backup og meta

Suntik Pantat, Cara Cepat untuk Punya Bokong Indah

Suntik Pantat, Cara Cepat untuk Punya Bokong Indah

Zaman sekarang, ada berbagai cara yang bisa Anda lakukan untuk memperindah bagian tubuh yang diinginkan, salah satunya dengan suntik pantat. Sebelum melakukan prosedur ini, mari ketahui terlebih dahulu manfaat dan risikonya pada pembahasan berikut ini.

Apa itu suntik pantat?

Suntik pantat adalah prosedur kosmetik non-bedah yang pasien lakukan untuk menunjang serta meningkatkan volume dan penampilan bokong melalui suntikan.

Bahan-bahan yang digunakan pada prosedur suntik pembesar bokong bisa berupa zat pengisi (filler) atau jaringan lemak yang dipindahkan dari bagian tubuh lain.

Suntik bokong dianggap aman selama dilakukan oleh ahli bedah. Prosedur ini juga punya waktu pemulihan yang cepat dan efek samping yang lebih minim dibandingkan dengan bedah dan pasang implan.

Tren suntik pantat ini mulai populer sejak digunakan oleh kalangan selebritas pada awal 2000-an. Pasalnya, hasil dari prosedur kosmetik ini bisa terlihat dalam waktu relatif singkat.

Hal ini tentu amat berbeda bila Anda melakukan squat atau gerakan lain untuk mengencangkan pantat, yang bisa membutuhkan waktu lama dan kerja keras ekstra.

Prosedur suntik pantat berdasarkan jenisnya

penyebab jerawat di pantat

Suntik bokong membantu supaya bentuk bokong Anda tampak lebih besar, berisi, dan berlekuk. 

Secara umum, prosedur ini dibedakan berdasarkan zat yang disuntikkan, yakni Brazilian butt lift dengan menggunakan jaringan lemak dan Sculptra butt lift dengan zat pengisi (filler).

Berikut ini adalah penjelasan mengenai prosedur suntik pantat yang perlu Anda ketahui.

1. Brazilian butt lift

Brazilian butt lift (BBL) ini melibatkan prosedur sedot lemak atau liposuction dari bagian tubuh, seperti perut dan paha, untuk dipindahkan ke pantat atau pinggul pasien.

Hal inilah yang selanjutnya membantu membentuk siluet bokong yang lebih penuh, bulat, dan proporsional dibandingkan dengan bagian tubuh lainnya.

Prosedur ini umumnya dilakukan dengan anestesi umum. Prosedur Brazilian butt lift dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini.

  1. Ahli bedah akan membuat sayatan kecil bagian tubuh Anda yang akan diambil jaringan lemaknya, seperti perut atau paha.
  2. Kemudian, jaringan lemak akan dikeluarkan dari perut atau paha menggunakan tabung baja tipis dengan ujung tajam yang disebut kanula.
  3. Jumlah lemak yang diambil tergantung pada kebutuhan pasien, biasanya 300–500 ml (mililiter) untuk setiap sisi bokong.
  4. Jaringan lemak yang diambil akan dimurnikan terlebih dahulu sebelum dipindahkan ke bokong melalui tiga hingga lima sayatan kecil pada area tertentu bokong Anda.
  5. Setelah suntikan lemak selesai, ahli bedah akan menutup sayatan dengan jahitan.

Prosedur BBL memakan waktu 2–4 jam dan Anda bisa pulang pada hari yang sama. Sepanjang masa pemulihan, Anda perlu mengenakan celana kompresi untuk mengurangi risiko memar.

Sebagian besar pasien dapat kembali beraktivitas ringan atau bekerja dalam 1–2 minggu. Hasil dari suntik pantat ini dapat bertahan lama dan cenderung permanen.

2. Sculptra butt lift

Sculptra butt lift (SBL) sering kali disebut sebagai suntik kolagen, tetapi hal ini kuranglah tepat.

Prosedur suntik bokong ini menggunakan zat pengisi atau filler berupa poly-L-lactic acid (PLLA) yang berfungsi merangsang produksi kolagen pada bokong.

Saat PLLA disuntikkan pada bokong, cairan ini akan merangsang produksi kolagen. Kolagen lantas mengisi jaringan kosong serta membentuk pantat agar lebih bulat dan kencang.

Adapun, prosedur Sculptra butt lift dilakukan melalui langkah-langkah berikut ini.

  1. Dokter meminta Anda untuk berbaring telungkup, lalu menyeka area suntikan dengan alkohol untuk mengurangi risiko infeksi.
  2. Sebelum menyuntikkan filler, dokter mungkin akan memberikan anestesi lokal untuk mengurangi ketidaknyamanan selama prosedur suntik pantat.
  3. Lalu, dokter akan memberikan beberapa suntikan kecil filler PLLA pada bokong Anda.

Prosedur ini memakan waktu relatif singkat. Anda bisa langsung pulang setelah prosedur dan bahkan berpakaian atau mengemudi seperti biasa setelahnya.

Kebanyakan pasien membutuhkan 3–4 kali suntikan, yang dilakukan dua sampai tiga minggu terpisah untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

Hasil Sculptra butt lift tidak langsung terlihat. Biasanya, butuh beberapa minggu bagi kolagen untuk diproduksi oleh tubuh dan mulai mengisi bagian bokong Anda. 

Risiko suntik pantat yang perlu diwaspadai

radang panggul

Pada umumnya, komplikasi suntik pantat bergantung pada prosedur mana yang Anda lakukan.

Menurut U.S. Food and Drug Administration (FDA), poly-L-lactic acid termasuk filler yang telah disetujui dan aman untuk digunakan dalam prosedur suntik pembesar bokong.

Efek samping yang kemungkinan timbul dapat berupa nyeri dan pegal pada area sekitar suntikan.

Tidak hanya pembengkakan dan mati rasa akibat pemberian anestesi, prosedur Brazilian butt lift mungkin berpotensi menimbulkan efek samping serius.

Beberapa efek samping dari prosedur BBL yang perlu Anda waspadai, meliputi:

  • infeksi, 
  • memar,
  • luka terbuka, 
  • mati rasa terus-menerus, 
  • pembengkakkan dalam waktu lama,
  • perubahan warna kulit, dan 
  • kontur kulit tidak rata.

Komplikasi serius dan bahkan kematian juga mungkin timbul akibat metode pemberian suntikan yang tidak tepat dan dilakukan penyedia yang tidak berpengalaman.

Studi dalam jurnal Plastic and Reconstructive Surgery (2019) menemukan tingkat kematian dari prosedur Brazilian butt lift adalah satu dari 20.117 kasus. 

Risiko kematian 16 kali lebih besar ketika lemak disuntikkan ke jaringan otot atau intramuskular.

Hanya lakukan suntik pantat di fasilitas yang berlisensi dan berpengalaman. Konsultasikan juga dengan dokter Anda untuk mengetahui manfaat dan risiko dari prosedur ini.

Kesimpulan

  • Suntik pantat adalah prosedur kosmetik untuk mempercantik penampilan pantat melalui suntikan zat pengisi (filler) atau jaringan lemak dari tubuh pasien.
  • Terdapat dua jenis prosedur, yakni Brazilian butt lift menggunakan jaringan lemak dan Sculptra butt lift menggunakan filler poly-L-lactic acid (PLLA).
  • Brazilian butt lift bisa memberikan hasil permanen, tetapi memiliki risiko serius, seperti kontur kulit yang tidak rata, infeksi, dan bahkan kematian.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Brazilian Butt Lift: What to Expect, Surgery, Recovery & Risks. (2022). Cleveland Clinic. Retrieved August 4, 2023, from https://my.clevelandclinic.org/health/treatments/23308-brazilian-butt-lift

Buttock Enhancement. (n.d.). American Society of Plastic Surgeons. Retrieved August 4, 2023, from https://www.plasticsurgery.org/cosmetic-procedures/buttock-enhancement

Dermal Fillers. (n.d.). American Society of Plastic Surgeons. Retrieved August 4, 2023, from https://www.plasticsurgery.org/cosmetic-procedures/dermal-fillers

FDA-Approved Dermal Fillers. (2020). U.S. Food and Drug Administration. Retrieved August 4, 2023, from https://www.fda.gov/medical-devices/aesthetic-cosmetic-devices/fda-approved-dermal-fillers

Sickles CK, Nassereddin A, Gross GP. (2022). Poly-L-Lactic Acid. StatPearls. Retrieved August 4, 2023, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK507871/

Cansancao, A. L., Condé-Green, A., Gouvea Rosique, R., Junqueira Rosique, M., & Cervantes, A. (2019). “Brazilian Butt Lift” Performed by Board-Certified Brazilian Plastic Surgeons: Reports of an Expert Opinion Survey. Plastic and reconstructive surgery, 144(3), 601–609. https://doi.org/10.1097/PRS.0000000000006020

Chia, C. T., Theodorou, S. J., Dayan, E., Tabbal, G., & Del Vecchio, D. (2018). “Brazilian Butt Lift” under Local Anesthesia: A Novel Technique Addressing Safety Concerns. Plastic and reconstructive surgery, 142(6), 1468–1475. https://doi.org/10.1097/PRS.0000000000005067

Chen, H. H., Javadi, P., Daines, S. M., & Williams, E. F., 3rd (2015). Quantitative assessment of the longevity of poly-L-lactic acid as a volumizing filler using 3-dimensional photography. JAMA facial plastic surgery, 17(1), 39–43. https://doi.org/10.1001/jamafacial.2014.867

Versi Terbaru

11/08/2023

Ditulis oleh Satria Aji Purwoko

Ditinjau secara medis oleh dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

Diperbarui oleh: Diah Ayu Lestari


Artikel Terkait

5 Penyebab Sakit Bokong Sebelah Kiri dan Pengobatannya

Cari Tahu Bentuk Bokong Anda untuk Pilih Celana yang Pas


Ditinjau secara medis oleh

dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

General Practitioner · Universitas La Tansa Mashiro


Ditulis oleh Satria Aji Purwoko · Tanggal diperbarui 11/08/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan