- Bayi laki-laki: 68,7-80,1 cm.
- Bayi perempuan: 66,5 – 78,9 cm.
Tiba di usia bayi 11 bulan bayi laki-laki dan perempuan memiliki panjang badan sekitar:
- Bayi laki-laki: 69,9-81,5 cm.
- Bayi perempuan 67,7-80,3 cm.
Genap di usia bayi 12 bulan, panjang badan bayi ideal yaitu:
- Bayi laki-laki: 71,-82,9 cm.
- Bayi perempuan 68,9-81,7 cm.
Cara menghitung tinggi badan bayi ideal
Sejak lahir, rata-rata panjang badan bayi bertambah sekitar 1,5-2,5 cm setiap bulan hingga usia bayi 6 bulan.
Selanjutnya di usia 6 sampai 12 bulan, pertumbuhan panjang badan bayi rata-rata bertambah 1 cm per bulan.
Selama pemeriksaan rutin, dokter akan memantau pertumbuhan panjang atau tinggi badan bayi.
Tujuannya untuk mengetahui sekaligus mendeteksi tumbuh kembang bayi berjalan dengan baik sesuai dengan usianya.
Berikut cara mengukur panjang atau tinggi badan bayi.
Panjang badan berdasarkan usia (PB/U)
Pengukuran panjang badan berdasarkan usia (PB/U) adalah indikator untuk mengukur panjang badan bayi berdasarkan usianya saat ini.
Pemakaian indikator panjang badan karena usia bayi belum bisa berdiri tegak.
Selain itu, indikator pengukuran panjang badan per usia (PB/U) untuk anak yang berusia kurang dari 2 tahun.
Saat anak berusia 2-18 tahun, bisa menggunakan indikator pengukuran tinggi badan per usia (TB/U).
Itulah mengapa untuk mendapatkan pengukuran panjang badan, bayi harus diletakkan dalam posisi berbaring di atas length board atau infantometer.
Hal ini tentu bukan seperti pengukuran tinggi badan yang bisa menggunakan alat microtoise (mikrotoa) sembari berdiri tegak.
Berdasarkan Permenkes Nomor 2 Tahun 2020, hasil penilaian panjang badan bayi berdasarkan PB/U, yakni:
- Sangat pendek: kurang dari -3 SD
- Pendek: -3 SD sampai dengan kurang dari -2 SD
- Normal: -2 SD sampai dengan +3 SD
- Tinggi: lebih dari +3 SD
Satuan dari pengukuran tersebut bernama standar deviasi (SD).
Sebagai gambaran, bayi memiliki panjang badan normal saat berada di rentang -2 sampai dengan +3 SD dalam tabel panjang badan sesuai dengan usia dari WHO.
Jika berada di bawah -2 SD, artinya bayi memiliki tubuh pendek. Sementara itu, kalau bayi lebih dari +3 SD artinya ia terlalu tinggi.
Namun, penting untuk orangtua ketahui, setiap anak memiliki grafik pertumbuhan yang berbeda.
Beberapa anak mungkin mengalami pertumbuhan yang lebih cepat daripada teman seusianya.
Ada juga beberapa anak yang kemajuan pertumbuhannya sedikit lebih lambat, tetapi panjang dan berat badan yang normal sesuai grafik.
Grafik pertumbuhan antara anak laki-laki dan perempuan berbeda. Umumnya berat badan bayi laki-laki akan lebih berat dan tubuhnya lebih tinggi daripada anak perempuan.
Pola pertumbuhan bayi laki-laki dan perempuan pun juga akan berbeda. Orangtua bisa membandingkan pengukuran panjang atau berat badan bayi sesuai dengan jenis kelamin.
Apabila hasilnya masih berada dalam rentang sesuai usianya, pertumbuhan si kecil termasuk dalam kategori normal atau panjang badan bayi ideal.
Pertumbuhan berat badan bayi 0-12 bulan yang ideal

Penting untuk mengetahui apakah pertumbuhan berat badan bayi Anda sudah ideal atau belum.
Berdasarkan keterangan dari Kementerian Kesehatan RI, berikut patokan berat badan bayi ideal untuk usia 0-12 bulan atau 1 tahun.
Berat badan bayi baru lahir
Dokter juga akan mengukur berat badan si kecil sesaat setelah bayi lahir.
Hal ini bertujuan guna mengetahui apakah kondisi berat dan tinggi badan bayi berada di kisaran normal, kurang, atau berlebih.
- Berat badan bayi laki-laki: 2,5-3,9 kg.
- Berat badan bayi perempuan: 2,4-3,7 kg.
Bobot badan yang tergolong kecil tersebut dapat menandakan bahwa bayi mengalami berat badan lahir rendah (BBLR).
Namun, hasil pengukuran ini hanya berlaku untuk bayi yang lahir di usia kehamilan normal atau di usia kehamilan 37-40 minggu.
Untuk bayi yang lahir prematur atau kurang dari usia kehamilan normal, berat badannya memang akan cenderung rendah atau di bawah 2,5 kg.
Berat badan bayi usia 1-3 bulan
Pada beberapa bulan pertama usianya, pertumbuhan berat badan bayi biasanya tampak cukup pesat.
Saat bayi berusia 1 bulan, rata-rata berat badannya yaitu:
- Bayi laki-laki: 3,4-5,1 kg.
- Bayi perempuan: 3,2-4,8 kg.
Kemudian, pada usia bayi 2 bulan, bobot badan ideal bayi yaitu:
- Bayi laki-laki: 4,3-6,3 kg.
- Bayi perempuan: 3,9-5,8 kg.
Hingga pada usia bayi 3 bulan, pertumbuhan bobot badan bayi ideal yaitu:
- Bayi laki-laki: 5-7,2 kg.
- Bayi perempuan: 4,5-6,6 kg.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar