backup og meta

Mengenal Jenis Serat Terbaik untuk Diet Anda

Mungkin Anda sering mendengar kebaikan dan manfaat dari makanan yang mengandung serat tinggi. Bila saat ini Anda sedang dalam program diet, makanan berserat tinggi harus masuk ke dalam daftar makanan Anda. Namun, serat manakah yang baik untuk diet?

Berbagai jenis serat dan fungsinya masing-masing

Perlu Anda ketahui, serat terdiri dari berbagai jenis. Namun, serat sebenarnya termasuk ke dalam kelompok karbohidrat. Jika Anda pernah mendengar tentang jenis karbohidrat kompleks, serat termasuk salah satunya.

Fungsi serat di dalam tubuh yakni mempermudah pekerjaan organ pencernaan, mengikat lemak dan kolesterol di dalam tubuh, mengendalikan gula darah, serta baik untuk membuat angka timbangan berat badan Anda stabil atau bahkan menurun.

Semua itu bisa Anda dapat bila mengonsumsi makanan berserat. Anda juga harus tahu bahwa serat terdiri atas beberapa jenis. Jenis serat memengaruhi bagaimana serat tersebut dicerna tubuh. Setiap serat pun mempunyai fungsinya masing-masing.

Serat larut air

Seperti namanya, jenis serat larut air bersifat larut di dalam air. Sehingga ketika makanan yang mengandung serat larut ini dicerna, maka serat akan menyerap air dan berubah bentuk menjadi gel.

Serat larut air punya manfaat spesifik yaitu menjaga kesehatan jantung karena mengikat kolesterol, mencegah kenaikan gula darah, dan membuat berat badan terkendali. Contoh makanannya antara lain buah apel, jeruk, kacang-kacangan, dan wortel.

Serat tidak larut air

Kebalikan dari serat larut air, justru di dalam tubuh jenis serat ini tidak menyatu dengan air dan langsung melewati sistem pencernaan. Oleh karena itu, sebagian besar serat tidak larut air dapat membantu pergerakan kotoran di dalam usus.

Berbagai sumber makanan yang mengandung serat tidak larut air di antaranya yaitu biji-bijian, dedak padi, kacang hijau, kentang, dan sayur-mayur seperti kembang kol.

Jadi, serat mana yang baik untuk diet?

Dalam keadaan normal dan sehat, Anda membutuhkan kedua jenis serat itu. Sebab, setiap serat memiliki fungsi masing-masing pada tubuh. Oleh karena itu, sebaiknya konsumsi berbagai macam asupan serat agar kebutuhan keduanya terpenuhi.

Termasuk bagi Anda yang sedang diet, kedua jenis serat tersebut tetap baik dan cocok untuk Anda konsumsi.

Serat larut air dapat membantu proses penurunan berat badan dengan memperlambat pengosongan perut. Ini artinya, Anda tidak akan cepat lapar. Serat ini juga mempertahankan tingkat energi yang stabil setelah Anda makan.

Sedangkan serat tidak larut air dapat menjadi pengisi perut yang sehat dan membuat Anda kenyang tanpa menambahkan kalori ekstra. Orang-orang yang mengonsumsi serat ini juga cenderung memiliki kebiasaan BAB yang lebih teratur.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Soluble vs. insoluble fiber: MedlinePlus Medical Encyclopedia. (2020). Medlineplus. Retrieved 28 April 2021, from https://medlineplus.gov/ency/article/002136.htm

Fiber. (2012). Harvard Publications. Retrieved 28 April 2021, from https://www.hsph.harvard.edu/nutritionsource/carbohydrates/fiber/

Dietary Fiber: Essential for a Healthy Diet. (2021). Mayo Clinic. Retrieved 28 April 2021, from https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/nutrition-and-healthy-eating/in-depth/fiber/art-20043983

 

Versi Terbaru

07/07/2021

Ditulis oleh Nimas Mita Etika M

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Diet Hanya Konsumsi Buah, Apakah Efektif dan Aman?

4 Kiat Utama Memasak Sayuran agar Gizinya Tak Hilang


Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro · General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) · Ditulis oleh Nimas Mita Etika M · Diperbarui 07/07/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan