🔥 Diskusi Menarik

Gigi bungsu tumbuh sempurna tetapi sakit saat mengunyah

Halo dok,gigi bungsu saya tumbuhnya baik,tapi sakit saat ngunyah makan dan berlobang tapi sudah di tambal tp tetap sakit itu sebaiknya gimana ya?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
19
1
2

2 komentar

Halo. Terima kasih atas pertanyaannya.

Terdapat beberapa penyebab gigi paling belakang terasa nyeri, salah satunya adalah gigi bungsu yang tumbuh miring tidak sebagaimana mestinya.

Impacted teeth atau gigi impaksi adalah kondisi gigi yang tidak dapat keluar dengan normal karena kekurangan ruangan untuk tumbuh.

Beberapa kondisi yang biasanya selanjutnya menyertai kondisi impaksi adalah nyeri hebat.

Nyeri hebat yang muncul bisa disebabkan oleh gaya dorongan gigi yang tumbuh keluar dari tulang rahang dan menembus gusi.

Nyeri hebat juga bisa muncul akibat lubang gigi pada gigi yang tumbuh impaksi.

Karena apabila kondisi gigi tersebut miring, pembersihan area tersebut menjadi sulit dijangkau oleh sikat gigi, akibatnya gigi menjadi mudah berlubang dan gusi menjadi radang sehingga mudah berdarah.

Lubang gigi yang dalam mencapai saraf, akan menimbulkan nyeri yang hebat. Untuk meredekan keluhan sakit pada gigi miring, silahkan konsumsi obat pereda nyeri.

Perlu diketahui, obat-obatan tersebut hanya akan meredakan nyeri secara sementara.

Dan upayakan segera periksa gigi ke dokter gigi, agar keluhan tidak semakin meluas. Dokter biasanya akan melakukan perawatan saluran akar dan penambalan gigi.

Apabila dari hasil rontgen terlihat kondisi gigi bungsu miring ataupun infeksi, pencabutan perlu dilakukan.

Tidak perlu khawatir untuk melakukan pencabutan gigi, karena justru apabila tidak dilakukan tatalaksana pencabutan, seringkali akan menimbulkan masalah lebih serius seperti nyeri hebat berulang, gusi yang semakin bengkak, hingga infeksi yang meluas.

Pastikan jaga kesehatan rongga mulut dengan menyikat gigi minimal 2x sehari.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Berdasarkan konteks yang diberikan, kemungkinan besar rasa sakit saat mengunyah dan gigi bungsu yang berlobang adalah karena adanya infeksi pada gigi tersebut. Meskipun gigi bungsu sudah ditambal, tetapi jika infeksi masih ada, maka rasa sakit akan terus berlanjut. Sebaiknya Anda segera berkonsultasi dengan dokter gigi untuk mendapatkan penanganan yang tepat, seperti pembersihan gigi dan pengobatan antibiotik. Jika kondisi gigi bungsu sudah parah, maka kemungkinan besar gigi tersebut harus dicabut. Namun, keputusan untuk mencabut gigi bungsu atau tidak tergantung pada kondisi gigi dan konsultasi dengan dokter gigi. Semoga membantu!
1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.