Tidak seperti metode pencabutan rambut lainnya, waxing memungkinkan rambut dicabut dari akar sehingga tidak tumbuh kembali dengan cepat.
3. Laser

The Center for Young Women’s Health menyebutkan bahwa laser adalah salah satu cara menghilangkan bulu kemaluan tanpa harus mencukur.
Namun, metode ini harus dilakukan oleh seorang ahli. Karena tanpa mencukur bulu kemaluan, prosedur laser menggunakan seberkas cahaya kuat yang menembus kulit.
Cahaya kuat tersebut kemudian menghancurkan folikel rambut (tempat rambut tumbuh).
Cara menghilangkan bulu kemaluan ini mungkin memang lebih mahal daripada metode lain.
Bahkan, Anda mungkin bisa membutuhkan 6 sesi atau lebih untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Setiap 1 sesi bisa memakan waktu kurang lebih 1 jam agar proses menghilangkan bulu lebih optimal.
Hasil dari prosedur ini pun dapat bervariasi dari satu orang ke orang lainnya.
4. Elektrolisis

Elektrolisis adalah cara atau metode menghilangkan bulu kemaluan tanpa mencukur yang bisa dilakukan secara permanen dan bersifat alami.
Ini dilakukan dengan elektroda berbentuk jarum untuk menghancurkan akar rambut.
Biasanya, diperlukan waktu hingga 25 sesi untuk menghilangkan semua akar rambut sepenuhnya. Biaya yang perlu Anda siapkan bervariasi tergantung perawatannya.
5. IPL (intense pulse light)

Cara menghilangkan bulu kemaluan tanpa mencukur lainnya yang bisa Anda coba adalah IPL atau intense pulse light.
The Journal of Clinical and Aesthetic Dermatology menyebutkan bahwa IPL adalah cara untuk menghancurkan sel target, dalam hal ini bulu kemaluan, dengan menggunakan gelombang cahaya yang diubah menjadi energi panas.
Prosedur ini umumnya aman dan tidak menimbulkan efek samping apa pun.
Namun, di awal, seorang terapis yang melakukan IPL akan memberikan gel untuk membantu Anda agar lebih nyaman selama prosedur berlangsung.
6. Waxing putih telur

Waxing dengan bahan alami, seperti putih telur, juga disebut-sebut dapat menjadi cara menghilangkan bulu kemaluan tanpa mencukur.
Sama seperti cara waxing dengan putih telur di area tubuh yang lain, ini dilakukan dengan mengoleskan putih telur yang dicampur dengan gula dan tepung jagung di area tempat rambut kelamin tumbuh.
Setelah itu, tunggu putih telur hingga kering dan tarik perlahan hingga rambut kemaluan ikut terangkat.
Banyak orang melakukan cara ini dengan alasan menghemat biaya.
Namun, cara menghilangkan bulu kemaluan tanpa mencukur ini mungkin membuat Anda merasa tak nyaman atau kesakitan.

Menghilangkan bulu kemaluan memang dapat dilakukan dengan berbagai cara, sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda.
Menyingkirkan rambut-rambut yang mungkin tidak diinginkan ini tidak memiliki manfaat medis apa pun. Bahkan, terlalu sering mencukur pun justru dapat menurunkan fungsi rambut kemaluan itu sendiri.
Oleh karena itu, tidak ada kerugian yang Anda dapatkan jika bulu ini dibiarkan tumbuh.
Anda bebas memilih cara apa yang digunakan dalam menyingkirkan rambut kemaluan. Terakhir, jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter jika mengalami gejala alergi atau iritasi.