backup og meta

4 Manfaat Mandi di Malam Hari untuk Kesehatan Anda

4 Manfaat Mandi di Malam Hari untuk Kesehatan Anda

Banyak yang beranggapan bahwa kebiasaan mandi di malam hari berbahaya untuk kesehatan, mulai dari memicu masuk angin hingga rematik. Padahal, jika dilakukan dengan tepat, mandi malam justru memberikan banyak manfaat, lho! Untuk tahu selengkapnya mengenai apa saja khasiat dari mandi malam hari, simak ulasannya di bawah ini.

Manfaat mandi malam untuk kesehatan

Tidak sedikit orang-orang yang khawatir mandi di malam hari karena takut kebiasaan ini berdampak buruk bagi kesehatan tubuh.

Pada dasarnya, mandi di pagi hari memang terasa lebih menyegarkan serta membawa banyak manfaat.

Akan tetapi, kenyataannya belum ada banyak studi yang membuktikan efek samping mandi malam secara langsung terhadap tubuh, terutama dalam memicu masuk angin dan rematik.

Dibanding dengan bahayanya, justru sudah ada banyak studi yang membuktikan manfaat mandi malam untuk kesehatan, mulai dari kualitas tidur hingga tekanan darah Anda.

Berikut adalah berbagai kebaikan yang bisa Anda dapat dengan rutin mandi di malam hari.

1. Meningkatkan kualitas tidur

kualitas tidur

Manfaat pertama yang dapat Anda peroleh dengan mandi malam adalah kualitas tidur yang meningkat.

Bahkan, mandi malam termasuk dalam tips memiliki tidur sehat yang dianjurkan oleh National Heart, Lung, and Blood Institute (NHLBI) Amerika Serikat.

Mandi malam, terutama dengan memakai air hangat, akan membantu menurunkan suhu tubuh Anda.

Penurunan suhu tubuh inilah yang akan membantu Anda merasa lebih rileks dan cepat mengantuk.

Hal ini juga diteliti dalam sebuah studi dari jurnal Sleep Medicine Reviews yang menunjukkan bahwa mandi malam hari membantu Anda terlelap lebih cepat dan pulas.

Selain itu, bagi Anda yang sering susah tidur karena nyeri otot dan pegal-pegal setelah seharian beraktivitas, mandi malam bisa menjadi solusi yang paling tepat.

Suhu air hangat saat mandi akan membantu mengistirahatkan otot-otot tubuh yang tegang dan kaku sehingga tidur Anda akan jauh lebih nyenyak.

2. Membantu mengurangi stres

frekuensi napas normal

Dengan mandi malam, Anda juga akan mendapatkan manfaat terhindar dari stres serta kecemasan.

Stres adalah salah satu pengganggu tidur di malam hari. Setelah melewati aktivitas yang padat seharian, pikiran Anda mungkin lebih rentan dilanda stres sehingga tidur pun terganggu.

Nah, mandi di malam hari akan merangsang produksi senyawa endorfin dan noradrenalin di dalam tubuh.

Kedua senyawa tersebut dapat memberikan efek yang serupa dengan obat antidepresan sehingga Anda akan merasa lebih rileks dan tenang.

Apabila Anda tengah menghadapi kecemasan dan depresi, mandi malam hari dengan air dingin juga akan membantu mengurangi gejala-gejala yang mengganggu tidur Anda.

3. Menurunkan tekanan darah

laki-laki pria sehat senyum

Manfaat selanjutnya dari mandi di malam hari adalah penurunan pada tekanan darah Anda. Hal ini tentunya akan berdampak baik bagi kesehatan jantung dan pembuluh darah Anda.

Sebuah penelitian dari Journal of Biological and Medical Rhythm Research mengungkap pengaruh mandi malam dengan air hangat pada lansia.

Ternyata, mandi air hangat selama 11-15 menit sebelum tidur membantu menurunkan tekanan darah sebanyak 16 mm Hg.

Nah, bayangkan jika Anda rutin menjalani kebiasaan mandi malam dengan air hangat setiap hari. Tentunya akan ada peningkatan pada kondisi kesehatan Anda secara keseluruhan.

4. Baik untuk kesehatan kulit

manfaat mandi malam

Berkegiatan di siang hari, terlebih jika dilakukan di luar ruangan akan membuat kulit Anda lebih mudah berkeringat dan berminyak.

Apabila Anda memiliki jadwal yang padat dan tidak sempat mandi sore, Anda bisa melakukannya di malam hari.

Penumpukan keringat, minyak, dan sel-sel kulit mati tentunya akan berpengaruh pada kebersihan diri Anda. Anda tentu tidak ingin tidur dengan tubuh yang kotor, bukan?

Tak hanya itu, membiarkan kulit Anda kotor begitu saja saat tidur berisiko menyebabkan bau badan, iritasi kulit, bahkan alergi.

Manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan mandi malam adalah kulit yang lebih bersih dan bebas dari tumpukkan kotoran, terutama jika Anda memakai sabun mandi antiseptik.

Tidur pun menjadi semakin nyenyak karena tubuh Anda sudah dalam kondisi lebih bersih dan wangi.

Nah, itulah tadi 4 manfaat mandi di malam hari untuk kesehatan tubuh Anda secara keseluruhan.

Hati-hati, mandi malam hari sebaiknya tidak dilakukan secara asal. Meski ada beberapa studi yang menyatakan mandi air dingin juga bermanfaat, akan lebih baik jika Anda menggunakan air hangat di malam hari.

Selain itu, untuk merasakan efek positifnya secara maksimal, ada baiknya Anda mandi 1-2 jam sebelum tidur. Durasi mandi pun sebaiknya tidak lebih dari 10-15 menit.

[embed-health-tool-bmr]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Can A Shower Before Bed Help You Sleep? – Cold or Hot? – Sleep Advisor. (2020). Retrieved 4 April 2023, from https://www.sleepadvisor.org/showering-before-bed/#will-a-bedtime-shower-help-me-sleep 

A Warm Bedtime Bath Can Help You Cool Down And Sleep Better – NPR. (2019). Retrieved 4 April 2023, from https://www.npr.org/sections/health-shots/2019/07/25/745010965/a-warm-bedtime-bath-can-help-you-cool-down-and-sleep-better 

Hot baths and saunas: Beneficial for your heart? – Harvard Health Publishing. (2020). Retrieved 4 April 2023, from https://www.health.harvard.edu/heart-health/hot-baths-and-saunas-beneficial-for-your-heart 

Tai, Y., Saeki, K., Yamagami, Y., Yoshimoto, K., Kurumatani, N., Nishio, K., & Obayashi, K. (2019). Association between timing of hot water bathing before bedtime and night-/sleep-time blood pressure and dipping in the elderly: a longitudinal analysis for repeated measurements in home settings. Chronobiology International, 36(12), 1714-1722. https://doi.org/10.1080/07420528.2019.1675685

Tai, Y., Obayashi, K., Yamagami, Y., Yoshimoto, K., Kurumatani, N., Nishio, K., & Saeki, K. (2021). Hot-water bathing before bedtime and shorter sleep onset latency are accompanied by a higher distal-proximal skin temperature gradient in older adults. Journal Of Clinical Sleep Medicine, 17(6), 1257-1266. https://doi.org/10.5664/jcsm.9180

Campa, F., Gatterer, H., Lukaski, H., & Toselli, S. (2019). Stabilizing Bioimpedance-Vector-Analysis Measures With a 10-Minute Cold Shower After Running Exercise to Enable Assessment of Body Hydration. International Journal Of Sports Physiology And Performance, 14(7), 1006-1009. https://doi.org/10.1123/ijspp.2018-0676

Haghayegh, S., Khoshnevis, S., Smolensky, M., Diller, K., & Castriotta, R. (2019). Before-bedtime passive body heating by warm shower or bath to improve sleep: A systematic review and meta-analysis. Sleep Medicine Reviews, 46, 124-135. https://doi.org/10.1016/j.smrv.2019.04.008

Hirotsu, C., Tufik, S., & Andersen, M. L. (2015). Interactions between sleep, stress, and metabolism: From physiological to pathological conditions. Sleep science (Sao Paulo, Brazil), 8(3), 143–152. https://doi.org/10.1016/j.slsci.2015.09.002

Goto, Y., Hayasaka, S., Kurihara, S., & Nakamura, Y. (2018). Physical and Mental Effects of Bathing: A Randomized Intervention Study. Evidence-based complementary and alternative medicine : eCAM, 2018, 9521086. https://doi.org/10.1155/2018/9521086

Versi Terbaru

07/09/2023

Ditulis oleh Shylma Na'imah

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita

Diperbarui oleh: Karinta Ariani Setiaputri


Artikel Terkait

Bahayakah Bila Mandi Setelah Bergadang? Ini Faktanya!

Mandi Saat Tubuh Masih Berkeringat, Memangnya Boleh?


Ditinjau secara medis oleh

dr. Damar Upahita

General Practitioner · None


Ditulis oleh Shylma Na'imah · Tanggal diperbarui 07/09/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan