backup og meta

6 Penyebab Muncul Bercak Warna Cokelat di Sekitar Payudara

6 Penyebab Muncul Bercak Warna Cokelat di Sekitar Payudara

Memperhatikan ciri payudara sehat menjadi suatu keharusan sebab banyak gejala penyakit yang muncul di bagian tubuh ini. Payudara wanita akan mengalami perubahan seiring dengan berjalannya waktu, termasuk timbul bintik atau bercak warna cokelat di sekitar puting dan areola.

Ketahui penyebab kenapa muncul bintik berwarna cokelat di sekitar puting atau areola payudara di bawah ini. 

Berbahayakah muncul bercak warna cokelat di sekitar payudara?

Perubahan di sekitar payudara dengan munculnya bercak atau bintik warna cokelat ini sebenarnya tidak berbahaya karena bersifat hormonal.

Kondisi tersebut sering kali dapat kembali normal dengan sendirinya setelah hormon stabil.

Meski tergolong tidak berbahaya, tapi terkadang munculnya bintik atau bercak tersebut bisa menjadi tanda kondisi yang lebih serius.

Oleh karena itu, jangan remehkan dan segera hubungi dokter bila bercak kecokelatan yang timbul di sekitar payudara disertai dengan gejala lainnya.

Penyebab bercak warna cokelat di sekitar payudara

Dokter hingga kini masih belum mengetahui secara pasti penyebab muncul bercak atau bintik-bintik kecokelatan di sekitar payudara.

Pada sejumlah teori disebutkan bila kondisi ini dapat berkembang secara sendirinya di puting payudara.

Berikut adalah beberapa penyebab munculnya bercak warna cokelat di sekitar payudara yang perlu Anda ketahui.

1. Menstruasi

benjolan di payudara saat hamil

Setiap wanita pasti akan tiba saatnya mengalami menstruasi. Kondisi tersebut merupakan proses alami dari siklus reproduksi.

Tak dapat dipungkiri, wanita yang tengah berada pada siklus menstruasi mengalami sejumlah perubahan pada tubuh.

Tidak hanya kadar hormon dalam tubuh yang berubah, tetapi juga bentuk bagian tubuh termasuk muncul bintik-bintik kecokelatan di sekitar payudara.

Bentuk payudara normal juga akan mengalami beberapa perubahan selama ovulasi. Payudara bisa menjadi lunak atau membengkak karena kadar hormon yang berubah.

Hal ini juga mungkin membuat Anda menyadari bila menstruasi dapat menjadi penyebab areola melebar dan timbul bintik-bintik cokelat di sekitar payudara

2. Mengonsumsi pil KB

Umumnya, pil KB mengandung versi sintetis dari hormon estrogen dan progesteron yang berguna untuk membantu mencegah kehamilan.

Pil KB dapat memengaruhi tubuh dengan cara yang mirip dengan perubahan hormonal lainnya.

Perubahan hormon yang disebabkan oleh konsumsi pil KB dapat menyebabkan area di sekitar payudara berubah warna menjadi cokelat atau gelap, termasuk menjadi penyebab puting hitam.

Namun, biasanya kondisi tersebut akan hilang dengan sendirinya begitu Anda berhenti minum pil KB.

3. Kehamilan

Saat hamil biasanya payudara mengalami perubahan. Tubuh memproduksi estrogen dan progesteron tambahan untuk membantu mempersiapkan produksi susu untuk memberi makan bayi yang baru lahir.

Selain payudara menjadi bengkak dan lebih besar, bila Anda perhatikan kulit di sekitar payudara berubah menjadi warna yang lebih gelap.

Kulit di sekitar payudara yang lebih gelap saat kehamilan bersifat sementara. Setelah hamil, puting akan kembali berwarna cerah.

4. Menyusui

SADARI kanker payudara

Diketahui, menyusui dapat menyebabkan perubahan pada payudara, termasuk kulit di sekitarnya yang berubah warna menjadi lebih gelap atau kecokelatan.

Menyusui pun memungkinkan areola menjadi lebih lebar. Kondisi tersebut biasa terjadi untuk membantu bayi yang baru lahir menempel pada payudara ibunya.

Para ilmuwan berpendapat, bayi yang baru lahir memiliki penglihatan yang belum jelas sehingga hanya bisa fokus pada warna yang lebih gelap di sekitar payudara ibu. Hal itu menjadi salah satu cara untuk membantu bayi menemukan sumber makanannya.

Sering kali akibat produksi ASI yang berlebihan atau bayi tidak menyusu dengan benar membuat lepuh susu hingga muncul bercak warna cokelat di sekitar payudara.

Oleh karena itu, penting bagi Anda memastikan bayi Anda menyusu dengan benar dan puting bersih. Jangan lupa, bersihkan juga area payudara setelah menyusui.

5. Kanker payudara

Penyakit paget adalah tanda dari kanker payudara yang menyebabkan kulit puting dan area di sekitar payudara menjadi lebih gelap atau kecokelatan.

Mengutip NHS, sekitar 1% sampai 4% wanita dengan kanker payudara memiliki penyakit Paget.

Bukan cuma wanita, penyakit ini juga dapat memengaruhi pria, meskipun sangat jarang terjadi.

6. Tumbuh rambut di sekitar puting

Tidak jarang seseorang memiliki rambut-rambut kecil yang tumbuh di sekitar puting. Rambut-rambut kecil ini bisa menyebabkan kulit di sekitar payudara tampak memiliki warna yang lebih gelap.

Setelah mengetahui penyebabnya, penting bagi Anda untuk mempraktikkan gaya hidup sehat guna menghindari munculnya bercak warna kecokelatan di sekitar payudara.

Skrining kanker juga mungkin diperlukan untuk membantu mendeteksi kanker payudara secara dini.

Kesimpulan


Kebanyakan penyebab warna cokelat di sekitar payudara masih terbilang normal. Namun, bila Anda mengalami hal ini bersamaan dengan munculnya gejala lain yang tidak biasa, jangan ragu untuk segera berkonsultasi kepada dokter. Penyebab warna cokelat di sekitar payudara meliputi menstruasi, mengonsumsi pil KB, kehamilan, menyusui, kanker payudara, dan tumbuh rambut di sekitar puting.

[embed-health-tool-ovulation]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Paget’s disease of the nipple. (N.d.). Retrieved 16 August 2024, from https://www.nhs.uk/conditions/pagets-disease-nipple/

Shockney, L. D. (2024). Normal Breast Changes Over a Lifetime. Retrieved 16 August 2024, from https://www.healthywomen.org/content/ask-expert/1296/normal-breast-changes-over-lifetime

Riquelme, I. L., Moyano, E. G., Blanca, M. A., & Pilar, L. M. (2022). A brownish erythematous patch in the nipple-areola complex. Retrieved 16 August 2024, from https://www.ccjm.org/content/89/5/241

Parenthood, P. (n.d.). Are My Breasts Normal?: Facts About Women Anatomy. Retrieved 16 August 2024, from https://www.plannedparenthood.org/learn/teens/puberty/are-my-breasts-normal

Management of breast conditions and other breastfeeding difficulties. (n.d.). Retrieved 16 August 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK148955/

Versi Terbaru

23/08/2024

Ditulis oleh Adhenda Madarina

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita

Diperbarui oleh: Ihda Fadila


Artikel Terkait

9 Makanan untuk Mengencangkan Payudara secara Alami

Operasi Mengecilkan Payudara, Ketahui Persiapan dan Prosedurnya


Ditinjau secara medis oleh

dr. Damar Upahita

General Practitioner · None


Ditulis oleh Adhenda Madarina · Tanggal diperbarui 23/08/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan