Halo dok.. saya pria usia 44 tahun, gigi bungsu saya sebelah kiri berlubang dan saran dokter untuk di cabut. Apakah tidak masalah gigi bungsu di ca
... Lihat LainnyaSariawan di dekat amandel.
Mau tanya, dekat amandel sy muncul sariawan sdh seminggu lbh dan makin ke sini makin membesar ditambah sakitnya saat menelan dan berbicara sakitnya pun nyambung ke telinga. Disekitar sariawannya juga terlihat seperti bakal muncul sariawan lg yg kecil². Kira² harus pakai obat apa/berobat ke dokter spesialis apa? Trm ksh.
2 komentar
Terbaru
Ini sama kayak sy, sakitnya terasa sampai telinga..kira2 obatnya apa ya
Halo Phiedongwook, terima kasih atas pertanyaan anda.
Beberapa langkah berikut ini bisa Anda ikuti sebagai cara untuk meredakan sariawan di amandel atau tenggorokan, antara lain.
1. Pakai obat kumur -> Salah satu cara menghilangkan sariawan di tenggorokan, yakni dengan memakai obat kumur sariawan. Melansir dari laman Mayo Clinic, sariawan bisa diobati dengan obat kumur yang mengandung steroid dexamethasone atau lidocain. Obat ini bekerja untuk mengurangi rasa sakit dan peradangan di tenggorokan akibat sariawan. Anda bisa mendapatkan obat ini, baik dengan resep dokter maupun tidak, di apotek atau toko obat.
2. Kumur larutan baking soda -> Cara menghilangkan sariawan di amandel selanjutnya cukup mudah dilakukan. Anda cukup menggunakan bahan-bahan yang ada di rumah sebagai obat kumur. Campurkan satu sendok teh baking soda dalam 1/2 gelas air hangat dan aduk hingga rata. Lalu, gunakan larutan tersebut untuk berkumur selama beberapa menit dan buang air bekas berkumur. Lakukan ini secara rutin, misal tiga kali sehari. Perawatan ini dapat mengurangi infeksi yang menyebabkan sariawan. Jika tidak ada baking soda, Anda bisa gunakan larutan garam.
3. Kumur dengan susu magnesia -> Susu magnesia adalah larutan kombinasi dari susu magnesium dan hidrogen peroksida. Walaupun disebut sebagai susu, larutan ini sebenarnya adalah obat. Untuk menghilangkan sariawan di tenggorokan, Anda bisa membuat larutan dari hidrogen peroksida dan air dengan perbandingan 1:1. Biasanya obat ini digunakan dengan cara dioles. Setelah mengoles campuran hidrogen peroksida, Anda juga bisa mengoles campuran susu magnesium pada sariawan. Namun, untuk menyembuhkan sariawan yang berada di amandel tentu membuat hal ini agak sulit untuk dilakukan. Oleh sebab itu, Anda bisa menggunakan campuran ini dengan cara berkumur.
4. Tingkatkan asupan vitamin C -> Munculnya sariawan di amandel juga bisa disebabkan oleh kurangnya asupan vitamin C. Jadi, untuk mengobati amandel ini, Anda perlu meningkatkan asupan vitamin C. Anda bisa mendapatkan vitamin ini dari makanan, seperti buah jeruk, apel, pisang, kiwi, dan paprika. Jika belum cukup, suplemen vitamin C bisa jadi pilihan. Namun, sebelum menggunakan suplemen ini sebagai salah satu cara menghilangkan sariawan di tenggorokan, sebaiknya konsultasikan dulu pada dokter untuk mengetahui dosis yang tepat.
5. Mengonsumsi yoghurt -> Yoghurt mengandung probiotik sehat yang mendorong produksi bakteri sehat di mulut. Kehadiran bakteri yang lebih sehat membantu menghilangkan sariawan dan menurunkan jumlah jamur menjadi normal. Adapun cara menghilangkan sariawan di amandel ini, pertama minum satu sendok teh yoghurt. Biarkan yoghurt ada di mulut selama lima menit, lalu telan.
6. Mengunyah bawang putih -> Bawang putih mengandung allicin yang berfungsi sebagai antivirus dan antijamur yang kuat. Anda hanya perlu mengunyah bawang putih mentah sekali atau dua kali sehari untuk membantu menghilangkan sariawan di tenggorokan. Perlu Anda tahu mengonsumsi bawang putih memang dapat menimbulkan bau tak sedap pada mulut dan menyebabkan efek panas di mulut. Jadi, ada baiknya untuk mulai melakukan perawatan ini dengan sepotong kecil bawang putih sambil melihat bagaimana hasilnya. Pasalnya, tidak semua orang memiliki efektivitas yang sama.
7. Menjaga kebersihan mulut -> Pastikan Anda menjaga kebersihan mulut dengan menyikat gigi dan menggunakan floss secara teratur. Ganti sikat gigi Anda sesering mungkin sampai sariawan di tenggorokan sembuh. Penting juga untuk tidak berbagi sikat gigi dengan orang lain.
8. Hindari stres -> Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa sariawan bisa disebabkan oleh pertumbuhan jamur Candida albicans. Jamur ini biasa hidup di dinding usus besar bersama dengan bakteri alami. Ketika seseorang menjadi stres, terutama dalam jangka waktu tertentu, jamur di usus besar dapat mengambil alih bakteri alami tubuh. Bakteri membunuh beberapa jamur dalam prosesnya dan menciptakan racun sebagai pertahanan. Racun ini bersama dengan zat berbahaya lainnya dapat memasuki aliran darah dan menyerang sel dan organ utama. Akibatnya, jamur pun muncul dan menyebabkan infeksi jamur di mulut hingga muncul sariawan.
Apabila sariawan tidak sembuh-sembuh, disarankan untuk anda berkonsultasi dengan dokter spesialis THT untuk penanganan lebih lanjut.
Sekian dan Terima Kasih