halo dok, kurleb 3minggu sy mengalami luka di sudut mulut bagian dlm. nyeri nya sudah hilang tapi lukanya blm menutup. knp ya dok? takut mau ke faskes
Gigi berlubang lalu terisi dengan gusi
Halo dok, selamat malam, saya seorang perempuan berusia 24 tahun, gigi geraham sebelah kanan saya berlubang, lalu ditumbuhi gusi, setiap terkena sikat saat menyikat gigi, rasanya nyeri bahkan keluar darah, apa perlu dilakukan pemotongan gusi, dok?
2 komentar
Terbaru
Halo, sobat sehat Terima kasih atas pertanyaannya.
Gigi berlubang yang disertai dengan tumbuhnya jaringan menyerupai gusi dan jika menggosok gigi nyeri serta mudah berdarah, kemungkinan terjadi karena adanya keradangan yang disebabkan oleh infeksi bakteri. Gigi berlubang yang tidak segera mendapat penanganan atau perawatan yang tepat, dapat menimbulkan kerusakan jaringan gigi terus berlanjut hingga mencapai pulpa gigi, yaitu bagian terdalam di gigi yang terdiri dari saraf gigi dan pembuluh darah. Apabila infeksi bakteri telah mencapai pulpa, maka pulpa akan mengalami keradangan.
Jika kondisi tersebut masih dibiarkan tanpa perawatan yang tepat, maka akan terjadi komplikasi keradangan dan infeksi dari gigi berlubang tersebut, misalnya dengan terjadinya tumbuh daging di dalam gigi yang berlubang atau disebut dengan polip. Polip dapat diberdakan menjadi polip pulpa atau polip gingiva/polip gusi.
Kemungkinan lainnya dari kondisi mudah berdarah dan sakit saat menyikat gigi, adalah adanya keradangan pada gusi atau disebut Gingivitis, yang dapat terjadi sebagai bentuk komplikasi dari infeksi gigi berlubang atau karena infeksi bakteri dari plak dan karang gigi yang menumpuk. Penanganan pada kasus ini adalah dengan melakukan pembersihan karang gigi dan perawatan pada gigi yang berlubang. Evaluasi lebih lanjut, jika gusi masih tetap mudah berdarah dan sakit, kemungkinan dokter gigi akan melakukan gingivektomi/ pemotongan jaringan gusi yang rusak.
Saran saya, sebaiknya Anda dapat segera memeriksakan keluhan tersebut secara langsung ke dokter gigi terdekat, untuk mendapat pemeriksaan lebih detail, baik secara klinis maupun pemeriksaan penunjang seperti rontgen gigi (jika diperlukan), untuk menentukan tindakan perawatan komprehensif yang tepat sesuai kondisi Anda.
Berikut adalah beberapa hal yang dapat diterapkan di rumah untuk mengurangi keluhan Anda :
Demikian, semoga membantu.
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Dari penjelasan yang Anda berikan, tampaknya Anda mengalami gigi geraham yang berlubang dan disertai dengan pertumbuhan gusi di sekitarnya, yang menyebabkan rasa nyeri dan perdarahan saat menyikat gigi.Gigi berlubang yang disertai dengan gejala seperti nyeri, perdarahan, dan kemungkinan adanya nanah bisa jadi merupakan tanda adanya infeksi, seperti abses gigi atau periodontitis. Infeksi ini dapat menyebabkan gusi menjadi meradang dan mudah berdarah, terutama saat Anda menyikat gigi.
Sebelum mempertimbangkan pemotongan gusi, sangat penting untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh dokter gigi. Dokter gigi akan dapat menilai tingkat kerusakan gigi dan gusi Anda, serta menentukan apakah tindakan pemotongan gusi diperlukan atau jika ada perawatan lain yang lebih sesuai, seperti penambalan gigi atau perawatan saluran akar.
Sementara itu, ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk meredakan gejala yang Anda alami:
Namun, langkah-langkah ini hanya bersifat sementara. Sangat disarankan untuk segera mengunjungi dokter gigi untuk mendapatkan diagnosis dan perawatan yang tepat. Penanganan dini sangat penting untuk mencegah komplikasi lebih lanjut, seperti infeksi yang menyebar atau kerusakan gigi yang lebih parah.
Semoga informasi ini bermanfaat dan Anda segera mendapatkan perawatan yang diperlukan. Jaga kesehatan gigi dan mulut Anda!
Related content