Selamat malam bapak/ibu dokter
Saya mau bertanya.. bapak saya kesulitan dalam mengendalikan rokok nya.. sedangkan sekarang gula bapa saya la
... Lihat Lainnya🔥 Diskusi Menarik
Apakah kadar gula darah turun naik bisa disebabkan oleh pemakaian dosis insulin terlalu tinggi ?
1 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Halo Endang, terima kasih untuk pertanyaannya.
Insulin adalah obat yang digunakan untuk menurunkan kadar gula darah. Biasanya dosis insulin yang terlalu tinggi dapat menyebabkan hipoglikemia (gula darah sangat rendah) dan tidak sebaliknya. Namun ada pula fenomena dengan nama Somogyi.
Efek atau fenomena Somogyi terjadi ketika Anda menggunakan insulin sebelum tidur dan bangun dengan kadar gula darah tinggi. Menurut teori efek Somogyi, insulin yang menurunkan gula darah terlalu banyak dapat memicu pelepasan hormon yang akan menyebabkan kadar gula darah Anda menjadi tinggi (rebound).
Efek ini belum tentu terjadi di semua orang. Jika kadar gula darah anda masih susah terkontrol walaupun sudah mengkonsumsi insulin, baiknya tetap konsultasi langsung ke dokter anda untuk mencoba mengatur dosis tepat insulin anda.