🔥 Diskusi Menarik

mulut

hai dok saya ingin bertanya beberapa hari lalu tiba² mulut saya yg bawah lidah itu seperti ada bbrp bintik² serta bagian seperti suatu organ yg menempel pada lidah bagian bawah saya dan menghubungkan dengan bagian mulut saya plg bawah itu mengalami pembekakan.alhasil saya jadi susah untuk berbicara dan sakit jika menjulurkan lidah

mulutmulut
Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
6
1

1 komentar

Hai Sobat Sehat,

Terimakasih atas pertanyaannya.


Hal tersebut dapat disebabkan oleh beberapa faktor, seperti infeksi bakteri atau virus, alergi, luka atau trauma pada mulut, atau gangguan lainnya. Sebaiknya Anda segera berkonsultasi dengan dokter gigi atau dokter spesialis THT untuk mendapatkan diagnosis yang akurat dan penanganan yang tepat.


Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan mungkin juga meminta Anda melakukan beberapa tes tambahan untuk mengetahui penyebab pasti dari gejala yang Anda alami. Selain itu, dokter juga dapat memberikan pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda, seperti obat-obatan atau tindakan medis lainnya.


Jangan menunda periksa ke dokter ya, terutama jika gejala yang Anda alami semakin parah atau tidak membaik dengan sendirinya. Semoga segera sembuh ya


Salam, dr. Syifa.

4 bulan yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.