Demensia atau adalah sekumpulan gejala yang memengaruhi kemampuan seseorang dalam mengingat, berpikir, berbicara, dan bertingkah laku. Umumnya, penyakit ini menyerang lansia di atas usia 65 tahun. Namun, tidak menutup kemungkinan orang yang berusia muda juga bisa terkena penyakit ini. Lantas, tahukah Anda apa saja penyebab dari penyakit demensia alias penyakit pikun? Yuk, cari tahu jawabannya berikut ini.
Apa saja penyebab demensia (penyakit pikun)?
Demensia umumnya disebabkan oleh kerusakan atau hilangnya sel saraf yang ada di otak. Lebih jelasnya, menurut laman National Health Service yang berpusat di Inggris menyebutkan berbagai penyebab penyakit demensia sesuai dengan jenis-jenisnya.
Penyebab penyakit Alzheimer
Penyakit Alzheimer adalah salah satu tipe demensia yang paling umum. Penyebab dari penyakit ini adalah adanya gangguan pada dua protein di otak, yaitu amiloid atau tau. Endapan amiloid yang disebut plak, akan menumpuk di sekitar sel otak dan membentuk kekusutan di dalam sel otak.
Kemudian, protein tau yang gagal bekerja dengan normal juga bisa mengganggu kerja sel-sel otak (neuron), dan melepaskan serangkaian zat beracun. Kondisi tersebut pada akhirnya akan menyebabkan kerusakaan dan mematikan sel-sel otak.
Biasanya, bagian otak yang sering terpengaruh oleh penyakit ini adalah hipokampus, yang tugasnya bertanggung jawab untuk mengatur memori. Itulah sebabnya, gejala penyakit Alzheimer yang palin awal terjadi adalah mudah lupa atau hilang ingatan.
Penyebab demensia vaskular
Demensia vaskular terjadi akibat berkurangnya aliran darah ke otak. Padahal, sel saraf di otak membutuhkan oksigen dan nutrisi dari darah untuk tetap bekerja optimal. Ketika suplai darah ke otak berkurang, fungsi sel saraf menjadi kurang baik dan akhirnya mati.
Nah, berkurangnya aliran darah ke otak ini dapat terjadi oleh berbagai hal, di antaranya:
- Terjadi penyempitan pembuluh darah kecil jauh di dalam otak. Kondisi ini dikenal dengan sebutan demensia vaskular subkortikal yang rentan menyerang perokok, diabetesi, atau pengidap hipertensi (tekanan darah tinggi).
- Memiliki penyakit stroke, yakni kondisi suplai darah ke bagian otak tiba-tiba terputus, biasanya akibat penggumpalan darah. Kondisi ini dikenal dengan demensia pascastroke.
Penyebab dementia lewy body
Penyebab dari jenis penyakit pikun ini adalah adanya gumpalan kecil protein alpha-synuclein yang dapat berkembang di dalam sel otak. Gumpalan ini mengganggu kinerja sel bekerja dan berkomunikasi satu sama lain, dan membuat sel akhirnya mati.