Jadi, jika Anda berada dalam satu ruangan dengan orang yang terinfeksi cacar air, Anda dapat dengan mudah terkena cacar air juga, terlebih jika Anda belum pernah terkena cacar air sebelumnya dan Anda belum divaksin cacar air. Namun, paparan singkat dengan virus cacar air mungkin tidak akan menyebabkan infeksi.
Cacar air disebabkan oleh virus varicella zoster. Virus ini dapat berbahaya bagi orang dengan masalah sistem kekebalan tubuh (seperti leukemia) atau orang yang mengonsumsi obat yang melemahkan sistem kekebalan tubuh (seperti steroid).
Apakah cacar air dewasa lebih berbahaya dari cacar air pada anak-anak?
Cacar air atau varicella paling sering terjadi pada anak-anak dan biasanya ini ringan. Namun, cacar air juga bisa terjadi pada orang dewasa. Sayangnya, cacar air pada orang dewasa bisa menimbulkan gejala yang lebih parah dan komplikasi yang lebih serius. Terutama bagi mereka yang tidak pernah mengalami cacar air pada masa kanak-kanak.
Beberapa komplikasi yang bisa terjadi pada orang dewasa yang terkena cacar air adalah:
- Infeksi bakteri pada kulit, ini dapat menyebabkan kulit menjadi merah, bengkak, dan nyeri
- Infeksi paru-paru (pneumonia), ini dapat menyebabkan batuk terus-menerus, kesulitan bernapas, dan nyeri dada
Beberapa orang yang pernah terkena cacar air juga dapat mengembangkan herpes zoster (cacar api) di kemudian hari. Ini menyebabkan munculnya ruam yang menyakitkan, yang disebabkan oleh virus cacar air yang diaktifkan kembali.
Bagaimana cara mencegah cacar air saat dewasa?
Vaksinasi merupakan cara paling baik agar Anda tidak terkena cacar air. Hampir semua orang dewasa dapat mengembangkan antibodi pelindung terhadap virus cacar air setelah mendapatkan dua kali vaksin cacar air. Vaksin ini dapat melindungi Anda dari cacar air dan mungkin dapat melindungi selama seumur hidup.