backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

1

Tanya Dokter
Simpan

10 Daftar Rumah Sakit di Depok, Ada yang Khusus Jantung

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Reikha Pratiwi · Tanggal diperbarui 27/09/2023

10 Daftar Rumah Sakit di Depok, Ada yang Khusus Jantung

Ketersediaan rumah sakit di setiap daerah sangatlah penting untuk menunjang kualitas kesehatan masyarakat yang ada di sana. Di daerah Depok, tersedia sejumlah rumah sakit yang bagus dan bisa dijadikan pilihan pengobatan sesuai dengan kondisi yang dialami. Berikut ini beberapa rekomendasinya.

10 Daftar rumah sakit yang ada di daerah Depok

Rumah sakit umum (RSU) merupakan pusat pelayanan medis yang menyediakan berbagai jenis fasilitas medis dan layanan kesehatan kepada masyarakat umum.

RSU biasanya dioperasikan oleh pemerintah atau sektor swasta dan memiliki staf medis yang terlatih, seperti dokter, perawat, hingga ahli, untuk merawat pasien dengan berbagai masalah kesehatan.

Umumnya, setiap daerah memiliki beberapa rumah sakit sebagai penyedia layanan kesehatan untuk masyarakat di wilayah tersebut, termasuk di Depok.

Pertimbangan saat memilih rumah sakit

Dilansir dari The Leapfrog Group, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat memilih rumah sakit yang terbaik, yaitu sebagai berikut.
  • Jika Anda hamil, cari tahu bagaimana rumah sakit menyediakan perawatan bersalin, seperti operasi caesar dan penanganan persalinan berisiko tinggi.
  • Bila Anda atau anggota keluarga perlu menjalani prosedur pembedahan, lihat perbandingan rumah sakit untuk angka kematian akibat prosedur berisiko tinggi.
  • Jika anggota keluarga Anda sakit parah, lihat pelayan ICU dan cara rumah sakit mencegah cedera dan infeksi berbahaya.

Berikut ini daftar rumah sakit, baik swasta maupun pemerintah, yang ada di daerah Depok. 

1. Rumah Sakit Universitas Indonesia (RS UI)

Rumah Sakit Universitas Indonesia (RS UI) adalah rumah sakit umum yang dimiliki oleh Universitas Indonesia (UI).

RS UI menyediakan pelayanan kesehatan yang meliputi farmasi, gawat darurat, hemodialisis, laboratorium, medical check up, perawatan intensif, poliklinik, dan radiologi.

Untuk perawatan intensif, tersedia beberapa jenis kamar inap di rumah sakit universitas ini, dengan jumlah total 244 kamar.

Terletak di Jl. Prof. DR. Bahder Djohan, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424, RS UI buka 24 jam setiap hari.

2. Rumah Sakit Umum (RSU) Bunda Margonda

Rumah Sakit di Balikpapan

Rumah Sakit Umum (RSU) Bunda Margonda termasuk bagian dari RS Bunda Group yang menyediakan berbagai layanan kesehatan.

Pelayanan medis unggulan yang tersedia di rumah sakit ini meliputi laparoskopi, morula IVF atau program bayi tabung, ICU, HCU, NICU, PICU, serta klinik nyeri.

RSU Bunda Margonda buka 24 jam setiap hari dan berlokasi di Jl. Margonda No.28, Pondok Cina, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat 16424.

3. Rumah Sakit Sentra Medika Cisalak

Rumah Sakit Sentra Medika Cisalak merupakan rumah sakit tipe B yang diklaim sebagai unggulan di Kota Depok dengan akreditasi KARS Paripurna.

Layanan medis yang diunggulkan meliputi rawat jalan, rawat inap, medical check up, onkologi dan kemoterapi, rehabilitasi, ortopedi, hemodialisa, serta pelayanan pengobatan jantung dan otak.

Di rumah sakit ini, tersedia 210 tempat tidur untuk pelayanan rawat inap.

Rumah Sakit Sentra Medika Cisalak terletak di Jl. Raya Bogor Km. 33, Cisalak, Kota Depok, Jawa Barat, dengan jam buka 24 jam setiap hari.

4. Rumah Sakit Hermina Depok

Rumah Sakit Hermina Depok termasuk rumah sakit umum swasta di Kota Depok yang menawarkan layanan medis unggulan untuk masalah persalinan.

Ini karena Rumah Sakit Hermina memiliki layanan Personal Maternity Officer untuk pasien agar bisa mendapat manfaat informasi dan solusi menyeluruh terkait dengan kehamilan.

Namun, ada juga layanan medis lengkap lainnya, yang meliputi poli gigi, pelayanan klinik tumbuh kembang, ICU/NICU/PICU, perinatologi, pelayanan jantung terpadu, dan emergency center.

Rumah Sakit Hermina Depok berlokasi di Jl. Raya Siliwangi No. 50, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, Indonesia, dengan jam operasional 24 jam setiap hari.

 5. RSUD Khidmat Sehat Afiat

RSUD Khidmat Sehat Afiat merupakan salah satu rumah sakit umum milik pemerintah daerah yang ada di Kota Depok.

Rumah sakit bertipe C ini dikelola langsung oleh Dinas Kesehatan dan Pemerintah Daerah Kota Depok.

Pelayanan medis dan ruangan yang ada di rumah sakit ini meliputi instalasi gawat darurat (IGD), rawat jalan, instalasi kamar bersalin dan PONEK, instalasi bedah sentral, serta ICU.

RSUD Khidmat Sehat Afiat terletak di Jl. Raya Muchtar No. 99 Sawangan, Kota Depok, yang beroperasi selama 4 jam setiap hari.

6. Rumah Sakit Umum (RSU) Bhakti Yudha

Rumah Sakit Umum (RSU) Bhakti Yudha termasuk rumah sakit umum swasta tipe C dengan akreditasi KARS di Kota Depok.

Tersedia pelayanan medis, gawat darurat, keperawatan, dan rekam medis yang bisa Anda dapatkan di rumah sakit ini.

Untuk menunjang pelayanan tersebut, rumah sakit ini menyediakan berbagai peralatan medis seperti EKG, USG, CT SCAN, alat rontgen, ekokardiografi, dan rontgen gigi panoramic.

Rumah Sakit Umum (RSU) Bhakti Yudha berlokasi di Jl. Raya Sawangan No.2A, Pancoran MAS, Kec. Pancoran Mas, Kota Depok, dan buka 24 jam setiap hari.

7. Rumah Sakit Bhayangkara Brimob

Gedung rumah sakit

Rumah Sakit Bhayangkara Brimob adalah salah satu rumah sakit yang tersedia di lingkungan Mabes Polri, dan kini menjadi Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III dengan akreditasi KARS.

Poliklinik yang disediakan di rumah sakit ini antara lain poli anak, bedah, kandungan, penyakit dalam, jantung, saraf, urologi, ortopedi, jiwa, paru, mata, rehabilitasi medik, THT, gigi, serta kulit dan kelamin.

Berlokasi di Jl. Komjen Pol. M. Jasin Kelapa Dua , Cimanggis, Kta Depok, Rumah Sakit Bhayangkara Brimob beroperasi setiap hari selama 24 jam.

8. Brawijaya Hospital Depok

Brawijaya Hospital Depok merupakan rumah sakit tipe C yang mengutamakan layanan bagi wanita, ibu, dan anak-anak.

Rumah sakit ini mengklaim sebagai penyedia pelayanan kesehatan wanita dan anak terlengkap, terutama di bidang kebidanan dan kandungan serta kesehatan anak.

Namun, layanan kesehatan lainnya juga tersedia di sini yang meliputi THT, poliklinik umum (UGD), penyakit dalam, bedah umum, kulit dan kelamin, neurologi, mata, ICU/NICU/PICU, farmasi, fisioterapi, radiologi, dan IGD.

Brawijaya Hospital Depok terletak di Jl. Raya Parung, Ciputat, Bojongsari Baru, Kec. Bojongsari, Kota Depok, dengan jam operasional 24 jam setiap hari.

9. Rumah Sakit Jantung Diagram Cinere

Rumah Sakit Jantung Diagram (RSJD) Cinere merupakan rumah sakit khusus pelayanan untuk penyakit jantung, dan telah bergabung ke dalam Siloam Hospital Group.

Pelayanan medis unggulan dari RSJD meliputi klinik gagal jantung, klinik aritmia, klinik saraf, serta klinik ahli bedah toraks dan kardiovaskular.

RSJD buka 24 jam setiap hari dan berlokasi di Jl. Cinere Raya No.19, Pangkalan Jati, Kec. Cinere, Kota Depok.

10. Rumah Sakit Puri Cinere 

Rumah Sakit Puri Cinere merupakan rumah sakit swasta yang menyediakan pelayanan medis umum dengan akreditasi dari Departemen Kesehatan.

Fasilitas unggulan yang disediakan di rumah sakit ini,di antaranya klinik kaki dan diabetes, klinik laktasi, klinik geriatri, dan endoskopi.

Rumah Sakit Puri Cinere terletak di Jl. Maribaya No.1 Puri Cinere, Depok dengan jam operasional 24 jam setiap hari.

Untuk mencari rumah sakit yang tepat, pastikan tersedia layanan medis yang tersedia untuk kondisi Anda. Anda juga bisa meminta rekomendasi dari dokter jika Anda merupakan pasien rujukan.

Bila Anda ingin menggunakan BPJS kesehatan atau penyedia asuransi lainnya, pastikan rumah sakit yang Anda pilih sudah bekerja sama, sehingga proses pembayaran bisa dilakukan.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.



Fakta medis diperiksa oleh

Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Reikha Pratiwi · Tanggal diperbarui 27/09/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan