backup og meta

9 Merek Suplemen Kolagen yang Bagus untuk Kesehatan

Berikut adalah daftar produk yang bisa bermanfaat untuk Anda. Perlu diketahui, kami bisa saja mendapatkan sedikit komisi setiap kali Anda membeli produk via link ini. Tenang, tidak ada penambahan biaya. Pelajari lebih lanjut soal konten produk marketing kami di sini.

9 Merek Suplemen Kolagen yang Bagus untuk Kesehatan

Kebiasaan makan yang tidak sehat dan bertambahnya usia dapat mempengaruhi produksi kolagen dalam tubuh. Oleh karena itu, suplemen kolagen bisa menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan kolagen.

Apa saja manfaat mengonsumsi suplemen kolagen?

Mengutip dari Horizon Clinics, produksi kolagen akan secara bertahap menurun ketika Anda memasuki usia 20-an.

Oleh karena itu, Anda bisa mulai mengonsumsi suplemen kolagen ketika memasuki usia 20 tahun.

Salah satu studi dalam jurnal Journal of Medical Nutrition and Nutraceuticals menunjukkan bahwa mengonsumsi vitamin, mineral, dan kolagen dapat mengurangi garis-garis halus secara signifikan.

Tidak hanya itu, penelitian tersebut juga menyebutkan bahwa elastisitas dan kelembapan kulit mereka meningkat setelah rutin mengonsumsi vitamin, mineral, dan kolagen.

Selain bagus untuk kulit, kolagen memiliki kemampuan untuk menyatukan otot dan tendon, bahkan membangun kembali tulang rawan

Daftar suplemen kolagen yang bisa dicoba

Manfaat kolagen sangat baik untuk tubuh, salah satunya membantu memperbaiki gejala osteoartritis.

Untuk membantu Anda memilih suplemen yang bagus bagi kesehatan, kami telah mengumpulkan 9 produk dengan menunjukkan cara kerja dan manfaatnya.

1. Nature’s Way Beauty Collagen Booster

Nature’s Way Beauty Collagen Booster adalah suplemen kolagen terbaik yang dirancang khusus untuk membantu meningkatkan kekencangan dan elastisitas kulit dari dalam.

Suplemen ini mengandung collagen peptide, vitamin C, dan biotin yang memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan kulit.

Mengutip Harvard Health Publishing, mengonsumsi suplemen kolagen dapat membantu meningkatkan kekencangan, kekenyalan, dan kadar air pada kulit sehingga kerutan tampak berkurang.

Sementara itu, untuk orang dewasa, aturan minum suplemen ini adalah 3 tablet per hari atau sesuai anjuran dokter.

Nomor registrasi BPOM: SI204511221

2. YOUVIT x ERHA Collagen Pouch

YOUVIT Erha Collagen merupakan vitamin collagen berbentuk gummy atau jeli kunyah yang bisa Anda coba untuk menjaga kesehatan kulit.

Suplemen ini mengandung kombinasi collagen yang berasal dari kolagen sapi, vitamin C, dan berbagai antioksidan untuk mencegah penuaan.

Hadir dengan bentuk mawar yang unik, YOUVIT x ERHA Collagen Pouch telah diformulasikan bersama dermatologis untuk kebutuhan kulit orang Indonesia.

Nomor registrasi BPOM: MD224510228115

3. Nature’s Health Collagen Complex

Sedang mencari suplemen kolagen yang bagus di apotek? Anda bisa memilih Nature’s Health Collagen Complex.

Suplemen ini mengandung ekstrak biji anggur, rumput gandum, buah bilberry, dan vitamin C sebagai antioksidan yang penting untuk melindungi kulit.

Antioksidan berperan dalam mencegah kulit dari efek jahat radikal bebas yang dapat menimbulkan tanda-tanda penuaan atau keriput.

Selain itu, Nature’s Health Collagen Complex diklaim mengandung kolagen dari dua unsur yang diproses secara khusus, yaitu hydrolyzed collagen dari tulang rawan ayam dan fish collagen dari ikan tuna. 

Mengingat Nature’s Health Collagen Complex terbuat dari kolagen ayam dan ikan, suplemen ini tidak dianjurkan bagi Anda yang memiliki alergi terhadap protein kedua bahan tersebut, ya.

Nomor registrasi BPOM: SI054317471

4. Nourish Skin Ultimate

Banyak flek hitam bikin kulit Anda jadi kusam? Jika ya, Anda bisa mengonsumsi Nourish Skin Ultimate untuk membantu memelihara kesehatan kulit.

Selain terdapat kolagen, suplemen ini mengandung ekstrak biji anggur merah, betakaroten, vitamin C, dan E yang berperan sebagai antioksidan. 

Untuk aturan pakainya berbeda-beda tergantung pada kebutuhan Anda. Pada 2 bulan pertama, sebaiknya minum 1 tablet sesudah makan pagi dan 1 tablet sesudah makan malam.

Kemudian, pada bulan ke-3 dan seterusnya cukup mengonsumsi 1 tablet sesudah makan malam.

Nomor registrasi BPOM: SI054518891

5. Realfood Flawless Jelly

Merek suplemen kolagen selanjutnya yang bagus untuk kulit datang dari Realfood Flawless Jelly.

Produk ini juga mengandung sarang burung walet, elferberry, delima, dan retinol untuk menjaga kesehatan kulit Anda dari penuaan.

Sesuai namanya, suplemen ini hadir dalam bentuk jeli, sehingga memudahkan Anda untuk mengonsumsinya kapan pun dan rasanya lezat.

Selain itu, Realfood Jelly memiliki kemasan dalam satu berisi 12 buah yang bisa Anda minum saat sebelum atau sesudah makan.

Nomor registrasi BPOM: MD 618513072451

6. Nutrimax Viena 

Suplemen kolagen yang tidak kalah bagus untuk Anda coba adalah Nutrimax Viena. Produk ini mengandung perpaduan ekstrak biji anggur, beta karoten, vitamin, C, E, dan kolagen.

Sejumlah kandungan tersebut berfungsi sebagai antioksidan yang dapat mendukung proses regenerasi sel kulit, sehingga Anda tampak awet muda.

Anda dapat mengonsumsi Nutrimax Viena sebanyak 1 tablet sehari pada malam hari. Untuk hasil yang optimal, pastikan menerapkan pola hidup sehat dengan cara:

  • kurangi makan berminyak,
  • minum air putih 8-10 gelas per hari, dan
  • mengonsumsi buah atau sayur setiap hari.

Nomor registrasi BPOM: SI174508191

7. Swisse Beauty Collagen Glow with Collagen Peptides

Swisse Beauty Collagen Glow adalah suplemen kolagen dengan ekstrak biji anggur dan Co-enzyme Q10. Formula unik yang terkandung dalam suplemen ini dapat mendukung produksi kolagen dan integritas kulit dari dalam. 

Diketahui bahwa Co-enzyme Q10 termasuk antioksidan yang dibutuhkan untuk fungsi sel dasar dalam tubuh.

Selain itu, produk ini juga dapat membantu mengurangi kerusakan radikal bebas pada sel-sel tubuh dan mengencangkan kulit.

Swisse Beauty Collagen dapat Anda konsumsi sebanyak 3 kali sehari 1 tablet bersamaan atau segera setelah makan.

Nomor registrasi BPOM: SI214587081

8. Everwhite Hicolla

Ingin kulit glowing dan cerah? Jika jawabannya ya, Everwhite Hicolla menjadi pilihan suplemen kolagen yang bisa Anda pertimbangkan.

Suplemen ini mengandung fish collagen, glutathione, dan vitamin C yang berfungsi untuk membantu memelihara kesehatan kulit.

Mengingat, ada kandungan vitamin C yang asam maka bagi Anda yang memiliki maag dapat mengonsumsi Everwhite Hicolla sebanyak 2 kali sehari setelah makan.

Nomor Registrasi BPOM: SL131500771

9. VitaHealth Collagen Booster Plus

Semakin bertambah umur, Anda akan menyadari kalau produksi kolagen dalam tubuh juga akan berkurang dengan hadirnya garis-garis halus.

Untuk mengurangi garis halus di kulit, Anda bisa mengonsumsi suplemen kolagen, salah satu yang bisa dicoba adalah VitaHealth Collagen Booster Plus.

Produk ini mengandung roseship dan ceri acerola yang kaya vitamin C berguna untuk mendukung produksi kolagen yang sehat.

Dalam satu kemasan botol terdapat 60 tablet dengan saran konsumsi sebanyak 1 tablet setiap hari atau sesuai anjuran dokter.

Nomor registrasi BPOM: SI154505671

Demikian daftar merek suplemen kolagen yang bagus untuk mendukung kesehatan kulit. Untuk memastikan produk yang sesuai dengan kebutuhan, jangan ragu untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan apoteker atau dokter.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Sibilla, S., & Borumand, M. (2015). Effects of a nutritional supplement containing collagen peptides on skin elasticity, hydration and wrinkles. Journal of Medical Nutrition and Nutraceuticals4(1), 47. https://doi.org/10.4103/2278-019x.146161

García-Coronado, J. M., Martínez-Olvera, L., Elizondo-Omaña, R. E., Acosta-Olivo, C. A., Vilchez-Cavazos, F., Simental-Mendía, L. E., & Simental-Mendía, M. (2019). Effect of collagen supplementation on osteoarthritis symptoms: a meta-analysis of randomized placebo-controlled trials. International orthopaedics43(3), 531–538. https://doi.org/10.1007/s00264-018-4211-5

Lugo, J. P., Saiyed, Z. M., & Lane, N. E. (2015). Efficacy and tolerability of an undenatured type II collagen supplement in modulating knee osteoarthritis symptoms: A multicenter randomized, double-blind, placebo-controlled study. Nutrition Journal15(1). https://doi.org/10.1186/s12937-016-0130-8

Devaki, S. J. , & Raveendran, R. L. (2017). Vitamin C: Sources, Functions, Sensing and Analysis. In (Ed.), Vitamin C. IntechOpen. https://doi.org/10.5772/intechopen.70162

Quan, T., & Fisher, G. J. (2015). Role of age-associated alterations of the dermal Extracellular matrix microenvironment in human skin aging: A mini-review. Gerontology61(5), 427-434. https://doi.org/10.1159/000371708

When should you start taking collagen + per day dosage. (n.d.). Horizon Clinics. Retrieved 24 September 2024, from https://horizonclinics.org/taking-collagen-supplements/

Versi Terbaru

13/01/2025

Ditulis oleh Adhenda Madarina

Ditinjau secara medis oleh dr. Fenti Erlianti

Diperbarui oleh: Riska Herliafifah


Artikel Terkait

8 Merk Suplemen Probiotik untuk Orang Dewasa dan Anak-Anak

8 Cara Meningkatkan Kolagen, Rahasia Kulit Tetap Kencang


Ditinjau secara medis oleh

dr. Fenti Erlianti

General Practitioner · None


Ditulis oleh Adhenda Madarina · Tanggal diperbarui 2 hari lalu

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan