backup og meta

Dosis dan Aturan Pakai Ibuprofen untuk Sakit Gigi

Boleh atau tidakJenisDosisAturan pakai

Sebagai obat yang bisa dibeli tanpa resep dokter, ibuprofen kerap menjadi pilihan pertama untuk meredakan berbagai nyeri, termasuk akibat sakit gigi. Namun, bagaimana sebenarnya keamanan ibuprofen sebagai obat sakit gigi? Adakah dosis tertentu yang perlu diikuti dan batasan penggunaannya? Simak ulasan berikut untuk jawabannya.

Apakah ibuprofen bisa untuk obat sakit gigi?

Sebagai obat antinyeri, ibuprofen memang merupakan salah satu obat yang efektif untuk mengatasi sakit gigi. Obat ini bekerja dengan cara menghambat produksi prostaglandin, senyawa yang memicu peradangan dan rasa sakit.

Karena itulah, obat golongan nonsteroidal anti-inflammatory (NSAID) ini bisa meredakan peradangan dan gejala yang menyertainya, termasuk saat Anda sakit gigi.

Peradangan itu sendiri merupakan salah satu penyebab gigi terasa sakit. Meski begitu, perlu diingat bahwa ibuprofen hanya memberikan pengobatan sementara.

Artinya, obat ini tidak bisa menyembuhkan penyebab utama sakit gigi, seperti gigi berlubang, infeksi, atau abses. Karena itulah, Anda tetap perlu pergi ke dokter gigi jika rasa sakit terus berulang.

Khusus untuk ibu hamil, ibuprofen hanya boleh dikonsumsi atas izin dokter. Bicarakan dengan dokter jika ibu hamil merasa membutuhkan obat sakit gigi.

Apa saja jenis obat ibuprofen?

Ibuprofen

Selain dalam bentuk tablet, ibuprofen tersedia dalam bentuk sirop, suntik, hingga rektal. Umumnya, sakit gigi cukup diatasi dengan ibuprofen dalam sediaan oral, baik itu tablet, kapsel, atau sirop.

Ibuprofen juga dijual dalam beberapa merk dagang, seperti Anafen, Oraprofen, Spedifen, Zentarin, dan Bufect.

Setelah membeli ibuprofen, pastikan untuk menyimpannya di tempat kering, memiliki suhu ruangan, dan terhindar dari sinar matahari langsung. Khusus untuk ibuprofen dalam bentuk sirop, Anda sebaiknya menyimpannya di kulkas.

Berapa dosis ibuprofen untuk sakit gigi?

Berikut adalah dosis penggunaan ibuprofen untuk mengatasi sakit gigi menurut MIMS Indonesia. Jika ada perbedaan dosis dengan resep dokter, selalu ikuti aturan pakai obat dari dokter Anda.

  • Anak usia 3–5 bulan dengan berat lebih dari 5 kg: 50 mg, tiga kali sehari.
  • Anak usia 6–11 bulan: 50 mg, 3–4 kali sehari.
  • Anak usia 1–3 tahun: 100 mg, 3–4 kali sehari.
  • Anak usia 4–6 tahun: 150 mg, tiga kali sehari.
  • Anak usia 7–9 tahun: 200 mg, tiga kali sehari.
  • Anak usia 10–12 tahun: 300 mg, tiga kali sehari.
  • Orang dewasa di atas 12 tahun: 1.200–1.800 mg sehari yang dibagi dalam beberapa dosis. Dosis maksimal 2.400 mg per hari.

Laman National Health Services (NHS) menyebutkan bahwa penggunaan ibuprofen untuk sakit gigi biasanya hanya butuh 1–2 hari. Segera pergi ke dokter jika rasa sakit Anda tidak kunjung berkurang.

Aturan pakai ibuprofen untuk sakit gigi

Jika tidak mendapatkan resep dari dokter gigi, Anda bisa mengikuti aturan pakai obat yang tertera pada kemasan yang dijelaskan oleh apoteker.

Secara umum, berikut adalah aturan pakai ibuprofen sebagai obat sakit gigi.

  • Jangan melebihi dosis pemakaian yang telah ditentukan. Dosis maksimal dalam satu hari adalah 2.400 mg.
  • Selalu mulai minum obat dengan dosis paling rendah, yaitu 200 mg.
  • Minum obat setelah makan karena beberapa orang merasa sakit perut sebagai efek samping ibuprofen yang diminum sebelum makan.
  • Jangan minum alkohol saat mengonsumsi ibuprofen.
  • Untuk ibuprofen dalam bentuk cair, kocok terlebih dahulu sebelum diminum.
  • Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter jika Anda pernah mengalami tukak lambung, gangguan ginjal atau hati, gangguan pembekuan darah, atau anemia.
  • Hentikan pemakaian obat apabila sudah tidak merasakan sakit apa pun.
  • Hentikan konsumsi obat jika muncul gejala alergi.
  • Penggunaan ibuprofen dalam jangka yang panjang harus dalam pengawasan dokter.

Jika rasa sakit tidak kunjung membaik atau justru timbul rasa sakit yang tidak tertahankan, segeralah kunjungi dokter gigi.

Pasalnya, beberapa penyebab sakit gigi butuh penanganan langsung dari dokter dan tidak akan sembuh hanya dengan obat-obatan.

Kesimpulan

  • Ibuprofen merupakan obat yang cukup ampuh untuk mengatasi sakit gigi. Obat ini akan bekerja dengan cara menghambat produksi prostaglandin, senyawa pemicu rasa sakit.
  • Ibuprofen boleh untuk mengatasi nyeri gigi anak-anak, mulai usia tiga bulan ke atas. Selalu awali minum obat dengan dosis paling kecil.
  • Jangan pernah minum ibuprofen lebih dari 2.400 mg per hari. Supaya terhindari dari risiko efek samping, minum obat setelah makan.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Ibuprofen for adults: Painkiller which also treats inflammation. (2021, December 14). nhs.uk. Retrieved 09 April 2025, from https://www.nhs.uk/medicines/ibuprofen-for-adults/

Ibuprofen. (n.d.). Search Drug Information, Interactions, Images, Dosage & Side Effects | MIMS Indonesia. Retrieved 09 April 2025, from https://www.mims.com/indonesia/drug/info/ibuprofen

How and when to take or use ibuprofen. (2021, December 14). nhs.uk. Retrieved 09 April 2025, from https://www.nhs.uk/medicines/ibuprofen-for-adults/how-and-when-to-take-ibuprofen/

Oral analgesics for acute dental pain. (2024, February 2). American Dental Association. Retrieved 09 April 2025, from https://www.ada.org/resources/ada-library/oral-health-topics/oral-analgesics-for-acute-dental-pain

Versi Terbaru

21/04/2025

Ditulis oleh Hillary Sekar Pawestri

Ditinjau secara medis oleh Apt. Ambar Khaerinnisa, S.Farm

Diperbarui oleh: Diah Ayu Lestari


Artikel Terkait

7 Cara Mengobati Rasa Sakit Akibat Tumbuh Gigi Bungsu Sebelum Cabut Gigi

11 Penyebab Sakit Gigi dan Gejalanya yang Perlu Diwaspadai


Ditinjau oleh Apt. Ambar Khaerinnisa, S.Farm · Farmasi · None · Ditulis oleh Hillary Sekar Pawestri · Diperbarui 21/04/2025

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan