dengan roda.

    X&W Baby Chair Seat Scooter dapat digunakan oleh bayi berusia 6-60 bulan.

    3. Yakada Orinoco Baby Chair Y010

    Yakada Orinoco Baby Chair Y010 memiliki teknologi Environmental Protection PP yang memberi keamanan ekstra untuk buah hati Anda. 

    Kursi ini juga dilengkapi meja yang dapat dilepas pasang sehingga membuat anak nyaman saat waktu makan dan duduk di kursi ini. 

    Produk yang satu ini diklaim semakin aman digunakan karena kursi ini tidak terbuat dari material yang tajam.

    4. UNISOH Baby Chair Booster Seat

    UNISOH Baby Chair Booster Seat terbuat dari bahan kursi tebal dan kokoh yang dapat mencegah bayi terguling saat makan ataupun bermain. 

    Kursi makan bayi merek ini diklaim terbuat dari bahan ramah lingkungan, bebas BPA dan racun, sehingga aman untuk buah hati Anda. 

    Uniknya, kursi ini juga dapat mengeluarkan suara yang dapat menghibur bayi saat sedang rewel atau menolak makan.

    5. BabySafe High Chair 3 in 1 Booster Seat

    BabySafe menghadirkan high chair 3 in 1 yang dapat digunakan dalam tiga tahap usia bayi, yakni 6, 8, dan 12 bulan ke atas. 

    Tahap awal, dapat digunakan sebagai high chair atau kursi makan tinggi saat bayi sudah mulai duduk tegak.

    Berikutnya, dapat digunakan sebagai booster seat saat si kecil sudah siap bergabung di meja makan.

    Tahap terakhir, dapat dibentuk menjadi kursi kecil untuk si kecil melakukan berbagai kegiatan.

    6. Mastela Adjustable Booster Seat

    Rekomendasi produk kursi makan bayi berikutnya dilengkapi dengan tiga ketinggian bangku. Selain itu, kursi memiliki empat posisi pergeseran meja makan.

    Fitur ini memudahkan buah hati Anda untuk bergerak saat makan di atas kursi sehingga lebih nyaman.

    7. Fisher Price Quick Clean Portable Booster

    Fisher Price Quick Clean Portable Booster memiliki fitur meja yang dapat dilepas dan pasang serta mudah dibersihkan.

    Pada Booster Seats dari Fisher Price ini juga dilengkapi dengan dispenser tisu bawaan untuk membantu membuat suasana makan tidak berantakan.

    Lewat fitur tersebut, Anda bisa kapan saja menyeka sisa makanan. Kursi makan ini dapat dipakai dari bayi hingga balita dengan ketinggian dan posisi yang bisa disesuaikan.

    Itulah beberapa rekomendasi kursi makan bayi yang bisa Anda jadikan pilihan.

    Pastikan, pilihlah kursi makan bayi dengan cermat dan sesuaikan dengan kebutuhan buah hati, ya.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Fenti Erlianti

    General Practitioner · None


    Ditulis oleh Diva Mosaik Lintang · Tanggal diperbarui 19/04/2022

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan