halo dok, kalo kasus nya seperti di gambar itu aman
halo dok, kalo kasus nya seperti di gambar itu aman ga ya, soalnya saya juga abis cabut gigi dan kasus nya jga sama
halo dok, kalo kasus nya seperti di gambar itu aman ga ya, soalnya saya juga abis cabut gigi dan kasus nya jga sama
1 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Halo sobat sehat. Terima kasih atas pertanyaannya.
Berdasarkan gambaran yang ada di foto yang Anda kirimkan, saya tidak dapat meneegakkan diagnosa pasti apakah luka tersebut termasuk dry socket atau soket normal. Gambaran klinis keduanya mirip, namun bisa dibedakan dengan pemeriksaan lanngsung/tidak dari foto, karena pertama foto tidak dapat dijadikan patokan utama penegakan diagnosa, bersifat hanya 2D, dan kedua, saya tidak melakukan pemeriksaan klinis secara langusng, baik dengan melihat atau melakukan pemeriksaan palpasi(sentuhan) pada pasien. Namun ada perbedaan utama yang paling jelas antara dry socket dan soket normal, yaitu kondisi dry socket akan disertai dengan keluhan rasa sakit tajam yang parah, karena tulang dan ujung saraf terekspos akibat gumpalan darah yang lepas dari soket pencabutan gigi, berbeda dengan soket normal.
Pasca tindakan pencabutan gigi, luka akan melalui 3 fase penyembuhan. Fasepertama yaitu fase keradangan yang berlangsung sesaat setelah cabut gigi hingga 7 hari, fase proliferasi yang dimulai sejak akhir fase keradangan hingga minggu ketiga pasca pencabutan gigi, dan fase maturasi atau fase pematangan jaringan berlangsung hingga 3 bulan pasca pencabutan gigi.
Pada fase keradangan, dimulai dengan terjadinya perdarahan sesaat setelah gigi dicabut hingga beberapa jam kedepan. Sel-sel darah akan berkumpul ke daerah luka untuk mulai menutup luka, dan memberikan perlindungan mencegah kontaminasi infeksi bakteri. Pada fase ini, normal jika Anda merasakan sakit, pembengkakan, gusi dan jaringan sekitar luka kemerahan, atau panas pada sekitar luka. Apabila sistem imun sedang Anda turun, tubuh juga dapat merasakan gejala pusing, lelah, hingga demam. Fase ini berlangsung hingga 7 hari pasca tindakan pencabutan gigi.
Jika keluhan Anda tidak membaik sejak hari pertama pencabutan hingga 3-7 hari pasca tindakan pencabutan, atau jika rasa sakit yang dirasakan semakin meningkat setiap harinya, nyeri tajam yang hebat, pembengkakan disertai nanah yang terus keluar, saran saya sebaiknya Anda dapat segera kontrol ke dokter gigi Anda sebelumnya, untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dan memastikan tidak ada kontaminasi infeksi bakteri pada luka bekas pencabutan atau terjadinya dry socket, yaitu kondisi dimana gumpalan darah lepas dari soket atau lubang bekas pencabutan, yang dapat mengganggu proses penyembuhan.
Berikut adalah beberapa hal yang dapat diterapkan di rumah untuk mengurangi keluhan Anda setelah pencabutan gigi :
Demikian, semoga membantu.