gigi BUNGSU
halo dok saya punya gigi impaksi tumbuh miring tapi tidak terasa sakit apapun, apakah harus dicabut atau tidak karna ingin daftar TNI
halo dok saya punya gigi impaksi tumbuh miring tapi tidak terasa sakit apapun, apakah harus dicabut atau tidak karna ingin daftar TNI
1 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Halo Mona Sartika.
Terima kasih atas pertanyaannya.
Gigi bungsu biasanya tumbuh sejak usia 17 tahun keatas.
Perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut apakah gigi bungsu tersebut tumbuh dengan lurus ataukah miring mendorong gigi sampingnya.
Untuk mengetahui hal tersebut, dapat melakukan foto rontgen panoramik agar diagnosa dapat ditegakkan dengan tepat.
Gigi bungsu yang tumbuh miring karena tidak mendapatkan ruangan yang cukup disebut dengan impaksi.
Apabila dari hasil rontgen didapatkan bahwa gigi bungsu tumbuh impaksi, pencabutan gigi bungsu atau odontektomi mungkin akan disarankan oleh dokter.
Namun untuk prosedur pencabutan gigi impaksi yang tidak ditemukan keluhan, prosedur biasanya tidak dilakukan secara darurat atau urgent.
Sebaliknya, untuk pasien yang mengalami berbagai keluhan dari gigi impaksi, sebaiknya segera dilakukan prosedur odontektomi untuk menghilangkan gejala yang ada.