🔥 Diskusi Menarik

Benarkah Demam Scarlet Lebih Rentan Dialami Anak-anak?

Demam scarlet alias scarlet fever, atau disebut juga dengan scarlatina, adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri streptococcus kelompok A.


Penyakit infeksi ini umumnya berkembang dari radang tenggorokan (strep throat) yang terjadi akibat infeksi bakteri yang sama.


Bakteri streptococcus yang menginfeksi tubuh memiliki racun yang bisa menimbulkan ruam dan demam pada anak.


Hal ini yang membuat demam scarlet sering dianggap sebagai penyakit lain yang juga menimbulkan demam dan ruam, seperti campak.


Demam scarlet paling sering terjadi pada anak-anak berusia 5—15 tahun.


Apa perbedaan demam scarlet dan campak?


Campak atau disebut juga dengan rubeola adalah penyakit infeksi pada anak yang disebabkan oleh virus.


Penyakit ini menyerang saluran pernapasan sehingga sering menimbulkan gejala seperti flu pada anak. Campak sebagian besar dialami oleh anak di bawah 5 tahun.


Baik demam scarlet maupun campak, keduanya merupakan kondisi medis yang serius pada anak.


Keduanya pun termasuk penyakit yang menular dari orang ke orang saat penderitanya batuk atau bersin.


Pahami mengenai demam scarlet di artikel berikut dan bagaimana perbedaannya dengan campak diartikel berikut. .

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
9

0 komentar

Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan