backup og meta

Ingin Mengecilkan Pipi? Ini 8 Cara yang Bisa Anda Coba

Ingin Mengecilkan Pipi? Ini 8 Cara yang Bisa Anda Coba

Memiliki pipi tembam memang terlihat menggemaskan. Namun, tidak sedikit juga yang mencoba cara mengecilkan pipi karena ingin memiliki pipi yang lebih tirus.

Selain itu, ada beberapa kondisi medis yang menyebabkan pipi terlihat lebih besar, sehingga memerlukan penanganan khusus untuk mengecilkannya.

Cara mengecilkan pipi

Beberapa cara alami mungkin dapat membantu mengecilkan pipi dengan aman dan mudah. 

Meski begitu, tak sedikit juga pilihan prosedur medis yang hanya bisa dilakukan oleh tenaga profesional seperti dokter spesialis kulit.

Berikut cara mengecilkan pipi tembam dengan aman melalui prosedur medis maupun alami.

1. Senam wajah

perawatan kulit wajah setelah melahirkan

Ingin punya pipi tirus? Coba lakukan senam wajah agar kulit kencang saat bangun tidur, istirahat, dan menjelang tidur.

Penelitian dalam jurnal American Society for Aesthetic Plastic Surgery (2014) mengungkapkan manfaat dari senam wajah.

Senam wajah yang dilakukan 2 kali sehari selama 8 minggu dapat membantu meningkatkan ketebalan otot dan peremajaan di wajah. 

Ada banyak jenis senam wajah yang bisa Anda lakukan untuk mengecilkan pipi. 

  • Wajah ikan: mengisap kedua pipi ke dalam mulut dan tahan selama satu menit. Ulangi sebanyak 8 kali untuk hasil yang optimal.
  • Mulut kembung: isi mulut dengan udara, lalu tekan udara ke pipi kanan, pipi kiri, atas bibir, dan dagu. 
  • Latihan senyum: senyum selebar mungkin dengan bibir terkatup selama beberapa saat, lalu kembalikan ke posisi semula.

2. Atur pola makan dan rutin olahraga

Lemak di wajah sebetulnya dapat dikurangi dengan mengurangi lemak tubuh secara keseluruhan. 

Ini artinya, Anda masih punya harapan untuk punya pipi tirus dengan melakukan diet sehat yang diimbangi dengan olahraga.

Hindari makanan yang mengandung karbohidrat olahan seperti cookies, kue, dan pasta, dan makanan tinggi garam.  

Jangan lupa seimbangkan dengan olahraga kardio yang efektif untuk menurunkan berat badan sekaligus menjadi cara mengecilkan pipi. 

3. Minum banyak air putih

Bukan cuma ampuh mencegah dehidrasi, minum banyak air putih nyatanya juga membantu mengecilkan pipi.  

Menjaga cairan tubuh tetap seimbang dapat mencegah pembengkakan di wajah dan meningkatkan metabolisme tubuh hingga 24 persen. 

Ini artinya, tubuh akan membakar lebih banyak kalori dan membantu menurunkan berat badan, termasuk di bagian pipi. 

Namun, bukan berarti Anda bisa minum air terus sebanyak-banyaknya supaya pipi cepat tirus.

Cukupi kebutuhan 2 liter air setiap hari atau setara dengan 8 gelas air.

Informasi penting!

Kekurangan cairan dapat menyebabkan lemas, mata berkunang-kunang, urine berwarna keruh, hingga dehidrasi.

4.  Face lift

Face lift, yang juga dikenal dengan tarik wajah, adalah salah satu cara instan untuk membuat wajah Anda tampak lebih awet muda. 

Prosedur ini dilakukan dengan cara mengeluarkan kelebihan kulit dan jaringan lemak di sekitar leher dan garis rahang. 

Hasilnya, garis rahang tampak lebih tegas dan pipi Anda pun tampak lebih tirus.

Sayangnya, prosedur ini dapat menimbulkan beberapa efek samping, seperti trauma bedah. 

Risiko komplikasinya pun cenderung lebih tinggi dan pemulihan lebih lama.

5. Ultrasound

manfaat pijat wajah

Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan prosedur ultrasound untuk mendiagnosis berbagai penyakit kulit. 

Namun, tahukah Anda bahwa ultrasound dapat menjadi cara mengecilkan pipi?

Ultrasound untuk perawatan kecantikan menggunakan gelombang suara untuk mencairkan timbunan lemak di wajah. 

Lemak ini nantinya akan dibuang secara alami oleh tubuh Anda atau bisa juga disedot ke luar melalui sayatan kecil.

Selain itu, prosedur ultrasound juga dapat merangsang pembentukan kolagen baru yang dapat memberikan efek lifting alias kulit kencang

6. Sedot lemak (liposuction)

Sedot lemak alias liposuction adalah operasi yang dilakukan dengan menyedot lemak di wajah, yang dalam hal ini dilakukan di pipi. 

Dokter akan menyuntikkan bius lokal pada area pipi tertentu, kemudian lemak berlebih di pipi akan disedot keluar.

Prosedur medis ini cukup menjanjikan untuk mewujudkan harapan Anda memiliki pipi tirus.

Namun, mengutip dari situs Mayo Clinic, proses sedot lemak memiliki beberapa efek samping berupa risiko infeksi, seperti:

  • bekas luka ringan, 
  • infeksi,
  • gangguan ginjal, 
  • mati rasa,
  • emboli, dan 
  • pembengkakan alias edema.

7. Mengubah gaya rambut

Model rambut dapat memengaruhi bagaimana penampilan wajah Anda.

Ada beberapa gaya rambut yang bisa disesuaikan dengan bentuk wajah, misalnya bentuk wajah tirus, oval, atau wajah dengan pipi tembam.

Cara mengecilkan pipi ini mungkin hanya akan mengubah penampilan Anda untuk sementara, mudah, murah, dan aman dilakukan.

Jangan ragu untuk bertanya pada penata rambut profesional untuk menentukan gaya rambut yang membuat pipi terlihat lebih kecil.

8. Teknik makeup

Cara mengecilkan pipi tembem secara alami berikutnya adalah dengan menggunakan teknik makeup dengan produk kosmetik yang aman.

Menggunakan riasan memang tidak mengubah bentuk pipi secara permanen, tetapi cara ini bisa Anda lakukan kapan pun saat diperlukan.

Anda dapat menggunakan teknik contouring dan highlighting agar tulang pipi lebih terlihat menonjol, sehingga memberi kesan tampilan wajah lebih tirus atau kecil.

Bila cara mengecilkan pipi secara alami tidak membuahkan hasil, Anda bisa mempertimbangkan untuk mencoba prosedur medis. 

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Van Borsel, J., De Vos, M., Bastiaansen, K., Welvaert, J., & Lambert, J. (2014). The Effectiveness of Facial Exercises for Facial Rejuvenation. Aesthetic Surgery Journal, 34(1), 22-27. doi: 10.1177/1090820×13514583

Jeong, J. (2018). Effect of Pre-meal Water Consumption on Energy Intake and Satiety in Non-obese Young Adults. Clinical Nutrition Research, 7(4), 291. doi: 10.7762/cnr.2018.7.4.291

Alam, M., Walter, A., Geisler, A., Roongpisuthipong, W., Sikorski, G., Tung, R., & Poon, E. (2018). Association of Facial Exercise With the Appearance of Aging. JAMA Dermatology, 154(3), 365. doi: 10.1001/jamadermatol.2017.5142

Buccal Fat Removal: What It Is, Recovery & Before & After. (2022). Retrieved 5 October 2022, from https://my.clevelandclinic.org/health/treatments/23396-buccal-fat-removal

Preview – Direktorat P2PTM. (2018). Retrieved 5 October 2022, from http://p2ptm.kemkes.go.id/preview/infografhic/berapa-takaran-normal-air-agar-tidak-kekurangan-cairan-dalam-tubuh

Liposuction – Mayo Clinic. (2022). Retrieved 5 October 2022, from https://www.mayoclinic.org/tests-procedures/liposuction/about/pac-20384586

Versi Terbaru

12/12/2022

Ditulis oleh Dwi Ratih Ramadhany

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Mengenal Tren Operasi Rahang untuk Bikin Pipi dan Rahang Lebih Tirus

Kok Pipi Merah Saat Malu? Ternyata karena Ini Sebabnya


Ditinjau secara medis oleh

dr. Patricia Lukas Goentoro

General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Dwi Ratih Ramadhany · Tanggal diperbarui 12/12/2022

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan