Whey protein merupakan bentuk turunan protein yang selama ini dikenal sangat bermanfaat dalam pembentukan otot. Namun tidak hanya itu, asupan nutrisi satu ini ternyata sangat bermanfaat untuk pertumbuhan anak. Apa saja manfaat whey protein untuk anak? Simak ulasan berikut ini.
Apa keunggulan whey protein?
Jenis protein yang dapat ditemukan pada susu adalah whey dan kasein. Keduanya dapat membantu mengoptimalkan pertumbuhan pada anak.
Namun apabila dibandingkan dengan kasein, whey protein disebut memiliki kualitas yang lebih baik.
Pasalnya, whey protein diketahui mudah dan cepat diserap oleh tubuh, sehingga bisa meningkatkan asam amino dalam tubuh secara cepat.
Dari berbagai macam asam amino yang terdapat pada whey protein, salah satunya adalah leusin yang penting untuk pertumbuhan otot.
[embed-health-tool-vaccination-tool]
Manfaat whey protein untuk anak
Bukan cuma lebih unggul, jenis protein satu ini juga diyakini memiliki sejumlah manfaat untuk anak. Berikut adalah beberapa manfaat whey protein untuk kesehatan tubuh anak.
1. Membantu meningkatkan sistem imun anak
Salah satu manfaat whey protein adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh atau membantu sistem imun bekerja dengan baik.
Penelitian dalam jurnal Frontiers in Allergy menunjukan bahwa whey protein dapat membantu tubuh menjaga fungsi imunitas, salah satunya untuk mengurangi respons terhadap atopik asma.
Dengan sifatnya yang juga mudah diserap oleh tubuh, protein ini dapat mendukung kinerja daya tahan tubuh.
GSH merupakan pusat dari sistem antioksidan dalam tubuh yang mengatur berbagai aspek dalam fungsi sistem imun.
Ketika sistem imun anak bekerja dengan baik, tubuh dapat melawan berbagai penyebab penyakit seperti bakteri, virus, dan parasit yang masuk ke dalam tubuh anak.
2. Mendorong pertumbuhan fisik anak
Jenis protein yang mudah diserap oleh tubuh, seperti whey protein, diketahui bisa merangsang sintesis protein di dalam otot dan meningkatkan fungsi otot.
Oleh karena itu, whey protein berpotensi untuk meningkatkan massa otot anak.
Dengan pertumbuhan otot yang maksimal, perkembangan tubuh anak akan lebih sehat dan seimbang.
Selain itu, whey protein juga dapat meningkatkan kualitas protein, sehingga berpotensi membantu melancarkan metabolisme tubuh.