Apa penyebab leukosit tinggi?
Leukosit tinggi paling sering disebabkan oleh infeksi atau peradangan pada sumsum tulang. Dalam beberapa kasus, leukosit tinggi adalah tanda penyakit sumsum tulang yang lebih serius, seperti leukemia.
Neutrofilia adalah salah satu jenis penyebab peningkatan sel darah putih yang paling umum. Neutrofilia adalah peningkatan sel darah putih jenis neutrofil hingga lebih dari 7.000/mcL. Kondisi ini dapat timbul akibat infeksi, stres, peradangan kronis, hingga penggunaan obat.
Jenis leukositosis lain yang juga umum adalah limfositosis, yaitu ketika sel darah putih jenis limfosit membentuk lebih dari 40% jumlah sel darah putih. Kondisi ini dapat terjadi pada pasien dengan pertusis, sifilis, infeksi virus, reaksi hipersensitivitas, dan berbagai jenis leukemia atau limfoma tertentu.
Selain infeksi atau peradangan, stres fisik, seperti kejang dan kelelahan, serta stres emosional juga dapat menyebabkan leukosit tinggi.
Berikut ini adalah beberapa penyebab leukosit tinggi dalam darah:
1. Peradangan atau infeksi
Umumnya, leukosit yang tinggi adalah hasil dari sumsum tulang normal yang bereaksi terhadap peradangan atau infeksi. Saat peradangan, sel darah putih yang bertugas dalam sistem kekebalan akan bekerja lebih keras. Itu sebabnya, jumlahnya akan lebih banyak dari biasanya.
Leukositosis yang berhubungan dengan peradangan, contoh yang paling umum terjadi salah satunya adalah pada luka bakar.
Sel darah putih yang naik sampai pada kisaran 50.000 – 100.000/mcL disebut dengan reaksi leukemoid. Kondisi naiknya sel darah putih tersebut bisa menjadi salah satu tanda keganasan (seperti kanker). Namun, umumnya reaksi ini disebabkan oleh kelainan seperti infeksi berat, keracunan, perdarahan berat, pemecahan darah, atau hemolisis akut.
Infeksi yang dapat menyebabkan reaksi leukemoid, antara lain:
2. Stres emosional

Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar