8. Mencocokkan benda dengan simbol angka
Selanjutnya, Anda bisa mulai mencocokkan benda-benda dengan simbol angka menggunakan flashcard.
Taruh kartu angka “1″ di bawah benda yang berjumlah satu. Lalu taruh kartu angka “2″ di bawah benda yang jumlahnya dua.
Uji pemahaman anak dengan memintanya menaruh kartu tersebut di bawah benda yang jumlahnya sesuai.
9. Belajar berhitung sambil bernyanyi
Agar pelajaran berhitung menjadi lebih menyenangkan, pastikan Anda menyisipkan hal-hal yang anak sukai seperti musik dan nyanyian.
Anda bisa menyanyikan lagu-lagu yang menyebutkan bilangan seperti “dua mata saya, hidung saya satu.”
Lalu mintalah si kecil menunjuk mata dan hidung sambil menghitungnya.
10. Bermain mencari angka di sekitar
Cara lain yang bisa Anda coba saat mengajari anak berhitung adalah dengan bermain mencari angka yang tersembunyi.
Permainan ini bisa Anda lakukan bila anak sudah mengenal simbol-simbol angka.
Caranya dengan menyebutkan angka-angka tertentu lalu meminta si kecil mencarinya di tempat-tempat seperti jam dinding, kalender, atau plat mobil.
11. Mengajari urutan bilangan
Bila anak sudah mengenal urutan bilangan secara verbal, cara selanjutnya yaitu mengajari anak berhitung menggunakan simbol angka.
Ini bisa Anda lakukan jika si kecil sudah mengenali angka berupa tulisan.
Gunakan kartu-kartu angka sebagai bahan ajar, lalu mintalah anak mengurutkan kartu-kartu tersebut mulai dari yang terkecil sampai terbesar.
Selanjutnya, cobalah ajari anak menulis angka 1 sampai 10 di buku tulis.

12. Belajar penjumlahan dengan benda-benda
Memasuki sekolah dasar, biasanya anak sudah memperoleh pelajaran penjumlahan.
Hal ini tentunya akan lebih rumit bila hanya menggunakan tulisan angka di buku.
Oleh sebab itu, saat membantu anak mengerjakan PR di rumah, cobalah ajarkan konsep penjumlahan menggunakan benda-benda di sekitar.
Misalnya, untuk mengajarkan 2+3, Anda bisa memasukkan 2 buah kancing ke dalam wadah, lalu menambahkan 3 kancing lagi.
Selanjutnya, mintalah anak menghitung jumlahnya.
13. Bermain game menghitung
Selain menggunakan benda-benda di sekitar, cara mengajari anak berhitung juga bisa dilakukan melalui game edukasi di smartphone atau tablet.
Pastikan Anda mengunduh game kategori ramah anak dan sudah disetujui penggunaannya dalam belajar.
Ini bisa menjadi cara yang anak sukai dalam belajar menghitung.
Namun, pastikan Anda membatasi penggunaan smartphone agar anak tidak kecanduan gadget, ya!
Hal-hal yang harus diperhatikan dalam mengajarkan anak berhitung

Semakin dini Anda mempersiapkan anak untuk mahir berhitung, semakin mudah ia beradaptasi dengan pelajaran sekolah nantinya.
Namun, apapun cara yang Anda lakukan dalam mengajari anak berhitung, sebaiknya perhatikan hal-hal berikut.
- Hindari memaksakan anak belajar berhitung bila belum siap agar anak tidak menjadi stres dan trauma.
- Hindari langsung memperkenalkan angka-angka di buku, misal angka “1″, “2″, dan seterusnya karena angka itu bersifat abstrak sehingga lebih sulit dipahami.
- Mulailah mengajarkan berhitung menggunakan jari tangan atau benda-benda di sekitar terlebih dahulu.
- Lakukan dengan cara-cara yang menyenangkan dan dalam durasi waktu yang tidak terlalu lama agar energi anak tidak banyak terkuras.
Intinya, ajak anak belajar berhitung dengan cara yang mudah dan sederhana dahulu.
Selamat belajar bersama si kecil, Bu!
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar