backup og meta

Amebiasis

Amebiasis

Beberapa infeksi saluran pencernaan dapat menyebabkan gejala sakit perut dan diare. Salah satu jenis infeksi pencernaan yang perlu Anda waspadai adalah amebiasis. Kenali lebih dalam mengenai gejala, penyebab, dan cara mengobatinya berikut ini.

Apa itu amebiasis?

Amebiasis atau amoebiasis adalah infeksi parasit yang menyerang saluran pencernaan. Infeksi ini umumnya ditandai dengan mual, kram perut, dan diare.

Parasit yang menyebabkan amoebiasis adalah Entamoeba histolytica. Tubuh manusia memiliki delapan jenis amoeba, tetapi hanya E. histolytica yang menyebabkan penyakit ini.

Orang yang terkena penyakit infeksi yang juga dikenal sebagai disentri amoeba ini tidak selalu merasa sakit. Namun, Anda butuh perawatan segera bila mengalami gejalanya.

Penelitian yang diterbitkan oleh Infection & Chemotherapy (2024) menyebutkan sekitar 8–8,3% penduduk di Indonesia mengalami amebiasis.

Amoebiasis dapat memengaruhi pria dan wanita pada segala usia. Penyakit ini sering terjadi di daerah tropis, terlebih kawasan dengan sanitasi yang buruk.

Macam-macam penyakit disentri

Berdasarkan penyebabnya, gangguan pencernaan ini terbagi ke dalam dua jenis sebagai berikut.
  • Disentri ameba (amoebiasis): disebabkan oleh parasit Entamoeba histolytica.
  • Disentri basiler (shigellosis): disebabkan oleh keluarga bakteri Shigella.

Tanda dan gejala amebiasis

Hanya 10–20% orang yang terinfeksi E. histolytica akan merasakan sakit. Bahkan, gejalanya cenderung ringan, seperti diare, mual, dan kram perut.

Umumnya, gejala infeksi parasit dapat muncul dalam 2–4 minggu setelah tubuh pertama kali terinfeksi.

Beberapa tanda dan gejala umum amebiasis yakni:

  • kram atau sakit perut,
  • mual,
  • diare yang terkadang disertai darah,
  • tekstur feses encer atau kental,
  • perut kembung, serta
  • gejala infeksi, seperti demam dan kelelahan.

Dalam kasus yang jarang terjadi, parasit ini bisa menembus dinding usus dan masuk ke dalam aliran darah. Hal ini membuat parasit bisa berpindah ke organ tubuh lainnya.

Parasit ini paling sering berakhir di hati atau liver. Kondisi ini biasanya ditandai dengan demam, nyeri di bagian kanan atas perut, hingga penyakit kuning.

Namun, parasit juga dapat menginfeksi organ lain, seperti jantung, paru-paru, atau otak. Dalam kasus ini, infeksi berisiko menyebabkan penyakit yang parah dan bahkan kematian.

Penyebab amebiasis

bakteri penyebab keracunan makanan

Amebiasis disebabkan oleh parasit Entamoeba histolytica (E. histolytica). Parasit ini merupakan salah satu penyebab diare dan kerusakan pada saluran pencernaan. 

E. histolytica menginfeksi tubuh ketika Anda minum air yang tidak higienis dan makan makanan yang terkontaminasi.

Lalat, nyamuk, dan serangga lain juga berisiko menjadi hewan penyalur parasit. Disentri ameba juga bisa menyebar melalui hubungan anal dengan orang yang terinfeksi.

E. histolytica umumnya berada dalam kondisi tidak aktif di lingkungan. Namun, begitu masuk ke dalam tubuh, parasit akan berubah menjadi aktif yang disebut sebagai trofozoit.

Trofozoit akan berkembang biak di saluran pencernaan, lalu bermigrasi ke usus besar. Di sana, parasit yang aktif bisa masuk ke dalam dinding usus besar.

Kondisi inilah yang menyebabkan diare berdarah, radang usus (kolitis), dan kerusakan jaringan pada usus.

Faktor risiko amebiasis

Amoeba yang menyebabkan penyakit ini banyak ditemukan di feses. Oleh karena itu, penularan amebiasis biasanya terjadi melalui kontak dengan feses.

Beberapa faktor yang meningkatkan risiko Anda terjangkit amoebiasis adalah sebagai berikut.

  • Melakukan seks anal.
  • Bepergian ke tempat-tempat yang memiliki sanitasi yang buruk.
  • Tinggal bersama orang lain di lingkungan dengan sanitasi yang buruk.
  • Memiliki kekebalan tubuh yang lemah atau mengidap penyakit kronis.

Diagnosis amebiasis

Dokter terlebih dahulu akan menanyakan gejala dan riwayat kesehatan Anda. Selain itu, dokter juga akan melakukan pemeriksaan feses dengan mikroskop.

Ameba penyebab infeksi mungkin tidak ada di dalam satu sampel feses. Oleh karena itu, dokter mungkin membutuhkan setidaknya tiga sampel feses Anda.

Apabila Anda mengalami gejala parah yang menjadi tanda infeksi sudah mencapai aliran darah, dokter dapat menyarankan tes diagnosis lain, seperti:

  • tes fungsi hati,
  • kolonoskopi, serta
  • ultrasonografi (USG).

Pengobatan amebiasis

waktu yang tepat minum obat cacing

Amoebiasis ditangani dengan obat-obatan, seperti metronidazole atau iodoquinol.

Obat-obatan tersebut berfungsi membunuh parasit serta menurunkan risiko penyebaran parasit ke bagian tubuh lainnya.

Dokter juga meminta Anda minum banyak air putih atau oralit untuk mencegah dehidrasi. Pada beberapa kasus, Anda mungkin membutuhkan infus untuk mengganti cairan tubuh.

Selalu ikuti dosis dan aturan minum obat sesuai anjuran dokter. Saat diobati dengan baik, pasien umumnya sembuh dari amebiasis dalam waktu sekitar dua minggu. 

Namun, bila Anda mengalami kasus serius, yakni saat parasit muncul di jaringan dan organ dalam, Anda memerlukan penanganan lebih lanjut di rumah sakit.

Pencegahan amebiasis

Sanitasi yang baik merupakan langkah pencegahan utama untuk amoebiasis. Berikut ini adalah beberapa cara mencegah infeksi parasit yang bisa Anda lakukan.

  • Mencuci tangan secara rutin dengan sabun dan air mengalir, terutama setelah pergi ke toilet atau sebelum menyentuh makanan.
  • Mencuci sayuran dan buah-buahan hingga bersih sebelum dikonsumsi.
  • Memastikan semua makanan diolah dengan bersih dan dimasak hingga matang.
  • Minum air mineral atau merebus air tanah hingga mendidih sebelum diminum.
  • Mengonsumsi produk susu dan olahan yang sudah dipasteurisasi.
  • Mempraktikkan hubungan seksual yang aman, seperti dengan menggunakan kondom.
  • Menghindari berbagi peralatan pribadi, seperti handuk dan sikat gigi, dengan orang lain.

Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut tentang kondisi ini, silakan konsultasi dengan dokter untuk mendapatkan solusi terbaik dari masalah Anda.

Kesimpulan

  • Amebiasis adalah infeksi parasit Entamoeba histolytica pada saluran pencernaan yang bisa menyebabkan mual, kram perut, dan diare.
  • Infeksi ini ditularkan lewat makanan yang terinfeksi dan kontak langsung dengan feses.
  • Orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah serta tinggal di lingkungan dengan sanitasi buruk berisiko tinggi terkena infeksi ini.
  • Pengobatan amebiasis melibatkan pemberian obat antiparasit dan asupan cairan untuk mencegah dehidrasi akibat diare.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

About Amebiasis. (2024). Centers for Disease Control and Prevention. Retrieved November 11, 2024, from https://www.cdc.gov/amebiasis/about/index.html

Amebiasis (amebic dysentery). (2023). New York State Department of Health. Retrieved November 11, 2024, from https://www.health.ny.gov/diseases/communicable/amebiasis/fact_sheet.htm

Amebiasis. (2022). MedlinePlus. Retrieved November 11, 2024, from https://medlineplus.gov/ency/article/000298.htm

Amebiasis (amoebic dysentery): Symptoms & treatment. (2022). Cleveland Clinic. Retrieved November 11, 2024, from https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/23531-amoebic-dysentery

Zulfiqar, H., Mathew, G., & Horrall, S. (2023). Amebiasis. StatPearls Publishing. Retrieved November 11, 2024, from https://www.ncbi.nlm.nih.gov/books/NBK519535/

Inawaty, I., Sari, I. P., Susanto, L., Kartikasari, D. P., Oswari, H., & Kurniawan, A. (2024). Occult Amebiasis among Pediatric with Enterocolitis in National Referral Hospital in Indonesia. Infection & chemotherapy, 56(2), 230–238. https://doi.org/10.3947/ic.2023.0099

Versi Terbaru

20/11/2024

Ditulis oleh Satria Aji Purwoko

Ditinjau secara medis oleh dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

Diperbarui oleh: Diah Ayu Lestari


Artikel Terkait

11 Kondisi yang Bisa Menjadi Penyebab Sakit Perut

8 Gejala Sakit Perut yang Membutuhkan Perawatan Medis


Ditinjau secara medis oleh

dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

General Practitioner · Universitas La Tansa Mashiro


Ditulis oleh Satria Aji Purwoko · Tanggal diperbarui kemarin

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan