Tipes atau demam tifoid dapat menyerang siapa saja, terutama orang-orang yang tinggal di lingkungan padat dengan sanitasi air buruk. Namun, dengan cara apa tipes paling mudah menular? Simak penjelasannya berikut ini.
Dengan mengetahui berbagai cara penularan tipes, Anda akan lebih mudah untuk mencegahnya.
Apakah tipes bisa menular?
Jawaban sederhananya, ya, tipes adalah penyakit yang bisa menular. Seseorang yang sakit tipes akan membawa bakteri penyebab tipes, Salmonella typhi, dalam tubuhnya.
Oleh karena itu, orang dengan demam tifoid berisiko menularkan penyakitnya pada orang lain, terutama jika tidak kunjung mendapat pengobatan tipes.
Namun, cara tipes menular belum tentu sama. Pasalnya, bakteri Salmonella typhi bisa masuk ke tubuh Anda dengan berbagai cara.
Setelah masuk ke dalam tubuh, bakteri akan dengan cepat berkembang di sistem pencernaan, khususnya usus halus.
Jika tidak segera diatasi, dinding usus bisa rusak sehingga bakteri penyebab tipes masuk ke aliran darah.
Dalam kondisi tersebut, Anda berisiko mengalami komplikasi tipes, seperti infeksi pembuluh darah besar, radang otot jantung, infeksi ginjal, dan kondisi lain yang mengancam jiwa.
Oleh karena itu, penting untuk mengenali gejala tipes, seperti demam, pusing, mual, dan sakit perut, sedini mungkin. Selain itu, Anda juga perlu melakukan pencegahan supaya tidak tertular.
Tipes bisa terjadi kapan saja, tetapi paling banyak terjadi pada musim kemarau. Paslanya, cuaca yang panas adalah kondisi ideal bagi bakteri Salmonella typhi untuk berkembang biak.
Berbagai cara tipes menular ke manusia
Berikut ini adalah berbagai cara bakteri Salmonella typhi masuk ke dalam tubuh sehingga menyebabkan sakit tipes.
1. Makanan dan minuman
Berhati-hatilah saat Anda merasa mual dan sakit perut selama beberapa hari setelah jajan sembarangan.
Pasalnya, tipes bisa menular dari kebiasaan mengonsumsi makanan dan minuman seperti berikut.
- Minum air yang kotor, mentah, atau tidak diolah dengan tepat.
- Memakai air yang terkontaminasi bakteri Salmonella typhi untuk membilas atau mencuci bahan makanan dan peralatan masak.
- Mengonsumsi makanan mentah atau kurang matang, seperti daging steak rare/medium rare, sushi dan sashimi, telur setengah matang, atau salad sayur yang tidak jelas pengolahannya.
Perlu Anda tahu bahwa lalat juga bisa menularkan tipes. Ini karena lalat bisa saja hinggap di kotoran atau genangan urine sebelum menempel ke makanan.
Namun, Salmonella typhi tidak bisa bertahan lama dalam tubuh hewan sehingga lalat bukanlah penyebab utama.
2. Menyentuh barang terkontaminasi
Rajin cuci tangan sampai bersih merupakan satu hal yang harus dilakukan oleh seseorang dengan penyakit tipes, khususnya setelah buang air besar dan buang air kecil.
Pasalnya, tangan tersebut bisa menyimpan bakteri sehingga menyebar ke setiap permukaan benda yang disentuhnya.
Dengan begitu, setiap orang yang menyentuh benda tersebut dan menggunakkan tangannya untuk menyentuh mulut memiliki risiko besar tertular tipes.