Apakah Ibu pernah disarankan untuk minum air kelapa muda saat hamil? Terlepas dari beragam mitos kehamilan seputar air kelapa, minuman ini ternyata memang punya manfaat bagi ibu hamil selama tidak dikonsumsi berlebihan. Simak apa saja kebaikan air kelapa untuk ibu hamil serta aturan konsumsinya di bawah ini.
Kandungan nutrisi air kelapa muda
Air kelapa merupakan sumber cairan dan mineral yang baik bagi ibu hamil. Mengutip Data Komposisi Pangan Indonesia, berikut adalah kandungan gizi dalam 100 ml air kelapa muda.
[embed-health-tool-pregnancy-weight-gain]
Manfaat air kelapa muda untuk ibu hamil
Berikut adalah berbagai manfaat air kelapa muda untuk kesehatan ibu hamil dan perkembangan janin.
1. Mencegah dehidrasi
Sekitar 95% kandungan air kelapa adalah air murni yang dapat mencegah dehidrasi serta mengurangi lelah dan lemas.
Air kelapa muda juga bisa menggantikan elektrolit yang hilang dari tubuh saat mual dan muntah. Pasalnya, air kelapa muda kaya akan elektrolit, terutama kalium dan natrium.
Meski begitu, air kelapa muda tidak bisa menggantikan air putih untuk memenuhi kebutuhan cairan harian.
2. Mengurangi mual dan muntah
Studi yang diterbitkan oleh Universitas Airlangga menunjukkan bahwa pemberian 300 ml air kelapa muda selama satu minggu bisa mengurangi mual dan muntah (morning sickness) pada ibu hamil.
Manfaat tersebut dipercaya berasal dari kemampuan air kelapa muda untuk menetralkan asam lambung.
Meski penyebab utama morning sickness adalah perubahan hormon selama kehamilan, kondisi lambung yang terlalu asam bisa memperparah keluhan ini.
3. Mendukung perkembangan janin
Saat hamil, Ibu membutuhkan vitamin dan mineral untuk mendukung perkembangan janin. Sebagai contoh, kalsium yang ada dalam air kelapa muda bisa mendukung perkembangan tulang dan gigi janin.
Oleh karena itu, penting bagi ibu hamil untuk mengonsumsi makanan yang tinggi vitamin dan mineral, seperti sayur dan buah-buahan.
4. Mencegah infeksi saluran kemih
Perubahan hormon selama kehamilan dan tekanan dari rahim membuat Ibu lebih rentan mengalami infeksi saluran kemih.
Kabar baiknya, minum air kelapa saat hamil trimester 3, 2, maupun 1 dipercaya bisa membantu membersihkan saluran dan kandung kemih sehingga mengurangi risiko tersebut.
5. Membantu meningkatkan kekebalan tubuh
Kebaikan air kelapa muda untuk ibu hamil yang berikutnya berasal dari kandungan antioksidan yang dimilikinya. Salah satu peran antioksidan ialah membantu menjaga kekebalan tubuh.
Air kelapa muda juga mengandung asam laurat yang bisa berperan sebagai antivirus dan antibakteri bagi tubuh. Selain air kelapa muda, kandungan asam laurat terdapat dalam minyak kelapa.
6. Menurunkan tekanan darah
Ibu punya tekanan darah tinggi saat hamil? Dengan kandungan kalium yang dimilikinya, minum air kelapa bisa membantu mengontrol dan menurunkan tekanan darah.
Meski begitu, minum air kelapa tidak bisa menjadi pengganti pengobatan hipertensi atau preeklampsia bagi ibu hamil. Untuk mendapatkan perawatan yang tepat, Ibu tetap butuh konsultasi ke dokter.
7. Menjaga kenaikan berat badan
Butuh minuman yang segar saat hamil, tetapi harus mengurangi minuman manis? Air kelapa bisa menjadi salah satu solusinya.
Air kelapa termasuk sebagai minuman rendah kalori dan bebas lemak sehingga tidak akan mengakibatkan kenaikan berat badan berlebih pada ibu hamil.
Karena itulah, air kelapa muda merupakan pilihan yang tepat jika dibandingkan teh dalam kemasan, kopi, maupun minuman bersoda.
Tips aman minum air kelapa saat hamil
Meski air kelapa menawarkan berbagai manfaat, Ibu tetap tidak boleh sembarangan mengonsumsinya. Ikuti beberapa tips berikut supaya air kelapa muda tetap memberikan manfaat bagi bumil.
- Hindari minum air kelapa muda terlalu banyak atau menggunakannya sebagai pengganti air putih.
- Sebisa mungkin, jangan menambahkan pemanis atau perasa ke dalam air kelapa.
- Hindari minum air kelapa dalam kemasan. Sebaiknya pilih air kelapa murni yang dipetik dari pohon.
Air kelapa memang termasuk minuman yang aman dan minim risiko efek samping. Meski begitu, segeralah pergi ke dokter jika Ibu merasa mual, sakit perut, atau keluhan lainnya usai minum air kelapa.
Kesimpulan
- Air kelapa muda adalah minuman yang aman dikonsumsi ibu hamil. Minuman ini bahkan memberi berbagai khasiat untuk ibu hamil karena mengandung beragam zat gizi.
- Beberapa manfaat air kelapa untuk ibu hamil adalah mencegah dehidrasi, mengurangi mual, mendukung perkembangan janin, mencegah ISK, dan meningkatkan kekebalan tubuh.
- Meski begitu, Ibu tetap tidak boleh mengonsumsi air kelapa muda secara berlebihan dan menggunakanya sebagai pengganti air putih.