backup og meta

Kenali Perdarahan Lokia dan Pembekuan Darah Setelah Melahirkan

Kenali Perdarahan Lokia dan Pembekuan Darah Setelah Melahirkan

Setiap ibu yang melahirkan pasti akan mengalami perdarahan setelah melahirkan atau yang dikenal dengan nama lokia. Berbeda dengan perdarahan postpartum, lokia adalah perdarahan yang normal terjadi pascapersalinan atau selama masa nifas.

Bagi Anda yang baru melahirkan, mungkin kerap bertanya-tanya sebenarnya berapa lama darah nifas keluar sampai bersih dan tuntas? Lalu bagaimana warna dan ciri darah nifas sudah bersih?

Mari simak pembahasan seputar darah yang keluar setelah melahirkan di masa nifas dalam ulasan ini, yuk!

Lokia adalah keluarnya darah normal setelah melahirkan

cara pakai pembalut lokia

Setelah persalinan selesai, baik melahirkan normal dengan posisi persalinan apa saja maupun operasi caesar, ibu biasanya mengalami perdarahan bernama lokia.

Ibu hamil melahirkan di rumah sakit maupun melahirkan di rumah juga sama-sama akan mengalami perdarahan lokia.

Lokia adalah darah yang normal dialami ibu hamil selama masa nifas.

Lokia berbeda dengan perdarahan postpartum sebagai pertanda ada yang tidak normal saat nifas.

Perdarahan lokia ini sebenarnya merupakan mekanisme alami tubuh untuk membersihkan rahim dari darah dan plasenta yang terbentuk selama hamil.

Darah dapat keluar dalam bentuk gumpalan maupun aliran normal mirip seperti darah yang keluar saat menstruasi.

Darah lokia yang keluar di masa nifas ini berbau normal seperti bau darah pada umumnya.

Ya, bau darah nifas yang normal seharusnya tidak berbau busuk. Namun, terkadang mungkin ada ibu yang bertanya alasan kenapa darah nifas berbau busuk.

Sebenarnya, bau darah nifas atau lokia mungkin bukan busuk atau tidak sedap melainkan berbau amis selayaknya bau darah.

Hanya saja, bila ibu meyakini ada yang tidak normal dengan bau darah nifas sebaiknya konsultasikan lebih lanjut dengan dokter.

Lokia adalah darah yang keluar cukup banyak di masa nifas, tetapi biasanya semakin berkurang secara bertahap dalam hitungan hari atau minggu berikutnya.

Bila ibu didampingi seorang doula sejak masa kehamilan, di masa nifas ini doula

Berapa lama darah nifas keluar sampai bersih?

menstruasi atau haid

Masa nifas terhitung sejak ibu melahirkan hingga 6 minggu atau sekitar 40 hari setelahnya.

Itulah mengapa lama keluarnya lokia adalah sepanjang masa nifas berlangsung.

Selama masa nifas atau proses pemulihan tubuh usai melahirkan, rahim akan menyusut kembali ke ukuran sebelum hamil (proses involusi).

Menyusutnya rahim membuat tubuh perlu mengeluarkan darah dari luka yang ada di dalamnya.

Selain keluarnya banyak darah bernama lokia selama nifas, rahim juga mengalami kontraksi selama 7-10 hari.

Berapa lama darah nifas keluar hingga bersih dan tuntas yakni selama masa nifas berlangsung yakni kurang lebih 40 hari.

Darah nifas (lokia) adalah jumlah perdarahan yang umumnya tidak sedikit alias lebih banyak daripada darah menstruasi.

Itu sebabnya, Anda dianjurkan untuk mengganti pembalut pembalut setiap 1-2 jam sekali atau tergantung banyaknya jumlah perdarahan.

Perdarahan dalam jumlah yang cukup banyak ini umumnya berlangsung dalam 1 atau 2 hari.

Ketika Anda berdiri pertama kali setelah melahirkan, darah lokia bisa juga mengalir ke kaki.

Namun, jangan panik dulu karena darah ini sebelumnya telah terkumpul di vagina saat Anda duduk dan berbaring.

Ketika posisi tubuh Anda berdiri tegak, darah yang terkumpul otomatis akan mengalir ke bawah melewati kaki.

Jumlah darah yang keluar selama nifas, normalnya akan semakin sedikit dan berkurang setiap harinya.

Memasuki akhir masa nifas, jumlah darah nifas mulai sedikit, berubah menjadi bercak, warna merah mulai pudar, hingga terakhir benar-benar berhenti.

Akan tetapi, pada beberapa wanita, darah lokia bisa berhenti lebih cepat dan hal ini tidak perlu dikhawatirkan.

Ketika darah lokia sudah mulai bersih atau tidak keluar banyak lagi adalah ciri masa nifas sudah berakhir.

Normalkah jika terjadi pembekuan darah setelah melahirkan?

tips melahirkan di rumah Methylergometrine obat apa

Tidak semua perdarahan setelah melahirkan berbentuk cair.

Beberapa darah justru mengalami penggumpalan dengan ukuran cukup besar yang biasanya keluar dengan deras pada 24 jam setelah melahirkan.

Pembekuan darah yang berbentuk seperti kumpulan agar-agar ini juga normal keluar saat rahim berkontraksi dan mengecil serta melepaskan lapisannya setelah melahirkan.

Pembekuan darah ini biasanya bersumber dari jaringan yang rusak di rahim dan saluran lahir setelah Anda melahirkan.

Jenis penggumpalan darah setelah melahirkan

Dua jenis penggumpalan darah lokia (darah nifas) yang umumnya dialami wanita setelah melahirkan adalah sebagai berikut.
  • Penggumpalan darah yang dikeluarkan melalui vagina pada masa-masa setelah melahirkan yang berasal dari lapisan rahim dan plasenta.
  • Penggumpalan darah yang terjadi di dalam pembuluh darah tubuh. Ini adalah kasus yang jarang terjadi tapi bisa mengancam nyawa.

Apa warna darah nifas (lokia) dari awal hingga akhir?

melahirkan normal tanpa rasa sakit lokia

Selain mengetahui berapa lama darah nifas (lokia) keluar sampai bersih, warna darah juga akan berubah seiring berjalannya waktu.

Darah nifas atau lokia sejak awal keluar punya warna merah terang. Lama kelamaan, darah nifas tersebut berubah warna menjadi cokelat.

Sampai sekitar 40 hari atau 6 minggu setelah melahirkan, darah nifas tersebut berangsur-angsur bersih dan hilang.

Tak keluarnya lagi darah lokia dengan warna apa pun hingga terakhir masa nifas menandakan bahwa rahim Anda sudah selesai dari proses pemulihan setelah melahirkan.

Darah nifas atau lokia yang keluar bisa memiliki tekstur cair atau kental seperti pembekuan darah.

Menurut Queesland Clinical Guidelines, pembekuan darah, termasuk setelah melahirkan, memiliki tampilan seperti agar-agar.

Hal ini dikarenakan pembekuan darah setelah melahirkan biasanya mengandung lendir dan jaringan tertentu yang ukurannya bisa sampai sebesar bola golf.

Sama halnya seperti darah lokia, pembekuan darah ini juga dapat Anda alami sesaat setelah melahirkan hingga enam minggu sesudahnya. Pembekuan darah lokia ini bukanlah komplikasi persalinan.

Berikut adalah warna darah nifas atau lokia sekaligus pembekuan darah setelah melahirkan yang masih tergolong normal:

24 jam pertama setelah kelahiran

Periode ini merupakan masa perdarahan dan pembekuan paling berat setelah melahirkan dengan darah yang berwarna merah cerah.

Ukuran penggumpalan darah setelah melahirkan ini bervariasi, mulai dari seukuran buah anggur hingga sebesar bola golf.

Biasanya, Anda perlu mengganti pembalut nifas setiap jamnya karena volume darah cukup deras.

2-6 hari setelah kelahiran

Di masa ini, aliran darah secara bertahap akan menjadi lebih ringan, mirip seperti aliran darah saat menstruasi normal.

Penggumpalan yang terbentuk di masa ini pun memiliki ukuran yang semakin mengecil dibandingkan di waktu 24 jam pertama setelah melahirkan.

Warna darah lokia di masa ini adalah kecokelatan atau merah muda.

Jika di waktu ini Anda masih memiliki darah yang berwarna merah terang, segera konsultasikan ke dokter karena hal ini menunjukkan perdarahan tidak melambat seperti yang seharusnya.

7-10 hari setelah kelahiran

Darah lokia yang tadinya berwarna cokelat atau merah muda kini mulai memudar.

Aliran penggumpalan darah juga akan menjadi lebih ringan dibandingkan dengan minggu pertama setelah melahirkan.

11-14 hari setelah kelahiran

Aliran darah di masa ini akan semakin ringan dan sedikit ketimbang sebelumnya.

Selain itu, penggumpalan darah juga akan semakin kecil dibandingkan masa awal setelah melahirkan.

Namun, beberapa wanita menyatakan aliran dan penggumpalan darah yang lebih berat dengan warna merah cerah setelah melakukan aktivitas fisik yang cukup berat usai melahirkan.

2-6 minggu setelah kelahiran

Di masa ini, beberapa wanita bahkan sama sekali tidak lagi mengalami perdarahan.

Darah yang tadinya berwarna merah muda akan berubah menjadi putih atau kuning, mirip seperti keputihan yang biasa terjadi sebelum hamil.

6 minggu setelah kelahiran

Di masa ini, perdarahan dan pembekuan darah setelah melahirkan biasanya akan berhenti.

Namun, Anda biasanya akan menemukan bercak darah berwarna cokelat, merah, dan kuning di celana dalam Anda.

Meski pembekuan darah setelah melahirkan telah berhenti, tapi adanya bercak darah ini tergolong normal dan tidak perlu dikhawatirkan.

Namun terkadang, jumlah darah nifas yang sudah mulai berkurang bisa keluar banyak lagi dengan warna yang lebih gelap seperti merah agak kecokelatan atau kehitaman.

Kondisi warna darah nifas yang merah kehitaman ini mungkin dapat terjadi saat ibu melakukan aktivitas berat atau terlalu banyak bergerak.

Agar warna dan juumlah darah nifas atau lokia kembali normal, ibu perlu istirahat yang cukup.

Tanda dan gejala pembekuan darah yang berbahaya

penyakit jantung setelah melahirkan

Karena risiko pembekuan darah pada wanita pasca kelahiran cukup tinggi, coba kenali tanda gumpalan darah lokia yang berbahaya setelah melahirkan.

Gejala gumpalan darah lokia bermasalah setelah melahirkan adalah sebagai berikut:

  • Nyeri, kemerahan, bengkak, dan rasa hangat pada tungkai kaki yang bisa jadi gejala deep vein thrombosis (DVT)
  • Sesak napas
  • Sakit dada
  • Pusing atau pingsan
  • Kulit terasa dingin atau lembap
  • Denyut jantung lebih cepat dari biasanya dan tidak teratur

Beberapa wanita lebih berisiko mengalami pembekuan darah setelah melahirkan karena memiliki faktor risiko.

Berikut berbagai faktor risiko penggumpalan darah pada wanita setelah melahirkan:

  • Pernah mengalami pembekuan darah sebelumnya, misalnya setelah melahirkan
  • Riwayat keluarga dengan gangguan pembekuan darah
  • Obesitas
  • Ibu hamil dan melahirkan  di atas 35 tahun
  • Jarang melakukan aktivitas fisik selama kehamilan dan sering duduk dalam waktu yang lama
  • Hamil dan melahirkan anak kembar dua atau lebih
  • Punya masalah kesehatan lain yang berkaitan dengan penyakit autoimun, kanker, atau diabetes

Gumpalan darah yang terbentuk di dalam pembuluh darah setelah melahirnya terkadang bisa pecah dan membentuk pembekuan.

Pembekuan darah setelah melahirkan ini dapat muncul di arteri atau otak yang berisiko mengakibatkan serangan jantung atau stroke.

Mengatasi pembekuan darah yang terjadi setelah melahirkan

kontraksi rahim akibat komplikasi melahirkan

Untuk mengatasi perdarahan dan pembekuan darah yang berkepanjangan setelah melahirkan, dokter akan melakukan tes ultrasound sonography (USG).

Hal ini dilakukan untuk mengatasi pembekuan darah setelah melahirkan untuk menguji potongan plasenta yang tertinggal di rahim.

Operasi pengangkatan plasenta dan jaringan lainnya yang tertahan di rahim juga kemungkinan akan dilakukan untuk menghentikan perdarahan dan pembekuan darah setelah melahirkan.

Selain itu, dokter juga akan meresepkan obat-obatan tertentu untuk membuat rahim berkontraksi dan mengurangi perdarahan serta pembekuan darah setelah melahirkan.

Pasalnya, uterus yang gagal berkontraksi dapat menimbulkan perdarahan sehingga menekan pembuluh darah yang melekat di plasenta.

Kondisi ini dapat mengakibatkan rahim tersumbat dan bisa menyebabkan pembekuan darah setelah melahirkan. 

Kapan saya harus menghubungi dokter atau bidan?

setelah prosedur usg

Gejala infeksi darah lokia adalah berikut ini :

  • Darah nifas berbau busuk atau tidak sedap
  • Anda demam panas dan/atau menggigil
  • Nifas tetap kental dan merah terang sesudah minggu pertama
  • Perut Anda terasa sakit di bagian bawah sebelah kiri atau kanan

Tanda ada yang tidak beres dengan darah nifas atau lokia adalah sebagai berikut:

  • Perdarahan tiba-tiba menjadi berat, dan Anda sudah mengganti lebih dari satu pembalut dalam 1 jam
  • Perdarahan kembali berwarna merah terang 4 hari atau lebih selepas persalinan dan tidak berhenti walaupun sedang tidur
  • Anda mengeluarkan gumpalan-gumpalan darah (lebih besar dari uang receh)
  • Anda merasa pusing
  • Denyut jantung Anda mulai menjadi tidak teratur

Jangan tunda untuk memeriksakan diri ke dokter bila ibu mengalami berbagai gejala keluarnya darah nifas atau lokia tersebut.

[embed-health-tool-due-date]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Bleeding After Birth (Lochia). Retrieved 11 September 2020, from https://www.babycentre.co.uk/a553465/bleeding-after-birth-lochia#ixzz3dk93FygE

Physical Changes After Delivery. Retrieved 11 September 2020, from https://my.clevelandclinic.org/health/articles/9682-pregnancy-physical-changes-after-delivery

Bleeding After Birth: 10 Things You Need to Know. Retrieved 11 September 2020, from https://www.nct.org.uk/life-parent/your-body-after-birth/bleeding-after-birth-10-things-you-need-know

Bleeding After Birth. Retrieved 11 September 2020, from https://www.health.qld.gov.au/__data/assets/pdf_file/0033/706587/c-pph-bleeding.pdf

Versi Terbaru

09/08/2023

Ditulis oleh Karinta Ariani Setiaputri

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita

Diperbarui oleh: Abduraafi Andrian


Artikel Terkait

Serba-serbi Proses Melahirkan Anak Kembar dan Persiapannya

10 Gerakan Prenatal Yoga untuk Mempersiapkan Kelahiran


Ditinjau secara medis oleh

dr. Damar Upahita

General Practitioner · None


Ditulis oleh Karinta Ariani Setiaputri · Tanggal diperbarui 09/08/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan