Energi adalah kebutuhan yang berperan penting bagi tubuh manusia terutama saat berolahraga. Hal tersebut membuat sebagian orang memilih untuk mengonsumsi minuman energi ketika akan olahraga.
Ditulis oleh dr Viryandi, MKK · General Practitioner · Klinik Utama Medifiit
Energi adalah kebutuhan yang berperan penting bagi tubuh manusia terutama saat berolahraga. Hal tersebut membuat sebagian orang memilih untuk mengonsumsi minuman energi ketika akan olahraga.
Lalu bagaimana peran minuman berenergi sebagai tambahan tenaga saat olahraga? Apakah ada cara konsumsi yang tepat agar tubuh tetap bugar? Berikut penjelasannya.
Pada dasarnya, sumber energi dari makanan pokok yang dikonsumsi sehari-hari, dicerna oleh tubuh melalui proses pengolahan makanan sehingga menjadi “bahan bakar” saat beraktivitas.
Tubuh manusia akan memecah makanan yang masuk ke dalam tubuh menjadi komponen yang lebih kecil.
Kemudian diserap untuk digunakan sebagai energi atau disimpan sebagai cadangan energi dalam bentuk lainnya seperti glikogen otot atau lemak tubuh.
Namun, tak jarang sebagian besar orang juga memerlukan asupan energi tambahan untuk kegiatan yang lebih intens. Salah satu alternatif asupan energi tambahan ini dapat berupa minuman energi.
Pada dasarnya, minuman berenergi merupakan jenis minuman yang lebih fokus ditujukan untuk meningkatkan energi, stamina, daya fokus, serta daya tahan tubuh.
Minuman energi dapat menjadi alternatif ketika Anda memerlukan asupan energi tambahan secara cepat untuk kegiatan dengan intensitas yang tinggi, seperti olahraga atau tuntutan pekerjaan.
Dalam memenuhi kebutuhan energi utama, setiap orang diwajibkan untuk mengonsumsi sumber makanan pokok sehari-hari dalam jumlah yang adekuat.
Namun, tak hanya sumber makanan alami saja yang bisa memberikan tenaga terutama saat berolahraga, tetapi juga minuman energi.
Minuman energi merupakan suplemen kesehatan yang dapat digunakan saat berolahraga, sehingga membuat tubuh Anda lebih bersemangat dan berstamina dalam waktu yang singkat.
Berdasarkan penelitian dari Nutrients, minuman energi dapat membantu meningkatkan performa dan ketahanan tubuh saat melakukan latihan fisik.
Oleh karena itu, konsumsi minuman energi pada waktu dan jumlah yang tepat dapat berdampak positif terhadap produktivitas Anda.
Meski demikian, Anda tetap perlu memperhatikan kandungan dan penggunaan minuman berenergi.
Ada baiknya jika Anda tidak mengonsumsinya secara berlebihan dan dalam jangka waktu yang terlalu lama.
Selain itu, Anda juga perlu memastikan bahwa tubuh Anda tidak memiliki reaksi negatif terhadap bahan-bahan yang terkandung dalam minuman energi yang akan dikonsumsi.
Jika Anda menerapkan hal tersebut sebelum mengonsumsi minuman energi, minumannya dapat lebih bekerja secara optimal untuk aktivitas sehari-hari. Selain itu juga memperkecil kemungkinan risiko yang bisa terjadi pada tubuh Anda.
Terdapat sejumlah kandungan di dalam minuman energi yang aman untuk dikonsumsi selama dalam batas wajar dan tidak berlebihan.
Kandungan-kandungan ini juga memiliki manfaat bagi tubuh terutama dalam mendukung stamina saat berolahraga atau aktivitas berat lainnya.
Berikut ini kandungan-kandungan yang ada di dalam minuman berenergi.
Kandungan kafein berfungsi sebagai stimulan yang dapat membantu meningkatkan fungsi kognitif, memperbaiki suasana hati dan meningkatkan performa saat melakukan aktivitas fisik.
Kandungan taurine yang merupakan salah satu jenis asam amino memiliki efek anti-oksidan dan anti-radang. Kandungan taurine juga dapat membantu meregulasi produksi energi di dalam tubuh.
Kandungan pro vitamin B5 dapat membantu mengubah makanan menjadi energi dan membakar lemak.
Kandungan vitamin B12 bermanfaat untuk meningkatkan energi, meningkatkan daya ingat, dan membantu mencegah penyakit jantung.
Semua kandungan ini relatif aman untuk dikonsumsi dan dapat bermanfaat bagi tubuh selama tidak dikonsumsi secara berlebihan.
Meski begitu, tetap disarankan untuk mengonsumsinya dalam batas wajar dan dengan cara yang tepat.
Meskipun minuman energi dapat menjadi asupan tambahan yang bermanfaat bagi aktivitas olahraga.
Namun, Anda perlu memperhatikan cara yang tepat dalam mengonsumsi minuman energi
Pasalnya, terdapat sejumlah kandungan yang dapat berdampak negatif pada kesehatan jika dikonsumsi secara berlebihan atau dalam jangka waktu yang lama.
Lebih jelasnya, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum memutuskan untuk mengonsumsi minuman energi.
Dengan memperhatikan hal-hal penting terkait konsumsi minuman energi, Anda diharapkan dapat lebih bijak dalam mengonsumsi minuman energi untuk kebutuhan olahraga dan aktivitas berat.
Pastikan Anda mengimbanginya juga dengan sumber makanan alami dan pola hidup sehat agar mendapat asupan energi yang lebih optimal.
Hello Health Group tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar