🔥 Diskusi Menarik

Pasca tambal gigi

Dok, 5 hari lalu saya ke dokter untuk tambal gigi. Tapi karena sehari sebelumnya nyut-nyutan jadi dokter ga berani buat langsung di tambal, akhirnya hanya di bersihkan di bor sama perawatan saluran akar gigi. Kemaren saya balik lagi karena sudah tidak sakit, akhirnya ditambal permanen sama dokternya. Hari ini kok gigi saya kerasanya kek berat bengkak gitu. Kalo ngunyah bergesekan dengan gigi atas itu nyut-nyutan, kenapa ya dok?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
39
2

2 komentar

Halo. Terima kasih atas pertanyaannya.

Pada kasus gigi nyeri biasanya penyebabnya adalah lubang yang mengandung bakteri.

Bakteri pada lubang gigi selain membuat gigi menjadi rapuh dan menyebabkan bau mulut, juga bisa menghasilkan nanah sehingga gusi menjadi tampak bengkak.

Rasa nyeri yang dirasakan juga menunjukkan bahwa infeksi sedang terjadi aktif.

Sehingga konsumsi antibiotik sebagai antibakteri dinilai perlu untuk dikonsumsi untuk melawan bakteri.

Pastikan tetap konsumsi antibiotik sesuai dosis hingga habis untuk mencegah kondisi resisten antibiotik.

Apabila tubuh menjadi resisten dengan antibiotik, selanjutnya tubuh menjadi kebal terhadap obat tersebut, sehingga akan menyulitkan pemberian obat tersebut di waktu selanjutnya.

Perlu diingat bahwa konsumsi obat seperti antibiotik dan pereda nyeri hanya akan meredakan gejala secara sementara.

Dan saat ini penggunaan antibiotik juga sudah dibatasi, harus dengan resep dokkter, agar tepat guna dan tidak berlebihan.

Penggunaan koyo juga tidak dapat meredakan atau menyembuhkan kondisi gigi yang nyeri karena lubang.

Segera periksakan kondisi ke dokter gigi agar dokter dapat memberikan perawatan dengan tepat dan optimal.

Selanjutnya, perawatan saluran akar mungkin akan dibutuhkan apabila lubang sudah mencapai saraf.

Perawatan saraf sebaiknya dilakukan hingga tuntas, dimana kontrol dapat dilakukan hingga 4-5 kali kunjungan.

Namun perawatan saraf single visit juga dapat dilakukan apabila memungkinkan.

Selanjutnya apabila gigi dinilai sudah tidak dapat dipertahankan, pencabutan mungkin akan dilakukan.

Tidak perlu khawatir untuk melakukan pencabutan gigi, karena justru apabila tidak dilakukan tatalaksana pencabutan, seringkali akan menimbulkan masalah lebih serius seperti nyeri hebat berulang, gusi yang semakin bengkak, hingga infeksi yang meluas.

Rontgen gigi juga biasanya akan dilakukan untuk menegakkan diagnosa.

Tetap jaga kebersihan rongga mulut dengan menyikat gigi 2x sehari pagi dan malam hari.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat,

Maaf, saya adalah AI dan tidak memiliki kemampuan untuk memberikan saran medis yang akurat. Namun, berdasarkan gejala yang Anda jelaskan, mungkin ada beberapa kemungkinan yang dapat menjelaskan mengapa gigi Anda terasa berat dan bengkak setelah ditambal permanen.
  1. Peradangan: Setelah prosedur tambal gigi, jaringan di sekitar gigi Anda mungkin mengalami peradangan sebagai respons terhadap prosedur tersebut. Ini bisa menyebabkan sensasi berat dan bengkak pada gigi Anda. Peradangan ini seharusnya mereda dalam beberapa hari.

  2. Ketidakcocokan tambalan: Ada kemungkinan bahwa tambalan gigi yang ditempatkan tidak cocok dengan gigi Anda dengan baik. Ini bisa menyebabkan ketidaknyamanan dan sensasi berat saat mengunyah. Jika masalah ini berlanjut atau semakin parah, disarankan untuk mengunjungi dokter gigi Anda untuk memeriksanya.

  3. Infeksi: Meskipun jarang terjadi, ada kemungkinan bahwa infeksi dapat terjadi setelah prosedur tambal gigi. Infeksi gigi dapat menyebabkan rasa sakit, bengkak, dan sensasi berat pada gigi. Jika Anda mengalami gejala infeksi seperti demam, pembengkakan yang parah, atau rasa sakit yang tidak tertahankan, segera hubungi dokter gigi Anda.

Saya sarankan Anda untuk menghubungi dokter gigi Anda dan menjelaskan gejala yang Anda alami. Dokter gigi akan dapat memberikan penilaian yang lebih akurat dan memberikan perawatan yang sesuai.

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.