backup og meta

Spring Bed Kotor Jadi Sumber Penyakit! Yuk, Bersihkan dengan Cara Ini!

Spring Bed Kotor Jadi Sumber Penyakit! Yuk, Bersihkan dengan Cara Ini!

Tidur di atas spring bed yang empuk, wangi, dan bersih, tentu saja akan membuat istirahat Anda lebih nyaman dan nyenyak. Namun sayangnya, banyak orang yang jarang membersihkan spring bed. Padahal, tanpa Anda sadari, spring bed maupun kasur yang kotor bisa jadi sumber kuman penyakit, lho! Lalu, bagaimana cara membersihkan spring bed atau kasur yang benar, ya?

Kenapa harus mengetahui cara membersihkan spring bed?

cara membersihkan spring bed

Anda menghabiskan 7 hingga 8 jam tidur di atas kasur. Itulah sebabnya kasur yang Anda pakai harus bebas dari noda, debu, tungau, kuman, dan jamur.

Kasur tidur yang kotor tersebut tentu akan memberikan efek buruk bagi kesehatan dan kebersihan diri.

Efek kasur atau spring bed yang kotor yakni memicu gejala alergi kembali kambuh, batuk, dan kulit gatal.

Semua hal tersebut bisa mengganggu tidur, bahkan aktivitas Anda di esok harinya.

Supaya dapat tidur dengan nyaman, salah satu kunci pentingnya yakni Anda harus menjaga kebersihan kasur.

Namun, cara membersihkan spring bed juga tidak boleh asal. Ingat, kuman dan tungau tidak terlihat oleh mata sehingga Anda butuh cara ekstra untuk mengusirnya dari kasur kesayangan Anda.

Cara membersihkan spring bed yang tepat

Cara membersihkan spring bed sebenarnya tidak jauh berbeda dengan kasur tidur biasa. Namun, kurangi penggunaan air terlalu banyak karena akan memakan waktu lebih lama untuk kering.

Ingat, kasur yang lembap menjadi tempat yang disenangi jamur. Alih-alih lebih bersih, kondisi spring bed Anda akan jadi lebih buruk.

Nah, supaya cara membersihkan spring bed atau kasur Anda benar, ikuti beberapa langkahnya berikut ini:

1. Lepaskan spring bed atau seprai

membersihkan kasur

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah menyingkirkan semua benda yang menutupi atau berada di atas kasur. Pindahkan selimut dan bantal, kemudian lepaskan seprai yang menutupi kasur.

Bila perlu ganti seprai, selimut, dan sarung bantal dengan yang baru supaya tidak lagi mengotori kasur atau spring bed yang sudah dibersihkan nanti.

Pastikan lebih dulu bahwa bantal yang Anda mudah dicuci dengan mesin cuci atau tidak. Jika ya, Anda bisa mencucinya dengan mesin cuci kemudian mengeringkannya di bawah sinar matahari.

Bila tidak, Anda bisa menggunakan jasa pencuci (laundry) supaya lebih mudah.

2. Siapkan alat-alat untuk membersihkan kasur

produk pembersih rumah

Sederhananya, Anda bisa menghilangkan debu, tungau, atau kuman tertentu dengan penyedot debu. Namun, cara membersihkan spring bed atau tempat tidur ini bukan cara yang tuntas.

Pasalnya, masih ada jamur dan kuman lain yang membandel dan menempel di kasur.

Selain penyedot debu, siapkan juga beberapa bahan dan alat berikut, seperti:

  • kain mikrofiber dan kain lap bersih,
  • sabun,
  • air dingin, dan
  • semprotan disinfektan, seperti campuran air dengan garam, cuka putih dengan garam, atau soda kue dengan air yang ditempatkan pada botol semprotan.

3. Bersihkan spring bed atau kasur dengan bahan yang ada

membersihkan kasur

Setelah menyiapkan peralatannya, waktunya Anda mulai bersih-bersih spring bed.

Supaya spring bed atau kasur Anda lebih bersih, ikuti cara membersihkan berikut ini:

  1. Bersihkan area kasur yang nodanya lebih terlihat, kemudian lanjutkan membersihkan kasur secara menyeluruh
  2. Cara membersihkan spring bed atau kasur bernoda ini dengan menggunakan kain mikrofober dan semprotan berisi air dingin.
  3. Hindari air hangat karena akan membuat noda semakin meresap sehingga lebih sulit untuk dibersihkan.
  4. Semprotkan air dingin pada noda, kemudian tepuk-tepuk menggunakan kain mikrofober.
  5. Supaya nodanya tidak meluas, pastikan membersihkannya dari area terluar menuju titik noda. Ingat, membersihkannya dengan cara ditepuk bukan digosok.
  6. Setelah nodanya mulai menghilang, tambahkan air supaya nodanya benar-benar hilang.
  7. Kemudian lanjutkan dengan menyemprotkan semprotan disinfektan supaya jamur tidak berkembang di area tersebut.
  8. Pastikan jika area yang dibersihkan tidak hanya permukaan atasnya saja, bagian sisi dan tepi, serta bawah kasur juga perlu dibersihkan.

4. Keringkan kasur atau spring bed

tidur pakai kipas angin

Cara membersihkan spring bed yang terakhir adalah mengeringkannya.

Memang akan lebih baik jika kasur kering karena sengatan sinar matahari. Menjemur di bawah sinar matahari akan membantu membunuh kuman serta jamur.

Namun, bila tidak memungkinkan, letakkan di dekat kipas angin supaya lebih cepat kering dan posisikan kasur terkena sinar cahaya dari celah-celah jendela.

Setelah dijemur atau dikeringkan, bersihkan kembali dengan penyedot debu atau vacuum cleaner. Kembali tutupi dengan seprai dan kasur siap digunakan.

[embed-health-tool-bmr]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Refresh Your Bedroom Before You Reset Your Clocks to Daylight Saving Time – The Better Sleep Council. (2019). Retrieved April 7, 2021, from https://bettersleep.org/blog/bedroom-spring-cleaning/ 

It’s Time to Strip Your Sheets … and a Whole Lot More – The Better Sleep Council. (2018). Retrieved April 7, 2021, from https://bettersleep.org/blog/spring-clean-your-bedroom/ 

Top Five Spring Cleaning Sleep Tips – SleepBetter. (2020). Retrieved April 7, 2021, from https://sleepbetter.org/top-five-spring-cleaning-sleep-tips/ 

How to Clean a Mattress – Sleep Foundation. (2020). Retrieved April 7, 2021, from https://www.sleepfoundation.org/mattress-information/how-to-clean-a-mattress 

Sleep Clean Your Bedroom to Help Allergies – The Sleep Council. (2017). Retrieved April 7, 2021, from https://sleepcouncil.org.uk/%EF%BB%BFspring-clean-bedroom-help-allergies/ 

How to Clean a Mattress – Mattress Help. (n.d.). Retrieved April 7, 2021, from https://mattresshelp.org/how-to-clean-a-mattress/

Versi Terbaru

14/12/2021

Ditulis oleh Aprinda Puji

Ditinjau secara medis oleh dr. Yusra Firdaus

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Meski Bermanfaat, Tidur di Kasur Mungkin juga Menimbulkan Masalah Kesehatan

8 Manfaat Air Purifier dan Pengaruhnya untuk Kesehatan Tubuh


Ditinjau secara medis oleh

dr. Yusra Firdaus


Ditulis oleh Aprinda Puji · Tanggal diperbarui 14/12/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan