backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

2

Tanya Dokter
Simpan

Deretan Makanan dan Minuman Penambah Hemoglobin (Hb)

Ditinjau secara medis oleh dr. Carla Pramudita Susanto · General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita


Ditulis oleh Fajarina Nurin · Tanggal diperbarui 05/09/2022

Deretan Makanan dan Minuman Penambah Hemoglobin (Hb)

Ketika kadar hemoglobin Anda rendah, fungsi penting ini akan sangat terganggu. Maka itu, hemoglobin rendah harus diatasi segera. Makanan adalah salah satu cara paling sederhana untuk penambah hemoglobin (Hb) yang rendah. Apa saja pilihannya?

Daftar makanan untuk penambah hemoglobin (Hb)

daftar makanan penambah darah, obat penambah darah

Hemoglobin atau yang disingkat Hb adalah protein yang ditemukan dalam sel darah merah.

Tugasnya adalah mengangkut oksigen ke seluruh tubuh. Kadar hemoglobin dapat Anda ketahui saat melakukan pemeriksaan darah lengkap.

Saat kadar hemoglobin dalam darah rendah, beberapa asupan nutrisi, seperti zat besi, vitamin C, dan asam folat dapat membantu. Mengonsumsi makanan penambah hemoglobin juga dapat menjadi langkah pencegahan anemia.

Berikut adalah daftar makanan untuk penambah Hb yang rendah.

1. Daging sapi

Daging sapi panggang, daging sapi tanpa lemak, dan daging sapi giling merupakan salah satu makanan untuk meningkatkan kadar hemoglobin (Hb) dalam darah.

Dalam 100 gram daging sapi giling mengandung 2,7 mg zat besi. Selain kaya zat besi, daging sapi juga mengandung asam folat yang turut berperan penting dalam produksi hemoglobin dalam tubuh.

Dikutip dari situs University of New Mexico Hospital, Anda dianjurkan mengonsumsi daging sapi dalam porsi kecil setidaknya satu kali sehari.

Namun, Anda perlu mendiskusikan langkah terbaik dengan dokter yang menangani Anda.  

2. Jeroan sapi

Jeroan sapi, termasuk jantung, otak, ginjal, hingga hati sapi merupakan makanan dengan sumber zat besi terbaik untuk penambah hemoglobin. Dalam satu porsi hati sapi (100 gram), terdapat zat besi sebanyak 6,5 mg.  

Anda disarankan mengonsumsi beberapa kali dalam satu minggu, tergantung saran dari dokter Anda.

Namun, jika Anda hamil, jangan makan hati sapi lebih dari 1-2 kali dalam satu bulan, khususnya pada trimester pertama. 

3. Daging ayam

resep olahan ayam sehat

Selain daging sapi, daging ayam juga mengandung zat besi yang baik untuk penambah kadar Hb yang rendah. Anda disarankan mengonsumsi daging ayam bagian paha sekali dalam sehari. 

Daging ayam bagian dada juga dapat membantu meningkatkan hemoglobin Anda, tetapi tidak sebaik bagian paha. Pastikan Anda memasak daging ayam dengan matang sempurna sebelum mengonsumsinya.

4. Makanan laut

Makanan laut, seperti kerang dan udang, juga mengandung zat besi juga berguna untuk penambah hemoglobin (Hb) dalam darah. Dalam satu porsi penyajian, kerang bisa mengandung zat besi hingga 3 mg. 

Selain kerang dan udang, ikan tuna juga mengandung zat besi. Dalam 85 gram tuna terdapat 1,4 mg zat besi yang baik untuk meningkatkan hemoglobin dalam darah Anda.

5. Tahu

Protein nabati seperti tahu juga merupakan makanan yang baik untuk penambah hemoglobin (Hb).

Satu porsi tahu (100 gram) mengandung 2,66 mg zat besi dan sejumlah mineral, termasuk kalsium, magnesium, dan selenium.

6. Sayuran dan buah-buahan

manfaat brokoli

Untuk memastikan penyerapan zat besi berjalan baik, Anda perlu makan makanan kaya vitamin C secara bersamaan.

Vitamin C dapat membantu meningkatkan jumlah zat besi yang nantinya akan diserap oleh tubuh dan sebagai penambah Hb. 

Tidak hanya makanan kaya vitamin C, makanan yang mengandung beta karoten juga dapat membantu tubuh menyerap zat besi dan meningkatkan kadar Hb dalam darah.

Berikut ada beberapa sayuran dan buah-buahan penambah hemoglobin (Hb) yang baik untuk dikonsumsi:

  • bayam,
  • brokoli,
  • wortel,
  • tomat,
  • paprika, dan
  • cabai.

Selain yang telah disebutkan di atas, zat besi juga sekarang tersedia dalam bentuk suplemen. Namun, Anda tidak bisa sembarangan minum suplemen zat besi untuk meningkatkan kadar hemoglobin.

Alih-alih menjadi penambah hemoglobin, Anda malah bisa mengalami efek samping, seperti kelebihan zat besi.

7. Telur ayam

Kekurangan vitamin A biasanya dapat memicu gejala anemia. Defisiensi vitamin A dapat menghambat tubuh menghasilkan sel darah merah yang sehat hingga berisiko menyebabkan penyerapan zat besi menjadi tidak sempurna.

Dalam hal ini, telur ayam merupakan makanan sehat yang mengandung vitamin A dan protein. Telur ayam bisa membantu tubuh memproduksi sel darah merah untuk cegah anemia.

8. Kacang-kacangan

manfaat kacang polong

Kandungan asam folat atau vitamin B9 dalam kacang-kacangan mampu membantu meningkatkan jumlah sel darah merah dalam tubuh.

Bagi penderita anemia, sangat dianjuran untuk makan kacang-kacangan yang dipercaya dapat meningkatkan kadar hemoglobin, seperti kacang polong, kacang merah, atau kacang hijau.

9. Nasi

Tidak hanya zat besi yang bermanfaat untuk mencegah anemia. Namun, vitamin B6 juga bisa membantu pembentukan sel darah merah dalam tubuh.

Dalam hal ini, nasi memiliki peran penting sebagai makanan penambah hemoglobin (Hb) karena kandungan vitamin B6 yang tinggi.

10. Cokelat

Cokelat merupakan makanan yang mengandung mineral tembaga yang menjadi asupan penting untuk penambah darah.

Mineral tembaga berfungsi untuk membantu tubuh meningkatkan produksi sel darah merah. Ketika kadarnya rendah, penyerapan zat besi dalam tubuh tidak akan maksimal

Akibatnya produksi hemoglobin dalam sel darah merah berkurang. Anda pun mengalami anemia defisiensi besi.

Minuman penambah hemoglobin (Hb) yang bisa dikonsumsi

Bukan cuma makanan, ternyata ada sejumlah minuman yang diyakini dapat sebagai solusi penambah darah (Hb). Di antaranya sebagai berikut.

1. Jus jeruk

Sebuah studi dalam American Journal of Clinical Nutrition menemukan bahwa mengonsumsi 63 mg asam askorbat atau lebih dikenal sebagai vitamin C dapat meningkatkan penyerapan zat besi hampir tiga kali lipat.

Salah satu minuman sumber vitamin C yang paling kaya adalah jus jeruk.

2. Jus wortel

Menurut Linus Pauling Institute, kekurangan asupan makanan yang kaya vitamin A dapat memperburuk anemia  defisiensi besi.

Ini mungkin karena vitamin A membantu memindahkan zat besi yang disimpan dalam tubuh Anda menjadi sel darah merah. Oleh karena itu, Anda dapat memasukkan asupan jus wortel setiap hari.

3. Jus buah plum

Jus prune atau buah plum bukanlah sumber vitamin A atau C yang baik, tetapi secara alami mengandung zat besi yang tinggi.

Meminumnya secara teratur dapat membantu Anda mengurangi gejala anemia defisiensi besi dengan meningkatkan kadar zat besi tubuh Anda.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.



Ditinjau secara medis oleh

dr. Carla Pramudita Susanto

General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita


Ditulis oleh Fajarina Nurin · Tanggal diperbarui 05/09/2022

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan