🔥 Diskusi Menarik

tiba2 keringatan

dokter saya mau tnya , kalau kita tiba2 dalam bbrpa hari sering merasa kepanasan bahkan d ruangan ber Ac bisa keringatan itu kenapa ya

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
2
2

2 komentar

Halo Kak Ifi, terima kasih atas pertanyaannya...


Kondisi keluarnya keringat berlebih seperti yang Anda alami disebut dengan kondisi hiperhidrosis.


Kondisi ini kemudian membuat tubuh berkeringat secara berlebihan, bahkan di area tubuh yang jarang muncul keringat. Meskipun terkadang tidak memiliki penyebab yang pasti, beberapa jenis penyakit, konsumsi obat tertentu, dan rasa cemas, bisa menyebabkan keringat berlebih. Penderita hiperhidrosis kemudian perlu melakukan perawatan dan pengobatan dalam jangka panjang karena kondisi ini tidak bisa sembuh secara total dan bisa muncul kembali. Hiperhidrosis lebih sering dialami oleh wanita. Umumnya, kondisi ini mulai muncul pada usia kanak-kanak atau remaja.


Berdasarkan penyebabnya, hiperhidrosis terbagi 2 (dua), yaitu :

1. Hiperhidrosis primer

Pada hiperhidrosis primer, sistem saraf terlalu aktif dalam merangsang kelenjar keringat. Akibatnya, kelenjar keringat mengeluarkan keringat meski tidak dipicu oleh aktivitas fisik atau kenaikan suhu tubuh. Penyebab pasti hiperhidrosis primer belum diketahui. Namun, ada dugaan kondisi ini diturunkan dari keluarga.


2. Hiperhidrosis sekunder

Hiperhidrosis sekunder terjadi akibat kondisi medis lain, seperti diabetes, obesitas, hipertiroidisme, penyakit asam urat, menopause, dan beberapa jenis kanker. Selain akibat kondisi medis, hiperhidrosis sekunder juga dapat muncul akibat efek samping obat tertentu. Kondisi berhenti dari ketergantungan obat atau alkohol juga dapat menyebabkan keringat berlebih.


Pada beberapa kasus, berkeringat berlebihan dapat menjadi tanda kondisi medis yang serius. Segera ke dokter atau IGD terdekat jika keringat berlebihan disertai mual, nyeri dada, serta pusing atau rasa seperti akan pingsan.


Penanganan hiperhidrosis tergantung pada penyebabnya. Jika disebabkan oleh suatu kondisi medis, dokter akan terlebih dahulu mengatasi penyebab tersebut sebelum menangani hiperhidrosis.


Demikian, semoga membantu...

9 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Keringat berlebih atau keringatan dapat terjadi karena beberapa faktor. Salah satunya adalah suhu ruangan yang terlalu panas atau penggunaan AC yang terlalu dingin. Ketika suhu tubuh meningkat, tubuh akan mengeluarkan keringat sebagai mekanisme pendinginan alami. Namun, jika Anda merasa kepanasan bahkan dalam ruangan ber-AC, ada beberapa kemungkinan penyebabnya:
  1. Gangguan termoregulasi: Sistem termoregulasi tubuh yang bertanggung jawab untuk menjaga suhu tubuh normal mungkin mengalami gangguan. Ini bisa disebabkan oleh kondisi medis seperti hipertiroidisme, menopause, atau gangguan kelenjar keringat.

  2. Efek samping obat: Beberapa obat dapat menyebabkan keringat berlebih, termasuk obat-obatan yang digunakan untuk mengobati tekanan darah tinggi, depresi, atau infeksi.

  3. Kondisi medis: Beberapa kondisi medis seperti diabetes, infeksi, atau gangguan hormonal dapat menyebabkan keringat berlebih.

  4. Kecemasan atau stres: Kondisi emosional seperti kecemasan atau stres dapat memicu keringat berlebih.

Jika Anda mengalami keringat berlebih secara terus-menerus atau jika gejala ini mengganggu aktivitas sehari-hari Anda, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter. Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan mungkin memerlukan tes tambahan untuk menentukan penyebab yang mendasari dan memberikan pengobatan yang sesuai.

Harap dicatat bahwa jawaban ini hanya bersifat informatif dan tidak menggantikan konsultasi langsung dengan dokter.

9 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan