backup og meta

7 Manfaat Konsumsi Akar Teratai untuk Kesehatan

7 Manfaat Konsumsi Akar Teratai untuk Kesehatan

Teratai adalah salah satu tanaman air yang biasa dijadikan tanaman khias. Selain bunganya yang indah dipandang, akar dari teratai (lotus root) ternyata aman dikonsumsi dan bermanfaat untuk kesehatan. 

Kandungan akar teratai

Teratai yang punya nama latin Nelumbo nucifera merupakan tanaman khias yang tumbuh di air. Hampir seluruh bagian tanaman ini, mulai dari bunga hingga akarnya bisa dikonsumsi atau diolah menjadi obat herbal. 

Akar teratai memiliki kandungan yang gizi yang bermanfaat untuk menunjang fungsi tubuh. Berikut ini daftar kandungan gizi dalam lotus root rebus. 

  • Kalori: 40 kkal.
  • Protein: 1 gram (g).
  • Karbohidrat: 9,6 g.
  • Natrium: 27 miligram (mg).
  • Kalium: 218 mg.
  • Folat: 8 mikrogram (mcg).
  • Vitamin C: 16,4 mg.
  • Vitamin B: 0,2 mg.

Manfaat akar teratai untuk kesehatan

Akar teratai lotus root goreng

Masyarakat Asia biasa mengolah akar teratai dengan cara direbus, ditumis, atau digoreng. Karena kandungan bermanfaat yang dimilikinya, akar teratai kerap dimanfaatkan sebagai obat herbal. 

Berikut ini sederet potensi khasiat lotus root, beberapa di antaranya ditemukan dari penelitian. 

1. Menjaga kesehatan jantung

Kandungan 218 mg kalium pada 60 g teratai rebus ternyata bisa menjaga kesehatan jantung. Jumlah ini memenuhi 5 – 10% dari kebutuhan kalium harian orang dewasa. 

Memperoleh kebutuhan kalium dari konsumsi akar teratai, ternyata membantu mengatasi tekanan darah tinggi.

Selain itu, kandungan folat dan vitamin C dalam akar teratai penting untuk mencegah penyakit jantung. 

2. Melancarkan pencernaan

Bagi Anda yang sering mengalami sembelit atau susah BAB, Anda bisa mencoba mengonsumsi akar teratai.

Serat tidak larut dalam lotus root membantu melembutkan feses. Dengan begitu, feses lebih mudah melewati saluran pencernaan dan keluar melalui anus. 

Nah, 60 gram akar teratai yang dimasak mengandung sekitar 2 gram serat. Jumlah ini bisa membantu mencukupi kebutuhan serat harian Anda. 

3. Mengurangi risiko cacat lahir

Manfaat akar teratai lainnya ternyata bisa membantu mengurangi risiko cacat lahir. Pasalnya, lotus root mengandung vitamin B9 atau folat yang penting untuk menjaga kesehatan dan perkembangan janin. 

Orang dewasa berusia subur disarankan untuk memenuhi kebutuhan harian folatnya. Hal ini bertujuan mencegah cacat bawaan yang berbahaya, seperti cacat tabung saraf. 

4. Menjaga kesehatan hati

Mengutip studi yang dimuat di Bioscience, Biotechnology, and Biochemistry, bubuk akar teratai bisa mencegah penyakit perlemakan hati. 

Studi yang dilakukan pada tikus obesitas ini memperlihatkan bahwa akar teratai bisa menekan ekspresi gen peradangan yang terkait pada kondisi tersebut. Hal ini bisa meningkatkan kadar adiponektin serum, yakni zat yang melindungi organ hati.

Walau begitu, masih dibutuhkan penelitian terhadap manusia untuk melihat manfaat lotus root terhadap hati.

5. Menjaga berat badan tetap sehat

Sebuah penelitian terhadap tikus juga memperlihatkan ekstrak akar teratai bisa mengurangi massa jaringan lemak.

Bahkan, bagian dari bunga dan daun teratai ini memiliki efek antiobestias pada sel manusia. Khasiat ini disinyalir bisa mencegah akumulasi lipid dalam sel dan menurunkan kadar kolesterol darah.

Artinya, ekstrak akar teratai sangat mungkin mengurangi risiko obesitas. 

6. Membantu mengatasi tukak lambung

Manfaat akar teratai untuk asam lambung telah diteliti pada tikus. Studi menunjukkan bahwa akar teratai yang telah difermentasi dapat melindungi lambung dari tukak lambung. 

Akar teratai memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi yang membantu melindungi lambung dan mempercepat pemulihan lapisan mukosa lambung.

Dengan demikian, akar teratai dapat memberikan efek gastroprotektif yang bermanfaat bagi kesehatan lambung. 

Meskipun hasil penelitian pada tikus menjanjikan, diperlukan penelitian lebih lanjut pada manusia. Ini bertujuan memastikan manfaat dan risikonya untuk asam lambung secara lebih mendalam.

7. Meredakan gejala alergi

Khasiat akar teratai untuk penderita alergi telah menjadi perhatian dalam beberapa penelitian.

Terdapat bukti bahwa bubuk akar teratai dapat membantu meringankan gejala alergi serbuk bunga

Hasil penelitian pada tikus ini menjanjikan. Pasalnya, studi menunjukkan efek antiinflamasi yang membantu mengurangi kemerahan dan kerontokan rambut sebagai respons terhadap alergen.

Meskipun demikian, diperlukan lebih banyak penelitian pada manusia untuk memastikan manfaat ini secara lebih mendalam. 

Efek samping akar teratai

Walaupun jarang terjadi, beberapa orang bisa mengalami alergi terhadap akar teratai.

Bahkan, ada kasus seorang anak perempuan berusia 6 tahun yang mengalami reaksi alergi usai mengonsumsi akar teratai goreng. 

Selain alergi, ada beberapa efek samping lain yang mungkin terjadi dari makan lotus root, seperti: 

  • bau mulut, 
  • demam, 
  • diare, dan
  • masalah liver. 

Meskipun akar teratai menawarkan begitu banyak manfaat untuk kesehatan, konsultasikan dengan dokter sebelum dikonsumsi sebagai obat herbal. 

Cara konsumsi akar teratai bervariasi tergantung pada bentuk olahannya. Anda bisa menggoreng, menumis, dan merebus akar teratai. Mengonsumsi akar teratai dalam jumlah biasa seperti dalam masakan Asia umumnya dianggap aman.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Lotus root, cooked, boiled, drained, without salt. (2019). Retrieved 3 August 2023, from https://fdc.nal.usda.gov/fdc-app.html#/food-details/168430/nutrients 

Potassium. (2022). National Institute of Health. Retrieved 3 August 2023, from https://ods.od.nih.gov/factsheets/Potassium-HealthProfessional/ 

Constipation. (n.d). UCSF Health. Retrieved 3 August 2023, from https://www.ucsfhealth.org/education/constipation 

Folate. (2022). National Institute of Health. Retrieved 3 August 2023, from https://ods.od.nih.gov/factsheets/Folate-HealthProfessional/ 

TSURUTA, Y., NAGAO, K., SHIROUCHI, B., NOMURA, S., TSUGE, K., KOGANEMARU, K., & YANAGITA, T. (2012). Effects of Lotus Root (the Edible Rhizome ofNelumbo nucifera) on the Deveolopment of Non-Alcoholic Fatty Liver Disease in Obese Diabeticdb/dbMice. Bioscience, Biotechnology, And Biochemistry, 76(3), 462-466. doi: 10.1271/bbb.110745 

You, J., Lee, Y., Kim, K., Kim, S., & Chang, K. (2014). Ethanol extract of lotus (Nelumbo nucifera) root exhibits an anti-adipogenic effect in human pre-adipocytes and anti-obesity and anti-oxidant effects in rats fed a high-fat diet. Nutrition Research, 34(3), 258-267. doi: 10.1016/j.nutres.2014.01.003 

Yoo, J., Park, E., Kim, S., & Lee, H. (2020). Gastroprotective Effects of Fermented Lotus Root against Ethanol/HCl-Induced Gastric Mucosal Acute Toxicity in Rats. Nutrients, 12(3), 808. doi: 10.3390/nu12030808 

Kaneyasu, M., Nagata, M., Ikeda, H., Ohnuki, K., & Shimizu, K. (2019). Anti-allergic activity of Lotus Root (nelumbo nucifera) powder in TDI-sensitized nasal allergy model mice. Food and Agricultural Immunology, 30(1), 968–978. doi:10.1080/09540105.2019.1651255 

Hiraguchi, Y., Tokuda, R., Gen, M., Shingaki, T., Yoshino, S., Kumagai, Y., … Fujisawa, T. (2018). Identification of a novel food allergen in Lotus Root. Allergology International, 67(1), 141–143. doi:10.1016/j.alit.2017.05.006

Versi Terbaru

23/08/2023

Ditulis oleh Nabila Azmi

Ditinjau secara medis oleh dr. Andreas Wilson Setiawan, M.Kes.

Diperbarui oleh: Angelin Putri Syah


Artikel Terkait

6 Manfaat Daun Gaharu yang Baik bagi Kesehatan Tubuh

Manfaat Willow Bark, Obat Jerawat Alami dari Kulit Pohon Dedalu


Ditinjau secara medis oleh

dr. Andreas Wilson Setiawan, M.Kes.

Magister Kesehatan · None


Ditulis oleh Nabila Azmi · Tanggal diperbarui 23/08/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan