Penyakit tipes yang menginfeksi saluran pencernaan membuat Anda tidak boleh mengonsumsi makanan sembarangan, termasuk saat makan buah. Meskipun buah pada dasarnya baik untuk orang yang sakit, tidak semuanya cocok untuk pasien tipes.
Lantas, buah apa saja baik dikonsumsi ketika Anda sakit tipes? Simak daftarnya di sini.
Ragam buah yang baik untuk orang yang sakit tipes
Tipes atau demam tifoid adalah penyakit menular yang menimbulkan peradangan pada saluran pencernaan. Penyakit ini disebabkan oleh infeksi bakteri Salmonella typhi.
Salah satu pantangan bagi pasien tipes ialah makanan tinggi serat. Pasalnya, makanan tinggi serat seperti sebagian besar buah-buahan akan lebih sulit dicerna dan dapat mengiritasi usus.
Nah, berikut merupakan beberapa jenis buah rendah serat yang tetap mengandung vitamin dan mineral penting sehingga baik untuk pemulihan pasien tipes.
1. Pisang
Buah pisang, khususnya pisang yang sudah matang, sangat baik dikonsumsi oleh pasien tipes.
Tekstur pisang matang yang umumnya lembek dan lebih lembut membuat makanan ini dengan mudah melewati saluran pencernaan yang sedang teriritasi.
Tak hanya itu, tipes biasanya juga disertai dengan diare. Kandungan kalium dalam pisang akan membantu menggantikan elektrolit yang keluar dari tubuh saat Anda diare.
2. Melon
Buah rendah serat lainnya yang baik untuk pasien tipes ialah melon. Meski rendah serat, melon mengandung banyak zat gizi penting yang tidak kalah menyehatkan.
Satu porsi buah melon atau setara 100 gram (g) mengandung 37 kalori dengan 1 g serat pangan, 0,6 g protein, 0,4 mg zat besi, dan 167 mg kalium.
Berbagai kandungan gizi ini bisa membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh pasien dan mempercepat proses pemulihan.