Bayi Tidak Kunjung Sembuh Dari Batuk Pilek
Bayi saya berumur 7 bulan dgn BB 9 kg sedang sakit Batuk Pilek sudah seminggu tidak sembuh. Hari kedua saat Batuk saya bawa ke Dokter dan diberi resep Puyer untuk 3 hari, tapi belum sembuh juga. Dan biasanya saya berikan obat yusimox untuk batuk pilek, tapi saya tidak berani memberikan obat sirup karena ada pemberitaan mengenai gagal ginjal dok. Apa sebaiknya saya lakukan agar anak saya cepat sembuh. Terima kasih.