Ketika pasien membutuhkan pengobatan lebih lanjut dengan kondisi yang cukup parah biasanya fasilitas kesehatan tingkat pertama akan merujuk ke rumah sakit besar, salah satunya RSUD. Bagi Anda yang berada di Jakarta, berikut daftar RSUD di Jakarta sebagai pilihan untuk mendapatkan layanan pengobatan terbaik.
Daftar rumah sakit umum daerah di Jakarta
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) adalah fasilitas kesehatan milik pemerintah daerah yang menyediakan berbagai layanan medis untuk masyarakat.
RSUD sering memiliki fasilitas medis yang lengkap, termasuk laboratorium, radiologi, dan peralatan medis canggih yang tidak tersedia di klinik atau puskesmas.
Selain itu, biasanya biaya pengobatan di RSUD lebih terjangkau bagi masyarakat.
Bagi Anda yang sedang membutuhkan perawatan medis, berikut daftar RSUD di Jakarta yang bisa Anda kunjungi.
1. RSUD Tanah Abang
RSUD di Jakarta yang pertama yaitu RSUD Tanah Abang. Tempat ini sudah dikenal sebagai fasilitas kesehatan yang unggul karena pelayanan yang baik serta fasilitas yang lengkap.
Terletak di wilayah Tanah Abang, Jakarta Pusat, RSUD ini menyediakan berbagai layanan medis, termasuk rawat jalan, rawat inap, layanan gawat darurat, laboratorium, radiologi, dan berbagai spesialisasi medis.
RSUD Tanah Abang memiliki dokter umum, dokter spesialis, perawat, dan tenaga medis lainnya yang berkompeten dalam memberikan pelayanan kesehatan.
Alamat: Jl. K.H. Mas Mansyur No.30, RT.5/RW.7, Kb. Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10240.
2. RSUD Cempaka Putih
Terletak di kawasan Cempaka Putih, RSUD ini mudah diakses oleh warga yang tinggal di daerah tersebut dan sekitarnya.
RSUD di Jakarta ini menawarkan berbagai layanan medis, termasuk rawat jalan, rawat inap, layanan gawat darurat, laboratorium, radiologi, dan berbagai spesialisasi medis.
Rumah sakit ini bekerja sama dengan program BPJS Kesehatan, yang memungkinkan masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan dengan biaya yang terjangkau atau bahkan gratis.
RSUD Cempaka Putih juga memiliki layanan UGD yang beroperasi 24 jam untuk melayani pasien dengan kondisi darurat untuk memastikan bahwa pasien mendapatkan penanganan medis segera.
Alamat: Jl. Rawasari Sel. No.1, RT.16/RW.2, Cemp. Putih Tim., Kec. Cemp. Putih, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10510.
Apakah RSUD termasuk rumah sakit pemerintahan?
Ya, RSUD termasuk dalam kategori rumah sakit pemerintahan. RSUD adalah fasilitas kesehatan yang dimiliki dan dikelola oleh pemerintah daerah, baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.
3. RSUD Kramat Jati
RSUD Kramat Jati, atau Rumah Sakit Umum Daerah Kramat Jati, adalah salah satu fasilitas kesehatan milik pemerintah yang berada di wilayah Kramat Jati, Jakarta Timur.
RSUD ini bertujuan untuk memberikan berbagai layanan kesehatan kepada masyarakat sekitar.
Daftar dokter spesialis yang ada di RSUD ini yaitu sebagai berikut.
- Spesialis anak.
- Spesialis kebidanan dan kandungan.
- Spesialis penyakit dalam.
- Spesialis bedah umum.
- Spesialis paru.
- Spesialis gigi.
- Spesialis saraf.
- Spesialis jiwa.
- Rehabilitasi medik.
- Poli umum.
- Poli gigi.
RSUD Kramat Jati dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang, seperti laboratorium klinik, radiologi, apotek, instalasi gizi, dan peralatan medis modern untuk memastikan pelayanan yang optimal.
Alamat: Jl. Raya Inpres No.48, RT.9/RW.9, Kp. Tengah, Kec. Kramat jati, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13540.
4. RSUD Matraman
RSUD Matraman merupakan rumah sakit umum kelas D yang terletak di Matraman, Jakarta Timur.
Awalnya, rumah sakit ini bernama Puskesmas Brombek yang dibangun tahun 1968, kemudian menjadi Ruang Bersalin tahun 1970.
Kemudian rumah sakit ini berkembang dan akhirnya menjadi RSUD Matraman tahun 2016 hingga kini.
RSUD Kramat Jati menyediakan layanan dari berbagai dokter spesialis, seperti spesialis penyakit dalam, bedah, kardiologi, dan lainnya, untuk menangani berbagai kondisi medis dengan keahlian khusus.
Alamat: Matraman, Jalan Kebon Kelapa No.29, RT.1/RW.10, Utan Kayu Sel., Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13120
5. RSUD Pasar Minggu
Terletak di lokasi yang strategis dan mudah diakses bagi masyarakat, RSUD Pasar Minggu berfungsi untuk memberikan berbagai layanan kesehatan kepada masyarakat sekitar.
RSUD Pasar Minggu menyediakan berbagai layanan medis termasuk rawat jalan, rawat inap, layanan gawat darurat, laboratorium, radiologi, dan sebagainya.
RSUD ini memiliki dokter umum, dokter spesialis, perawat, dan tenaga medis lainnya yang berkompeten dan berpengalaman dalam memberikan perawatan dan pelayanan kesehatan kepada pasien.
RSUD Pasar Minggu dilengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang seperti laboratorium klinik, radiologi, apotek, instalasi gizi, ruang operasi, dan sebagainya.
Alamat: Jl. TB Simatupang No.1 1, RT.10/RW.5, Ragunan, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12550.
6. RSUD Kebayoran Lama
RSUD Kebayoran lama merupakan rumah sakit tipe D yang terletak di daerah Kebayoran Lama, Jakarta Selatan.
Rumah sakit milik Pemda DKI ini memiliki berbagai fasilitas kesehatan, mulai dari dokter umum, dokter spesialis, rawat inap, rawat jalan, laboratorium, radiologi, apotik, dan sebagainya.
Selain layanan medis di rumah sakit, RSUD Kebayoran Lama menyediakan vaksinasi, pemeriksaan kesehatan rutin, penyuluhan kesehatan, dan kampanye kesehatan masyarakat.
RSUD Kebayoran Lama juga memanfaatkan teknologi dalam pelayanannya, seperti sistem pendaftaran online, dan rekam medis elektronik.
Alamat: Jl. Jatayu, RT.1/RW.12, Kby. Lama Sel., Kec. Kby. Lama, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12240.
7. RSUD Cengkareng
Dibangun tahun 1999 dan diresmikan tahun 2003, RSUD Cengkareng merupakan rumah sakit andalan warga Cengkareng dan sekitarnya.
Rumah sakit tipe B ini menyediakan berbagai layanan kesehatan bagi masyarakat, seperti dokter umum, dokter spesialis, apotek, laboratorium klinik, radiologi, instalasi gizi, serta ruang operasi.
Ruang rawat inap yang tersedia di RSUD ini juga cukup lengkap, seperti kelas I, II, III, CVCU, ICU, HCU, NICU, hingga perina.
Dikutip dari Salem Health Hospital & Clinic, Cardiac Vascular Care Unit (CVCU) adalah unit khusus di rumah sakit yang dirancang untuk merawat pasien dengan kondisi jantung dan pembuluh darah yang serius.
Alamat: Jl. Kamal Raya Outer Ring Road Jl. Bumi Cengkareng Indah No.1, RT.13/RW.10, Cengkareng Tim., Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11730
8. RSUD Kembangan
RSUD Kembangan berada di Jakarta Barat, di kawasan Kembangan, dan dapat diakses oleh masyarakat setempat serta dari berbagai daerah di sekitarnya.
Rumah sakit milik pemerintah ini menyediakan berbagai layanan medis berupa rawat jalan, rawat inap, layanan gawat darurat, laboratorium, radiologi, dan berbagai dokter spesialis.
Rumah sakit ini juga menyediakan layanan vaksinasi berupa:
RSUD Kembangan memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pelayanan, termasuk sistem pendaftaran online.
Alamat: Jl. Topas Raya Blok FII No.03, RT.15/RW.7, Meruya Utara, Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Banten 11620
9. RSUD Tugu Koja
RSUD Tugu Koja adalah rumah sakit milik pemerintah daerah yang terletak di Koja, Jakarta Utara. Layanan utama di rumah sakit ini yaitu sebagai berikut.
- Rawat jalan dan rawat inap: pasien dapat mengakses perawatan untuk berbagai kondisi medis, dari pemeriksaan rutin hingga perawatan intensif.
- Layanan gawat darurat: dengan unit gawat darurat yang beroperasi 24 jam, RSUD Tugu Koja siap menangani kasus-kasus darurat kapan saja.
- Layanan spesialis: rumah sakit ini menawarkan konsultasi dengan dokter spesialis di bidang bedah, penyakit dalam, kardiologi, kebidanan, dan pediatri.
- Laboratorium dan radiologi: dilengkapi dengan fasilitas laboratorium modern dan peralatan radiologi untuk diagnosis yang akurat dan cepat.
Rumah sakit ini juga tersedia layanan apotek, dan instalasi gizi untuk memastikan pasien mendapatkan perawatan yang optimal.
Alamat: Jl. Walang Permai No.39, RT.7/RW.12, Tugu Sel., Kec. Koja, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14260
10. RSUD Cilincing
Terletak di Cilincing, Jakarta Utara, RSUD Cilincing melayani masyarakat di kawasan tersebut dan sekitarnya.
Dokter spesialis yang ada di rumah sakit ini yaitu spesialis anak, kebidanan dan kandungan, bedah umum, jantung, rehabilitasi medik, penyakit dalam, THT, paru, dan sebagainya.
RSUD di Jakarta Utara ini dilengkapi dengan peralatan medis modern untuk mendukung berbagai prosedur dan diagnosis. Ruang perawatannya pun dirancang untuk memberikan kenyamanan selama masa pemulihan pasien.
Anda juga bisa menggunakan layanan BPJS di rumah sakit ini dengan biaya terjangkau bahwa gratis.
Alamat: Jl. Madya Kebantenan No.4 4, RT.4/RW.2, Semper Tim., Kec. Cilincing, Jkt Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14130
RSUD di Jakarta memainkan peranan penting dalam menyediakan akses kesehatan yang berkualitas dan terjangkau bagi masyarakat di seluruh ibu kota, serta mendukung program kesehatan nasional.
Ringkasan
Berikut ini daftar RSUD di Jakarta dari masing-masing daerah.
- RSUD Tanah Abang.
- RSUD Cempaka Putih.
- RSUD Kramat Jati.
- RSUD Matraman.
- RSUD Pasar Minggu.
- RSUD Kebayoran Lama.
- RSUD Cengkareng.
- RSUD Kembangan.
- RSUD Tugu Koja.
- RSUD Cilincing.
[embed-health-tool-bmi]