halo dok, kurleb 3minggu sy mengalami luka di sudut mulut bagian dlm. nyeri nya sudah hilang tapi lukanya blm menutup. knp ya dok? takut mau ke faskes
Gigi keropos
Halo dok, umur saya 20thn tetapi gigi saya mudah keropos. dan sudah lepas satu dibagian bawah, sekarangpun keropos padahal saya rutin gosok gigi. solusi terbaik apa ya dok? terimakasih
2 komentar
Terbaru
Halo sobat sehat, terima kasih atas pertanyannya.
Terdapat banyak faktor yang dapat mempengaruhi struktur gigi, seperti faktor nutrisi selama masa kandungan dimana pada masa ini terjadi proses pembentukan benih gigi, faktor genetik dan riwayat penyakit sistemik, faktor gaya hidup sehari-hari termasuk makanan/minuman yang dikonsumsi, serta cara dan waktu dalam membersihkan gigi dan mulut.
Gigi yang rapuh, keropos, atau berlubang sebaiknya segera diperiksakan ke dokter gigi terdekat, supaya segera mendapat tindakan perawatan yang sesuai dengan kondisi Anda dan mencegah kerusakan semakin parah bahkan resiko kehilangan gigi lagi, mengingat usia Anda masih 20 tahun. Sedangkan pada gigi yang sudah lepas, jika masih ada sisa akar gigi yang tertinggal sebaiknya dicabut, supaya tidak menjadi fokus infeksi. Apabila yang Anda maksud sudah lepas adalah telah dilakukan pencabutan gigi, maka sebaiknya Anda dapat membuat gigi tiruan untuk mengembalikan fungsi kunyah, bicara, dan estetika dari hilangnya gigi permanen yang telah hilang.
Selain itu, berikut adalah tips yang dapat Anda terapkan sehari-hari di rumah :
Demikian, semoga membantu.
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Gigi yang mudah keropos bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kebersihan gigi yang kurang optimal, konsumsi makanan dan minuman yang tinggi gula, kurangnya kalsium dan vitamin D dalam diet, serta faktor genetik. Untuk mengatasi masalah gigi keropos, berikut adalah beberapa solusi yang bisa Anda lakukan:Selain itu, penting juga untuk melakukan pemeriksaan gigi secara rutin setiap 6 bulan sekali untuk memantau kondisi gigi dan mencegah masalah lebih lanjut. Jika gigi Anda sudah lepas, segera konsultasikan ke dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang sesuai. Semoga informasi ini membantu, dan jangan ragu untuk berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter gigi. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
Related content