backup og meta
Kategori
Cek Kondisi

1

Tanya Dokter
Simpan

9 Pilihan Rumah Sakit dan Klinik untuk Pap Smear dan Biayanya

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team · Tanggal diperbarui 30/12/2022

    9 Pilihan Rumah Sakit dan Klinik untuk Pap Smear dan Biayanya

    Mengetahui pengertian dan biaya Pap smear di rumah sakit atau klinik terpercaya sangat penting, terutama untuk perempuan.

    Pap smear, atau dikenal juga dengan Pap test, adalah sebuah pemeriksaan untuk mendeteksi kemungkinan adanya kanker serviks pada rahim perempuan.

    Menurut Mayo Clinic, Pap smear direkomendasikan dilakukan tiga tahun sekali bagi perempuan berusia 21–65 tahun.

    Rutin memeriksa kesehatan leher rahim dengan melakukan Pap smear akan membantu mendeteksi adanya kanker serviks sedini mungkin. Agar proses pengobatan kanker serviks dilaksanakan sesegera mungkin. Dengan demikian, kemungkinan pasien untuk pulih juga akan meningkat.

    Biaya Pap Smear di Beberapa Rumah Sakit di Indonesia

    Menurut National Cancer Institute, akurasi dari Pap test mampu mencapai angka 80 persen, sehingga tergolong ke pemeriksaan dengan tingkat ketepatan yang tinggi.

    Oleh karena itu, Pap smear mampu membantu pasien untuk mencegah, mengobati, serta pulih dari kanker serviks.

    Selain itu, dengan deteksi dini kanker serviks, juga akan mampu mengurangi kemungkinan sel kanker menyebar ke bagian tubuh lain.

    Berikut rekomendasi rumah sakit dan klinik di beberapa kota Indonesia beserta biaya Pap smear-nya yang bisa Anda kunjungi.

    1. Mayapada Hospital Kuningan

    perbedaan IVA dan pap smear

    Terletak di Jalan H.R. Rasuna Said Nomor C-17, Kecamatan Setiabudi, Mayapada Hospital Kuningan merupakan salah satu rumah sakit terbaik di kota Jakarta Selatan dan provinsi DKI Jakarta.

    Rumah sakit umum swasta ini memiliki beberapa layanan unggulan yang di dalamnya seperti Women & Children Care.

    Untuk mampu memaksimalkan pelayanannya terkait kesehatan ibu dan anak, rumah sakit ini ditunjang dengan peralatan medis modern untuk berbagai tindakan-tindakan medis, termasuk di dalamnya tes Pap smear.

    Harga pap Smear di Mayapada Hospital Kuningan tersedia dari harga Rp 615.000.

    2. Rumah Sakit Premier Jatinegara

    Rumah sakit umum swata yang tergabung ke dalam jaringan Ramsay Sime Darby Health Care, yang memiliki lebih dari 200 rumah sakit di Asia, Eropa, dan Australia.

    Oleh karena itu, RS Premier Jatinegara merupakan salah satu penyedia tes Pap smear di Jakarta yang terbaik, karena telah mengikuti standar internasional dalam pelayanannya.

    Harga dimulai dari Rp450.000 menjadi standar biaya Pap smear di rumah sakit ini.

    3. Klinik Brawijaya Bandung

    Tergabung ke dalam jaringan Brawijaya Women & Children Hospital, Klinik Brawijaya Bandung terletak di Jalan K.H. Ahmad Dahlan No. 40.

    Klinik ini memiliki spesialisasi di bidang kesehatan ibu dan anak. Oleh karena itu, Klinik Brawijaya Bandung menyediakan salah satu Pap smear di Bandung yang terbaik.

    Klinik ini buka mulai dari pukul 08.00 WIB–21.00 WIB pada hari Senin sampai Sabtu. Biaya Pap smear di Klinik Brawijaya Bandung sendiri tersedia dari harga Rp600.000.

    4. Hermina Arcamanik Bandung

    Mulai dibuka sejak tahun 2010, Hermina Arcamanik Bandung telah menjadi salah satu pilihan bagi masyarakat kota Bandung untuk berobat.

    Hal ini dikarenakan rumah sakit yang terletak di Jalan A.H. Nasution ini menyediakan pelayanan-pelayanan unggulan yang ditunjang dengan tim dokter ahli dan peralatan medis modern.

    Layanan-layanan yang disediakan rumah sakit ini sendiri, meliputi CT Scan, hemodialisa, hingga Pap smear.

    Biaya Pap smear di Hermina Arcamanik Bandung sendiri dapat Anda akses dengan harga dimulai dari Rp 215.000.

    5. Siloam Hospitals Surabaya

    Siloam Hospitals Surabaya merupakan rumah sakit yang telah berdiri selama lebih dari 20 tahun dan tergabung sebagai salah satu bagian dari Siloam Hospitals Group.

    Rumah sakit umum swasta ini telah mendapatkan pengakuan internasional Asia Pacific Hand Hygiene Excellence Award dari World Health Organization (WHO) dan Asia Pacific Society of Infection Control (APSIC).

    Dengan pelayanannya yang berkelas internasional, rumah sakit ini pun turut menyediakan salah satu tes Pap smear di Surabaya yang terbaik.

    Untuk biaya Pap smear di Siloam Hospitals Surabaya, Anda perlu menyiapkan dana dimulai dari Rp 625.000.

    6. Mitra Keluarga Surabaya

    pap smear saat hamil

    Rumah Sakit Mitra Keluarga Surabaya merupakan rumah sakit yang telah beroperasi sejak tahun 1998 dan terletak di Jalan Satelit Indah II Blok FN Nomor 8.

    Tergabung ke dalam bagian jaringan Rumah Sakit Mitra Keluarga Group, rumah sakit umum swasta ini menghadirkan peralatan-peralatan medis terbaik untuk menunjang pelayanannya.

    Oleh karena itu, Pap smear yang disediakan oleh Mitra Keluarga Surabaya mampu menjadi salah satu pilihan yang direkomendasikan.

    Biaya Pap smear di Mitra Keluarga Surabaya tersedia dari harga Rp 940.000.

    7. Klinik TelkoMedika Medan

    Klinik TelkoMedika Medan adalah salah satu fasilitas kesehatan yang menyediakan pemeriksaan Pap smear di Medan.

    Selain Pap smear, klinik yang telah mulai beroperasi melayani masyarakat sejak tahun 2008 ini menyediakan pelayanan pemeriksaan kesehatan yang cukup lengkap, seperti cek darah, pemeriksaan fungsi ginjal, pemeriksaan mata, dan lain-lain.

    Klinik TelkoMedika terletak di Jl. Timor No. 25, Kecamatan Medan Timur, dan melayani dari pukul 08.00 WIB–17.00 WIB pada hari Senin–Sabtu, sedangkan pada hari Minggu klinik ini tutup.

    Biaya Pap smear di klinik ini tersedia dengan harga mulai dari Rp 225.000.

    8. Rumah Sakit Ibu & Anak Stella Maris Medan

    Rumah Sakit Ibu & Anak Stella Maris Medan beroperasi di Jalan Samanhudi Nomor 20, Kecamatan Medan Maimun.

    Rumah sakit swasta di Ibukota Sumatera Utara ini menyediakan berbagai pelayanan unggul terkait kesehatan ibu dan anak, salah satunya adalah tes Pap smear.

    RSIA Stella Maris Medan mematok harga Pap smear dimulai dari Rp200.000.

    9. Laboratorium Klinik Prodia Bandung

    Laboratorium Klinik Prodia Bandung berada di bawah naungan Prodia, jaringan laboratorium klinik yang telah melayani masyarakat di berbagai wilayah negara Indonesia sejak tahun 1973.

    Prodia Bandung, beserta cabang-cabang Prodia lainnya, mengusung motto Love for Quality.

    Motto itu menjadi komitmen bagi mereka untuk terus menghadirkan rasa cinta pada tiap layanannya, salah satunya Pap smear.

    Di Laboratorium Klinik Prodia Bandung, biaya Pap smear dimulai dari harga Rp585.000.

    Itulah sembilan rumah sakit dan klinik rekomendasi untuk Anda melakukan tes Pap smear.

    Jika Anda penasaran berapa biaya Pap smear di fasilitas kesehatan kota Anda, semoga daftar di atas mampu memberi sedikit penjelasan untuk Anda. Pilihlah rumah sakit dan klinik yang sesuai dengan kenyamanan Anda.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Fakta medis diperiksa oleh

    Hello Sehat Medical Review Team


    Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team · Tanggal diperbarui 30/12/2022

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan