Kasus gagal ginjal akut misterius atau Atypical Progressive Acute Kidney Injury pada anak meningkat dalam beberapa bulan terakhir. Sejak Januari hingga Oktober 2022, setidaknya sudah 206 kasus tercatat dengan 99 di antaranya meninggal dunia.
Kemenkes pun akhirnya mengeluarkan surat edaran untuk menyetop sementara penggunaan obat sirup bagi anak-anak sampai penyelidikan selesai. Apa itu gagal ginjal misterius pada anak? Apa yang mesti diperhatikan oleh orang tua?
Ikuti Kelas Hidup Sehat dengan topik "Tanya Jawab Seputar Gagal Ginjal Misterius pada Anak" bersama dr. Ramadianty dari @rs.emc (akun instagram EMC).
Catat waktunya ya!
Senin, 24 Oktober 2022
Pukul 10.00 - 11.00 WIB
Jangan sampai terlewat!