Setelah memastikan Anda terkena penyakit gusi, dokter akan menentukan jenis pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda.
Berikut adalah beberapa pilihan pengobatan untuk penyakit ini:
- Obat kumur antiseptik, yang memiliki kandungan chlorhexidine atau hexetidine.
- Pembersihan karang (scaling) dan pemolesan gigi, yaitu prosedur untuk menghilangkan tumpukan plak dan karang gigi.
- Root planing, proses pembersihan area bawah gusi secara menyeluruh.
- Operasi gusi, prosedur untuk menangani penyakit gusi yang sudah parah.
Apabila penyakit gusi sudah berkembang menjadi ANUG, dokter akan memberikan pengobatan yang lebih intensif, seperti meresepkan antibiotik, obat pereda nyeri, dan obat kumur dengan kandungan berbeda.
Pengobatan penyakit gusi di rumah
Hal terpenting yang perlu dilakukan supaya pengobatan menunjukkan hasil yang maksimal adalah tetap menjaga kebersihan gigi dan mulut dengan baik.
Ini artinya, Anda harus menerapkan kebiasaan menyikat gigi secara rutin, minimal 2 kali sehari. Sikatlah gigi Anda di pagi hari dan sebelum tidur.
Gunakan pasta gigi dengan kadar fluoride yang sesuai. Fluoride adalah mineral alami yang membantu melindungi gigi dari kerusakan, termasuk gigi berlubang.
Selain menyikat gigi, pastikan Anda juga membersihkan sela-sela gigi dengan dental floss atau benang gigi. Lakukan flossing sebelum Anda sikat gigi.
Satu lagi yang tidak kalah penting adalah periksa ke dokter gigi secara berkala, yaitu setiap 1 atau 2 tahun sekali. Bila ada pertanyaan, konsultasikanlah dengan dokter untuk solusi terbaik masalah Anda.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar