Pipi bengkak terdapat benjolan
Dok, Pipi saya bengkak dan terasa perih serta jg terdapat benjolan. Sudah rongten dental dan dokter bilang yg memeriksa sy, itu gigi geraham atas mengarah ke pipi maka terjadi gesekan yg membuat luka di pipi. Dan dokter menyarankan di cabut atau pasang kawat gigi. Dan saya masih ragu, sungguh sayang jika gigi dicabut... Apakah setelah gigi tersebut dicabut benjolan akibat luka dipipi saya sembuh dok? apakah bisa untuk kikir gigi,saja krn gigi geraham atas yg ujung sdh pernah dicabut dan gigi yg mengarah ke pipi ini geraham atas yg ke2 dari ujung
Halo sobat sehat, terima kasih atas pertanyannya.
Berdasarkan keluhan yang Anda sampaikan, gigi geraham kedua rahang atas yang posisinya miring ke arah pipi, memang dapat mengiritasi mukosa pipi jika tidak segera ditangani. Gerakan mengunyah maupun bicara yang dilakukan sehari-hari dapat menimbulkan terjadinya gesekan antara mukosa dengan gigi yang miring. Iritasi akibat trauma gesekan terus-menerus tersebut dapat menimbulkan lesi keradangan pada mukosa. Keradangan tersebut seharusnya dapat sembuh dalam 7 hari, namun selama penyebab trauma (gigi yang miring) tidak dihilangkan, maka dapat menimbulkan luka baru dan mengganggu proses penyembuhan luka awal. Efek paling buruk dari kondisi trauma terus menerus apabila dibiarkan adalah lesi dapat menuju ke keganasan. Oleh sebab itu, kondisi tersebut membutuhkan penanganan segera, terutama jika lesi Anda tidak hanya berupa luka goresan saja, namun sudah disertai pembengkakan dan benjolan.
Apakah bisa jika dilakukan kikir gigi saja? Hal ini membutuhkan pemeriksaan lebih lanjut, pengikiran gigi hanya dapat dilakukan setidaknya 1 mm pada lapisan email. Jika dengan pengurangan 1 mm tersebut sudah cukup memberi ruang jarak antara gigi dan mukosa pipi, kemungkinan pengikiran dapat dijadikan solusi. Namun jika harus melakukan pengikiran gigi lebih dari 1 mm, hal ini justru dapat merusak email gigi dan membuat dentin sebagai lapisan kedua gigi terbuka, akibatnya gigi akan lebih sensitif dan mudah mengalami kerusakan, karena lapisan dentin tidak sekuat email gigi.
Alternatif tindakan lainnya, apabila kemiringan gigi terlalu ekstrem dan berdasarkan pertimbangan manfaat lebih besar didapat maka pencabutan gigi akan lebih direkomendasikan oleh dokter gigi. Selain untuk mencegah terjadinya trauma pada mukosa pipi, posisi gigi yang ekstrim juga minim fungsi dalam hal pengunyahan dan membutuhkan upaya lebih untuk membersihkannya, hal inilah yang menjadi pertimbangan manfaat pencabutan akan lebih direkomendasikan. Setelah pencabutan tersebut, Anda dapat membuat gigi tiruan dengan bentuk dan posisi gigi yang normal/tidak miring. Gigi tiruan ini bertujuan untuk mengembalikan fungsi pengunyahan, fungsi bicara, dan fungsi estetika dari gigi yang hilang serta untuk mencegah gigi-geligi didepannya bergeser ke ruang yang kosong.
Solusi yang dapat dilakukan selain pencabutan gigi adalah dengan melakukan perawatan orthodonti menggunakan behel atau aligner untuk mengkoreksi posisi gigi yang miring tersebut. Saran saya, jika Anda masih ingin mempertahankan gigi tersebut, silahkan Anda dapat berkonsultasi langsung dengan dokter gigi Spesialis Orthodonti untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan untuk menentukan rencana perawatan orthodonti Anda kedepannya.
Demikian, semoga membantu..
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Saya memahami bahwa Anda mengalami pembengkakan pada pipi dan terdapat benjolan, serta telah mendapatkan saran dari dokter untuk mencabut gigi geraham atas yang menyebabkan masalah ini. Mari kita bahas lebih lanjut mengenai kondisi Anda dan pilihan yang tersedia.:Penyebab dan Gejala: Pembengkakan pada pipi Anda kemungkinan disebabkan oleh infeksi atau peradangan yang terkait dengan gigi geraham yang mengarah ke pipi. Ketika gigi mengalami kerusakan atau infeksi, bisa terjadi gesekan yang menyebabkan luka di area pipi, yang kemudian menimbulkan pembengkakan dan rasa perih. Jika dokter telah merekomendasikan pencabutan gigi, itu biasanya karena gigi tersebut sudah tidak dapat diselamatkan dan dapat menyebabkan komplikasi lebih lanjut jika dibiarkan.
Prosedur Pencabutan Gigi: Jika Anda memutuskan untuk mencabut gigi tersebut, penting untuk mengetahui bahwa prosedur ini mungkin melibatkan pemotongan gigi atau tulang di sekitarnya. Setelah pencabutan, Anda akan diminta untuk menggigit kain kasa selama 30-45 menit untuk menghentikan perdarahan dan membantu pembentukan gumpalan darah yang penting untuk proses penyembuhan.
Pemulihan Setelah Pencabutan: Setelah pencabutan gigi, Anda mungkin akan merasakan nyeri dan pembengkakan. Untuk mengatasi rasa sakit, Anda bisa menggunakan kompres dingin di area pipi selama 10 menit dan mengonsumsi obat pereda nyeri yang diresepkan oleh dokter. Jika dokter memberikan antibiotik, pastikan untuk mengonsumsinya sesuai dengan petunjuk meskipun Anda merasa lebih baik.
Alternatif Lain: Mengenai pertanyaan Anda tentang mengikir gigi, ini mungkin bukan solusi yang ideal. Mengikir gigi bisa memberikan sedikit perbaikan sementara, tetapi tidak mengatasi masalah yang mendasar. Jika gigi tersebut sudah mengalami kerusakan yang signifikan, pencabutan mungkin adalah pilihan terbaik untuk mencegah masalah lebih lanjut, termasuk infeksi yang bisa menyebar.
Kesimpulan: Setelah gigi dicabut, benjolan akibat luka di pipi Anda kemungkinan besar akan sembuh seiring dengan proses penyembuhan. Namun, penting untuk mengikuti semua instruksi perawatan pasca-operasi yang diberikan oleh dokter gigi untuk memastikan pemulihan yang baik. Jika Anda mengalami gejala yang tidak biasa atau rasa sakit yang semakin parah, jangan ragu untuk menghubungi dokter gigi Anda.
Saya harap penjelasan ini membantu Anda dalam membuat keputusan yang tepat mengenai kesehatan gigi Anda. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silakan sampaikan.
Related content